Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pasien Covid – 19 Sembuh di Bali Tembus 3.026 Orang

Bali Tribune/ Dewa Made Indra
Balitribune.co.id | Denpasar - Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Bali mencatat hingga Senin (3/8) pasien positif COVID-19 di daerah setempat yang sudah sembuh sebanyak 3.026 orang atau mencapai 85,75 persen dari jumlah total kasus terkonfirmasi.
 
"Hari ini juga dilaporkan adanya penambahan 56 pasien positif COVID-19 yang sudah sembuh," kata Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Bali Dewa Made Indra, di Denpasar, Senin (3/8).
 
Dewa Indra merinci 56 pasien COVID-19 yang sembuh hari ini yakni dari Kabupaten Tabanan (3), Badung (6), Denpasar (23), Gianyar (6), Bangli (7), Klungkung (2), Karangasem (6), dan Buleleng (6).
 
Sedangkan jika dilihat secara kumulatif pasien yang telah sembuh sebanyak 3.026 orang itu rinciannya dari Kabupaten Jembrana (55), Tabanan (111), Badung (422), Denpasar (1.195), Gianyar (252), Bangli (335), Klungkung (273), Karangasem (170), dan Buleleng (162). Kemudian ada 32 orang yang berdomisili dari kabupaten lainnya di luar Bali dan 19 orang warga negara asing.
 
GTPP Bali mencatat dari sejak minggu keempat Juli 2020, tingkat kesembuhan pasien positif COVID-19 di daerah setempat memang terus membaik di atas 70 persen, yang pada periode sebelumnya berkisar dari 60-70 persen.
 
Bahkan sejak 28 Juli, tingkat kesembuhan sudah di atas 80 persen dan jumlah pasien yang sembuh selalu lebih banyak dibandingkan penambahan kasus baru.
 
Dewa Indra yang juga Sekda Provinsi Bali itu mengatakan pada Senin ini juga ada penambahan kasus baru sebanyak 41 orang yang kesemuanya merupakan kasus transmisi lokal, sehingga secara kumulatif jumlah kasus menjadi 3.529 orang.
 
Sementara jumlah pasien yang meninggal dunia secara kumulatif tetap sebanyak 48 orang (1,36 persen).
 
"Hingga saat ini, pasien yang masih menjalani perawatan sebanyak 455 orang (12,89 persen) yang dirawat di 17 RS rujukan dan sejumlah tempat karantina yang dikelola Pemprov Bali," ujar mantan Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bali itu.
 
Dewa Indra mengingatkan, meskipun data kesembuhan pasien COVID-19 mengalami peningkatan, dia tetap mengajak semua lapisan masyarakat untuk tetap menjaga diri dan kesehatannya, dengan menerapkan protokol kesehatan dimana saja dan kapan saja sehingga antara satu orang dan yang lainnya akan saling menjaga.
 
"Ini karena jumlah angka positif di Bali sebagian besar masih didominasi oleh transmisi lokal secara kumulatif sebanyak 3.138 orang (88,92 persen) dari total kasus," ucapnya.
 
Menurut birokrat asal Pemaron, Kabupaten Buleleng itu, kesadaran dan partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan untuk menerapkan protokol kesehatan sesuai tatanan kehidupan era baru menuju masyarakat Bali yang produktif dan bebas COVID-19.
 
"Untuk itu, marilah kita laksanakan protokol Kesehatan dengan disiplin untuk selalu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak fisik, dan menghindari keramaian," kata Dewa Indra. 
wartawan
Ayu Eka Agustini
Category

Tingkatkan Kompetensi Direksi BPR/S di Bali, Kantor Perwakilan LPS II dan DPD Perbarindo Bali Berikan Pelatihan Mengenai Penanganan Aset Bermasalah

balitribune.co.id | Mangupura - Bank Perekonomian Rakyat/Syariah (BPR/S) di seluruh Bali diharapkan mampu meningkatkan kompetensi untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi perbankan khususnya di Pulau Bali. Bahkan, secara khusus BPR/S harus memiliki kemampuan yang memadai dalam menghadapi berbagai tantangan internal dan eksternal sekaligus menghadapi berbagai peluang khususnya terkait dengan penyelesaian aset bermasalah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Satria Serahkan Sembako untuk Korban Angin Puting Beliung di Desa Bunga Mekar

balitribune.co.id | Semarapura - Angin puting beliung menerjang Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Minggu (2/11/2025) sore sekitar pukul 15.00 Wita. Mendengar hal tersebut Bupati Klungkung I Made Satria bersama Kalak BPBD Klungkung Putu Widiada menyerahkan bantuan sembako kepada warga yang terdampat angin puting beliung di Banjar Behu, Desa Bunga Mekar, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Senin (3/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bikers Honda Dapat Sosialisasi dan Pembekalan Jelang ke HBD

balitribune.co.id | Denpasar - Menjelang gelaran akbar Honda Bikers Day (HBD) 2025 yang diadakan di  Jawa Barat, 15 November 2025 mendatang . Astra Motor Bali menggelar kegiatan sosialisasi dan pembekalan bagi bikers Honda Bali pada Sabtu (1/11), diikuti oleh 65 peserta dari berbagai komunitas Honda se-Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Asuransi Astra Adakan "Beauty Class for Disabilities"

balitribune.co.id | Jakarta - Asuransi Astra menggelar Beauty Class for Disabilities di Head Office Asuransi Astra dan  diikuti komunitas penyandang disabilitas binaan Asuransi Astra.

Beauty Class for Disabilities merupakan program pelatihan tata rias dan pemasaran digital yang dirancang secara khusus untuk membuka peluang sekaligus menjawab tantangan yang dihadapi oleh para penyandang disabilitas.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.