Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Plt. Bupati Suiasa Hadiri Pelantikan dan Pembekalan PTPS se-Kabupaten Badung

Bali Tribune / PELANTIKAN - Plt. Bupati Badung I Ketut Suiasa menghadiri acara pelantikan dan pembekalan PTPS se-Kabupaten Badung di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Minggu (3/11).

balitribune.co.id | MangupuraDalam rangka penyelenggaraan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bali serta Bupati dan Wakil Bupati Badung tahun 2024 serta telah terpilihnya Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Kabupaten Badung, Bawaslu Kabupaten Badung melaksanakan kegiatan Pelantikan dan Pembekalan untuk Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) terpilih. Ketua Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan Kuta Utara l Wayan Rupayasa secara resmi melantik dan mengambil sumpah Pelantikan dan Pembekalan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Kabupaten Badung dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara sumpah janji.

Pelantikan dan Pembekalan Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Kabupaten Badung dihadiri langsung Plt. Bupati Badung I Ketut Suiasa. Acara yang diselenggarakan di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Minggu (3/11) turut dihadiri Perwakilan Panwaslu Provinsi Bali I Gede Sutrawan, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Badung Made Sunarta, Ketua Panwaslu Kabupaten Badung I Putu Heri Indrawan beserta jajaran, Kepala Kesbangpol Badung l Nyoman Suendi, Perwakilan KPU Badung Agung Rio Swandi Sara, Kapolres Badung, Kodam/6111 Kabupaten Badung, Kepala Kejaksaan Kabupaten Badung, Kapolsek se-Kabupaten Badung, Camat se-Kabupaten Badung dan undangan lainnya.

Dalam sambutannya Plt. Bupati Ketut Suiasa mengatakan, atas nama pemerintah dan pribadi mengapresiasi serta menyampaikan ucapan terima kasih kepada Panwaslu Badung yang telah melaksanakan tugasnya melakukan pelantikan dan pembekalan PTPS dalam proses persiapan Pemilukada yang akan datang. Dirinya juga berpesan kepada PTPS yang baru dilantik agar menjalankan tugas itu tempat sebagai Karma Yadnya. "Saya mengucapkan terima kasih kepada Panwaslu dan selamat kepada PTPS yang baru dilantik, saya juga berpesan dalam bertugas nanti tolong menjaga integritas, propesionalitas dan netralitasnya, tumbuhkan dedikasi serta loyalitas, jangan kurangi pengabdian karena tugas itu sebagai tempat Karma Yadnya kita demi mewujudkan Pemilu yang aman, damai dan berintegritas sesuai harapan kita bersama," ujarnya.

Sementara itu Ketua Panwaslu Kabupaten Badung I Putu Heri Indrawan berterima kasih kepada semua pihak yang selama ini sudah menjalin kerjasama dengan baik, dan melaporkan bahwa anggota PTPS yang dilantik berjumlah 761 orang dari seluruh Kabupaten Badung. Dengan rekrutmen melalui proses seleksi-seleksi di antaranya seleksi administrasi, wawancara dan ditetapkan serta dilantik.

Lebih lanjut dikatakan bahwa Pengawas TPS itu sebagai salah satu ujung tombak yang menjadikan seorang TPS itu sangat mulia, untuk menciptakan pemilu yang aman dan damai berintegritas. Dirinya berharap kepada PTPS yang baru dilantik agar melaksanakan tugas dengan baik, penuh tanggung jawab dan berintegritas serta bersama-sama menjaga Kabupaten Badung sehingga Pemilukada berjalan dengan tertib dan lancar.

wartawan
ANA
Category

DPRD Bali Dalami Pengamanan Aset Daerah, Pansus Trap Soroti Sewa Tanah Milik Pemprov

balitribune.co.id | Denpasar - Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus Trap) DPRD Provinsi Bali menyoroti pengelolaan aset tanah milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali yang dinilai masih menghadapi berbagai persoalan. Ketua Pansus Trap, Dr. I Made Supartha, SH., MH, menegaskan bahwa DPRD berkomitmen untuk memperdalam upaya inventarisasi, evaluasi, serta pengamanan aset daerah agar tidak disalahgunakan.

Baca Selengkapnya icon click

Walikota Jaya Negara di Hari Pahlawan: Lanjutkan Perjuangan Lewat Kerja Keras dan Pelayanan Tulus

balitribune.co.id | Denpasar - Upacara bendera serangkaian peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di Kota Denpasar digelar secara khidmat di Lapangan Lumintang, Senin (10/11) pagi. Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara Bertindak sebagai Inspektur Upacara pada kegiatan  tersebut. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wabup Guru Pandu Pimpin Apel Hari Pahlawan, Serukan Semangat “Asta Cita” Lanjutkan Perjuangan

balitribune.co.id | Amlapura - Udara pagi di Lapangan Tanah Aron, Senin (10/11), terasa khidmat saat Wakil Bupati Karangasem, Guru Pandu Prapanca Lagosa, berdiri tegap di podium utama. Di bawah langit yang teduh, ia memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional 2025 dengan seruan yang menggugah: “Teruskan perjuangan, dengan ilmu, empati dan pengabdian.”

Baca Selengkapnya icon click

Peringati Hari Pahlawan, Bupati Satria Ajak Generasi Muda Meneladani Semangat Perjuangan Para Pahlawan

balitribune.co.id | Semarapura - Mari bersama-sama teladani semangat perjuangan para pahlawan pendahulu kita dengan sebaik-baiknya generasi muda juga harus belajar dengan tekun agar nantinya jadi generasi bangsa yang cerdas dan berkualitas. Motivasi tersebut disampaikan Bupati Klungkung, I Made Satria saat menjadi Inspektur Upacara Bendera Peringatan Hari Pahlawan Nasional di Alun-Alun Ida Dewa Agung Jambe, Klungkung, Senin (10/11). 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pemkab Badung Kembali Beri Bantuan Hari Raya Galungan, Wujud Nyata Pemerintah Ringankan 83 Ribu Beban Krama Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Komitmen Pemerintah Kabupaten Badung menghadirkan kebijakan yang inklusif, adaptif, dan berpihak kepada masyarakat terus diwujudkan secara konkret, terutama dalam menjaga stabilitas ekonomi serta memperkuat kesejahteraan sosial.

Baca Selengkapnya icon click

Komisi II DPRD Badung Raker Bersama 5 OPD Bahas Program Kegiatan Tahun 2026

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi II DPRD Badung menggelar rapat kerja (Reker) dengan mengundang lima organisasi perangkat daerah (OPD) yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung untuk membahas program kegiatan tahun 2026, bertempat di lantai II Gedung Dewan, pada Senin (10/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.