Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pemkab Klungkung Gelar Pameran Keris Pusaka

Bali Tribune/ PAMERAN - Bupati Suwirta buka pameran keris serangkaian HUT Puputan Klungkung ke 111 dan Festival Semarapura.
balitribune.co.id | Semarapura - Bertepatan dengan hari Puputan Klungkung ke 111 dan dibukanya Festival Semarapura ke-4 tahun 2019, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta membuka pameran keris di Museum Semarajaya, Klungkung, Minggu (28/4). Pembukaan ditandai dengan dicabutnya sebuah keris oleh Bupati Suwirta didampingi Wakil Bupati Made Kasta, Raja Klungkung Ida Dalem Semaraputra serta unsur pimpinan DPRD Klungkung.
 
Bupati Suwirta mengatakan aset berupa seni dan budaya harus dipromosikan dengan baik, moment festival adalah saat tepat untuk mempromosikan aset seni san budaya klungkung.  kedepan kantor Dinas kebudayaan akan di jadikan satu dengan Mal Pelayanan Publik yang akan dibangun segera oleh Dinas PU PERA. Sehingga museum Semarajaya yang saat ini sebagian digunakan sebagai kantor Dinas Kebudayaan, akan berfungsi  sebagai museum yang susungguhnya.
 
UPT Museum Semarajaya harus berbenah dan lebih inovativ. Kedepan museum dikelola lebih professional sehingga koleksi dan aset peninggalan sejarah yang saat ini disimpan di pusat, bisa kita tarik untuk kita pamerkan dimuseum, atau paling tidak akan dibuatkan duplikatnya dan selanjutnya dipamerkan.
 
Dalam pameran keris ini, dipamerkan 100 bilah keris yang terdiri dari 68 keris Tua,32 keris Kamardikan (Baru). Dari seluruh koleksi tersebut terdapat  dua (2) keris yang special. Yang pertama yakni sebuah keris milik AA. Ngurah Puspayoga. Keris dengan bentuk Angon Angon Adikara dengan Pamor Keleng(Wulung). Kurator pameran Bakrin mengatakan, keris ini merupakan salah satu Keris Bali Tua yang dibuat pada tahun 1800an. 
 
Yang  ke-2 yakni keris Kamardikan (Baru) dengan bentuk Kala Wisesa Leser. Keris dengan Pamor bermotif Kulit semangka ini dibuat pada tahun 2005 yang merupakan milik Tjokorda Surya dan dibuat oleh mpu KRT Rudi Hartono Diningrat. Keris ini merupakan Panakin (mutrani) atau duplikat dari keris Pajenengan Puri Agung Klungkung milik Ida Dewa Agung Gde Oka Geg,yang sekarang keris tersebut di rawat oleh Tjokorda Surya ,putra dari alm.Tjokorda Anom Putra, Bupati pertama Klungkung.
 
Kepala Dinas Kebudayaan Nyoman Mudarta mengatakan, pameran keris ini merupakan rangkaian dari acara Atraksi Budaya Museum Semarajaya yang baru pertama kali diselenggarakan. Selain pameran keris digelar pula pameran kuliner dan minuman tradisional, permainan rakyat, demo tenun cagcag serta kesenian baris jangkang. 
wartawan
Ketut Sugiana
Category

Menakar Sepak Terjang Pansus TRAP DPRD Bali

balitribune.co.id | Di tengah maraknya pelanggaran tata ruang dan penyalahgunaan izin pembangunan di Bali, kehadiran Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus TRAP) DPRD Provinsi Bali menjadi sorotan. Tidak hanya karena langkah-langkah tegas yang mereka ambil, tetapi juga karena keberaniannya mengungkap berbagai praktik yang selama ini cenderung “dibiarkan” atas nama investasi.

Baca Selengkapnya icon click

Wabup Diar: Tinjauan Pasar Tani untuk Pastikan Harga Pangan Lokal Terjangkau

balitribune.co.id | Bangli – Wakil Bupati Bangli, I Wayan Diar didampingi Ketua GOW Kab.Bangli Ny. Suciati Diar, hadir dan meninjau langsung pelaksanaan Gerakan Pasar Tani yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan, dan Perikanan (PKP) Kabupaten Bangli pada Jumat (24/10) bertempat di halaman Gedung PLUT Kabupaten Bangli.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Berpacu dalam Sinergi, Astra Motor Bali Ajak Siswa Terapkan Gaya Hidup Decluttering

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam semangat Sinergi Bagi Negeri, Astra Motor Bali bersama PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar kegiatan “Berpacu Dalam Sinergi – Experience Decluttering Mission” di SMA Negeri 1 Gianyar. Kegiatan ini mengajak 70 siswa untuk mengenal dan menerapkan gaya hidup berkelanjutan melalui konsep Decluttering.

Baca Selengkapnya icon click

Pendakian ke Pucak Mangu Ditutup Sementara, Pemkab Badung Dukung Karya Sakral 10 Tahun Sekali

balitribune.co.id | Mangupura - Jalur pendakian ke Pura Pucak Mangu, Desa Adat Tinggan, Desa Pelaga, Kecamatan Petang, ditutup sementara mulai 21 Oktober hingga 17 November 2025. Penutupan ini dilakukan karena digelarnya karya besar 10 tahun sekali yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Badung bersama krama Desa Adat Tinggan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Antisipasi Bahaya di Jalan Raya Sejak Usia Remaja

balitribune.co.id | Gianyar – Astra Motor Bali kembali menunjukkan komitmennya dalam mengedukasi generasi muda melalui kegiatan Edukasi Safety Riding di SMAN 1 Gianyar. Sebanyak 70 siswa antusias mengikuti kegiatan yang dikemas dengan suasana fun learning bertema “Antisipasi Bahaya di Jalan Raya”pada jumat (24/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.