Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Petrus Senapan Angin Resahkan Warga Tampaksiring

Bali Tribune / Gambar CCTV korban disalip pengendara motor

balitribune.co.id | Gianyar - Dua kali menjadi korban penembakan senjata angin di Tampaksiring. Kali kedua korban Ida Bagus Putu Ardana (41). Warga banjar Penaka, Tampaksiring tertembak di bagian kepala saat melintas di Jalan Raya Ir. Soekarno, tepatnya di Banjar Bukit, Tampaksiring, Sabtu (1/6) lalu.

Dari informasi yang diterima, Selasa (4/6), penembak misterius ini disebutkan sudah dua kali melakukan penembakan terhadap korban.  Sebelumnya Tanggal 8 Mei 2024 lalu, korban juga tertembak di bagian punggung.

Dari keterangan korban di kepolisian, Sabtu lalu korban berangkat dari rumahnya di Banjar Penaka menuju Desa Mancawarna. Saat sampai di dekat JNT Tampaksiring korban mendengar suara tembakan, lalu mengenai kepala korban, sehingga sempat berhenti di depan JNT Tampaksiring. Setelh diperiksa kepalanya mengeluarkan darah karena terkena peluru.  Pemuda asli Banjar Penaka Tampaksiring ini dilarikan ke Rumah Sakit Sanjiwani Gianyar. Selanjutnya dirujuk ke RS Prof Ngoerah Denpasar. "Sempat opname di RS sejak Sabtu itu, kemarin Senin baru pulang," ungkap sumber yang enggan dikorankan namanya.

Pascakejadian tersebut, pihak keluraga pun telah melapor ke Polsek Tampaksiring. Lantaran korban Ida Bagus Ardana sudah dua kali mendapatkan tembakan serupa yang mengenai di bawah leher, tepatnya pada bagian punggungnya pada Tanggal 8 Mei 2024 lalu.

"Dengan adanya kasus penembakan ini, tentu korban was was, dan berharap pihak kepolisian dapat mengusut kasus penembakan ini termasuk motifnya apa," tegas sumber.

Sementara rekaman CCTV yang beredar, korban yang menggunakan sepeda motor Yanaha Jupiter Z tengah melintas lalu mengecek kepalanya pascaditembak. Sementara di belakangnya hanya ada seorang pengendara sepeda motor matik warna hitam, menggunakan jaket hitam kebiruan dan helm hitam sambil seperti menyembunyikan sesuatu di depan jok motornya.

Kapolsek Tampaksiring, AKP I Putu Agus Ady Wijaya membenarkan telah menerima laporan korban. Kini pihaknya pun sudah langsung melakukan penyelidikan terkait kasus ini.

"Iya benar, laporan telah kami terima. Maaf ya kami masih lidik. Sabar dulu, perkembangannya akan kami akan informasikan segera," terang Kapolsek singkat.

wartawan
ATA
Category

Merayakan Natal di Tengah Kemerosotan Ekologis

balitribune.co.id | Sebentar lagi gereja sejagat merayakan Natal. Liturgi meriah, paduan suara gegap gempita. Banyak kota-kota di dunia juga di Indonesia memberi warna dan ciri tersendiri. Ada pohon natal menjulang tinggi, dihiasi lampu warna-warni. Pernak pernik Natal ini dipasang di banyak sudut kota, di mall, pusat keramaian dan sebagainya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Libur Nataru 2025/2026, BRI Denpasar Siapkan Kas Rp 1 Triliun

balitribune.co.id | Denpasar - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui BRI Region 17/Denpasar memastikan kesiapan layanan perbankan bagi masyarakat selama periode libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru), khususnya di wilayah Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

Baca Selengkapnya icon click

Berlangsung Meriah, Telkomsel Ikut Semarakan Denpasar Festival ke-18

balitribune.co.id | Denpasar - Telkomsel turut berpartisipasi pada event Denpasar Festival ke-18 sebagai bentuk komitmen dalam mendukung kegiatan budaya sekaligus menghadirkan pengalaman layanan terbaik bagi masyarakat. Kehadiran Telkomsel pada perhelatan tahunan ini diwujudkan melalui booth pelayanan pelanggan yang siap melayani berbagai kebutuhan pengunjung selama acara berlangsung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tiga Langkah Kecil Pastikan Liburan Tahun Baru Masih Masuk ke Rencana Keuangan

balitribune.co.id | Denpasar - Berdasarkan data OCBC Financial Fitness Index 2025, hanya 12% menggunakan uang sesuai dengan anggaran yang sudah ditetapkan di awal tahun. 82 persennya menganggap anggaran hanyalah angan-angan. 76 persen anak muda masih habiskan uang demi ikut gaya hidup satu sama lain. Meskipun turun dari 80 persen, angka ini masih tergolong tinggi.

Baca Selengkapnya icon click

Desa Wisata di Bali Berhasil Raih Sertifikasi Desa Wisata Berkelanjutan Tahun 2025

balitribune.co.id | Denpasar - Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (Kemenpar RI) mengumumkan pelaksanaan kegiatan Sertifikasi Desa Wisata Berkelanjutan. Pada tahun 2025 ini, Kemenpar RI berkolaborasi dengan salah satu bank swasta mensertifikasi 10 desa wisata di Indonesia.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.