Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pererat Kerja Sama, Pangdam Terima Kunjungan Kapolda Bali

Bali Tribune/ Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak dan Kapolda Bali Irjen Pol Drs Putu Jayan Danu Putra
Balitribune.co.id | Denpasar -  Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Maruli Simanjuntak menerima kunjungan Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra  dalam suasana penuh keakraban dan kekeluargaan di Ruang Tamu Pangdam IX/Udayana, Denpasar, Rabu (2/12).
 
Dalam kesempatan tersebut Pangdam didampingi beberapa pejabat teras Kodam IX/Udayana antara lain, Kasdam IX/Udayana, Asrendam IX/Udayana, Asops, Aspers Kasdam, dan Aslog Kasdam IX/Udayana, serta Kapendam IX/Udayana 
 
Kapolda Bali mengucapkan terima kasih atas kesediaan Pangdam menerima kunjungannya ditengah kesibukan yang padat. Selain memperkenalkan diri juga memperkenalkan pejabat yang mendampinginya antara lain, Karoops Polda Bali, Dirintel, Dirresnarkoba, Dirpamobvit, Kabidhumas, Kabidkum, dan Kabidpropam Polda Bali, serta Kapolresta Denpasar.
 
Selain itu, Kapolda Bali juga menyampaikan maksud kedatangannya ke Kodam IX/Udayana yakni dalam rangka silaturahmi dan perkenalan sebagai pejabat baru di lingkungan Polda Bali. 
 
Sekaligus untuk bertukar pikiran dalam mempererat sinergitas antara TNI-Polri, khususnya Kodam IX/Udayana dengan jajaran Polda Bali yang selama ini sudah terjalin dengan sangat baik dan selaras dalam upaya menjaga Bali agar tetap aman dan damai.
 
Pangdam memberikan apresiasi juga ucapan terima kasih atas kunjungan Kapolda Bali beserta rombongan yang berkenan hadir ke Kodam IX/Udayana. Serta berharap agar pertemuan ini dapat lebih meningkatkan lagi tali silaturahmi yang sudah berjalan dengan baik selama ini.
 
Senada dengan harapan Kapolda Bali, Pangdam juga berharap semoga pertemuan ini dapat dijadikan sebagai langkah positif dalam mempererat hubungan kerja sama serta sinegritas TNI-Polri di Bali untuk bersama-sama menjaga keamanan di Provinsi Bali. 
 
Kegiatan silaturahmi tersebut berjalan dengan penuh keakraban dan kekeluargaan serta dengan tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan, dan diakhiri dengan sesi foto bersama. 
wartawan
Djoko Moeljono
Category

Kabar Duka dari Negeri Jiran, Mahasiswa Asal Yehembang Meninggal Saat Program Magang

balitribune.co.id | Negara  - Seorang mahasiswa asal Banjar Kaleran Kauh, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, I Made Brata (22), dilaporkan meninggal dunia saat menjalani program magang di Malaysia pada Sabtu (24/1/2026) sekitar pukul 00.00 Wita.

Baca Selengkapnya icon click

Kanwil DJP Bali Limpahkan Tersangka Kasus Pajak ke Kejari Denpasar, Negara Rugi Hampir Rp1 Miliar

balitribune.co.id | Denpasar - Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (Kanwil DJP) Bali resmi melimpahkan tersangka tindak pidana perpajakan berinisial DS beserta barang bukti ke Kejaksaan Negeri Denpasar. Pelimpahan tahap II tersebut berlangsung di Kantor Kejari Denpasar, Selasa (20/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sinergi OJK, BPS, dan LPS Siapkan SNLIK 2026, Petakan Literasi Keuangan Hingga Pelosok

balitribune.co.id | Denpasar - Upaya memetakan tingkat literasi dan inklusi keuangan masyarakat Bali memasuki babak baru. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Badan Pusat Statistik (BPS) dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) resmi mematangkan persiapan pelaksanaan Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) Tahun 2026 dengan cakupan wilayah yang diperluas hingga seluruh kabupaten/kota di Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Usai Banjir Pancasari Pansus TRAP DPRD Bali Bongkar Dugaan Penyelundupan Hukum HGB Bali Handara

balitribune.co.id | Tabanan - Panitia Khusus Tata Ruang dan Alih Fungsi Lahan (Pansus TRAP) DPRD Provinsi Bali merekomendasikan penyegelan sejumlah proyek dan ruas jalan di kawasan Bali Handara Golf, Desa Pancasari, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Rekomendasi ini muncul menyusul dugaan kuat keterkaitan aktivitas pembangunan dengan banjir besar yang merendam puluhan rumah warga.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bank BPD Bali Tuntaskan KUR 100 Persen, Perkuat Ekonomi Riil dari Akar Rumput

balitribune.co.id | Denpasar - Komitmen Bank BPD Bali sebagai penggerak utama ekonomi daerah kembali terkonfirmasi sepanjang 2025. Bank milik Pemerintah Provinsi Bali ini berhasil menuntaskan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) hingga 100 persen, sebuah capaian yang menempatkannya sebagai salah satu institusi keuangan daerah paling agresif dalam mendorong ekonomi kerakyatan.

Baca Selengkapnya icon click

Handara dan Komitmen Lingkungan: Pohon, Air, dan Masa Depan Desa Pancasari

balitribune.co.id | Tabanan – Selama hampir 50 tahun, Handara Golf & Resort Bali tumbuh dan berkembang bersama alam dan masyarakat Desa Pancasari di kawasan pegunungan Bedugul.

Sebagai destinasi yang dibangun di tengah lanskap pegunungan, Handara memahami dinamika alam wilayah ini, termasuk pola curah hujan tinggi yang secara alami berpotensi menimbulkan banjir musiman.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.