Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Pjs. Walikota Dewa Mahendra Pacu Semangat ASN di Kota Denpasar, Terus Bekerja Melayani Masyarakat

Bali Tribune / PERKENALAN - Pjs. Walikota Denpasar, I Dewa Gede Mahendra Putra saat melaksanakan perkenalan bersama Forkopimda dan Pimpinan OPD serta Perumda di Lingkungan Pemerintah Kota Denpasar yang digelar di Graha Sewaka Dharma Kota Denpasar, Jumat (27/9). 

balitribune.co.id | Denpasar - Setelah resmi dikukuhkan, Pjs. Walikota Denpasar, I Dewa Gede Mahendra Putra memacu semangat ASN di lingkungan Pemerintah Kota Denpasar untuk terus bekerja, berinovasi dan berkinerja melayani masyarakat. Hal tersebut diungkapkan saat Perkenalan Pjs. Walikota Denpasar bersama Forkopimda dan Pimpinan OPD serta Perumda di Lingkungan Pemerintah Kota Denpasar yang digelar di Graha Sewaka Dharma Kota Denpasar, Jumat (27/9). 

Tampak hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Sementara DPRD Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Gede, Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana, Dandim 1611 Badung, Letkol Inf, Putu Tangkas Wiratawan, Forkopimda Kota Denpasar serta undangan lainya. 

Dalam arahannya, Pjs. Walikota Denpasar, I Dewa Gede Mahendra Putra mengatakan, meski berada dalam suasana pesta demokrasi Pilkada Serentak Tahun 2024, ASN di lingkungan Pemerintah Kota Denpasar wajib untuk terus bekerja dengan optimal. Hal ini utamanya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. 

“Jadi berhubung Walikota dan Wakil Walikota definitif sedang cuti mengikuti tahapan pilkada, Pjs. Walikota ditunjuk untuk memastikan roda pemerintahan berjalan dengan baik, dan hari ini saya menekankan agar seluruh jajaran terus membangun kinerja, berinovasi serta memberikan pelayanan optimal bagi masyarakat,” ujarnya. 

Selain memastikan terlaksanaanya roda pemerintahan, pihaknya juga wajib memastikan program-program kepada masyarakat terus berjalan. Hal ini utamanya pembangunan strategis, peningkatan infrastruktur, pelayanan kesehatan, pendidikan hingga pelayanan publik. 

“Meski sebagai penjabat sementara, saya berharap seluruh program yang sudah berjalan baik agar ditingkatkan menjadi lebih baik lagi, utamanya pelayanan kesehatan, pendidikan, infrastruktur, sosial dan pelayanan publik, sehingga upaya menciptakan kesejahteraan rakyat dapat terus berlanjut,” ujarnya. 

Pihaknya juga mengingatkan agar seluruh Pimpinan OPD dan ASN di lingkungan Pemkot Denpasar untuk bersama-sama mensukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024, utamanya Pilwali Kota Denpasar. Dimana, OPD terkait agar intens membangun komunikasi, sinergitas dan kolaborasi untuk memastikan kelancaran, kamanan, dan ketertiban pelaksanaan Pilkada. Meski menjadi salah satu stakeholder, netralitas ASN juga menjadi penting untuk dilaksanakan bersama. 

“Sebagai aparatur pemerintahan tentu kita bersama-sama wajib memastikan kelancaran tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024, utamanya Pilwali Kota Denpasar, baik tahapan pencalonan, kampanye hingga penetapan calon terpilih nanti, dan tidak lupa kami mengingatkan bagi seluruh ASN untuk senantiasa menjaga netralitas, sehingga dapat mendukung terciptanya iklim demokrasi yang baik dan bermartabat,” ujarnya.

wartawan
HEN
Category

Dilantik di Kebun Kakao, Pejabat Diminta Pikirkan Isi Perut Rakyat

balitribune.co.id | Negara - Mengawali tahun 2026, sejumlah pejabat di Jembrana mengalami pergeseran. Puluhan pejabat telah dilantik dan diambil sumpahnya. Bahkan pelantikan pejabat di awal tahun ini dilakukan dengan cara yang tak biasa. Seluruh birokrat di Jembrana pun kini kembali diingatkan untuk memikirkan isi perut rakyat.

Baca Selengkapnya icon click

Tokoh GMT I Gusti Made Tusan Apresiasi Capaian Program Pembangunan Bupati Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Moment perayaan pergantian tahun, Tokoh GMT (Gerakan Masyarakat Terpadu) I Gusti Made Tusan menggelar tradisi megibung dengan mengundang seluruh relawan Semeton GMT mulai dari Korcam hingga Kordes, di kediamannya di Jro Subagan, Rabu (31/12/2025) pagi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemkab Tabanan Gelar Puncak Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih

balitribune.co.id | Tabanan - Jajaran Pemerintah Kabupaten Tabanan melaksanakan Persembahyangan Bersama Upacara Pujawali Jelih Nugtugan Karya Ngenteg Linggih di Kantor Bupati dan Rumah Jabatan Bupati Tabanan Tahun 2026. Upacara sakral yang berlangsung di Kantor Bupati Tabanan, Sabtu (3/1/2026), dihadiri langsung Bupati Tabanan I Komang Sanjaya beserta Istri, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, didampingi Wakil Bupati I Made Dirga, beserta Istri, Ny.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bank BPD Bali Ingatkan Nasabah Waspadai Penipuan Digital, dari Undian Palsu hingga Video AI

balitribune.co.id | Denpasar - Maraknya kejahatan siber dengan berbagai modus kian meresahkan masyarakat. Bank BPD Bali pun angkat suara dengan mengimbau nasabah dan masyarakat luas untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap beragam bentuk penipuan digital yang belakangan sering mengatasnamakan Bank BPD Bali maupun lembaga resmi lainnya.

Baca Selengkapnya icon click

Pelaporan SPT Awal Tahun Melejit, Coretax DJP Mulai Diminati Wajib Pajak

balitribune.co.id | Jakarta - Baru memasuki tiga hari pertama tahun 2026, tingkat kepatuhan Wajib Pajak dalam melaporkan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan menunjukkan lonjakan tajam. Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat, hingga Jumat (3/1) pukul 10.06 WIB, sebanyak 8.160 Wajib Pajak telah menyampaikan SPT Tahunan Tahun Pajak 2025 melalui sistem Coretax.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.