Diposting : 27 June 2019 15:14
Redaksi - Bali Tribune
balitribune.co.id | Gianyar - Meski daya tampung SMP Negeri di Gianyar yang kurang dibanding jumlah lulusan SD tahun ini, dipastikan akan terakomodir. Selain kesiapan SMP swasta, Pemkab Gianyar juga sedang menggenjot proyek pembangunam SMPN 4 Sukawati yang berlokasi di Desa Ketewel, Sukawati. Untuk tahuan pertama, sekolah baru ini ditarget rampung bulan Agustus dan bisa menampung sedikitnya 400 siswa baru.
Pantuan bali tribune, Rabu (26/6), buruh proyek pembangunan SMPN 4 Sukawati, masih mengerjakan konstruksi salah satu gedung. Dari informasi yang diterima, Pemkab Gianyar menargetkan pembangunan tahap pertama ini bisa rampung bulan Agustus 2019 untuk mengakomodir proses belajar mengajar tahun ajaran 2019/2020. Dari sebelas kelas yang akan dibanguan untuk masing-maismg angkatan, di tahun pertama ini akan digenjot penyelesaian satu gedung yang terdiri dari lima bilik kelas. Dengan demikian, siswa baru diharapkan sudah belajar di gedung baru.
“Pembangunanyna kini sedang kita genjot. Agustus harus selesai,” terang Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gianyar I Wayan Sadra yang dihubungi terpish. Dibenarkan pula, jika siswa baru tahun ajaran 2019/2020 dipastikan akan memnfaatkan di gedung baru.
Hanya saja yang menjadi kendala, jumlah ruang kelas yang dibangun tahap pertama hanya 5 ruangan. Itupun selama setahun, kemungkinan akan meminjam 2 bilik ke SD terdekat. Namuan, jika memang pas sesuai kuota, maka proses belajar mengajar di SMPN 4 Sukawati akan bisa berjalan seperti biasa. “Untuk tenaga pengajar, kita utamakan guru honorer dulu, sembari menata ASN yang akan kita plot ke sekolah ini,” jelasnya.
Hingga saat ini, jumlah calon siswa baru yang mendaftar ke SMPN 4 Gianyar baik itu jalur prestasi, perpindahan orangtua maupun zonasi, masih dalam pendataan. Karena prosesnya masih berjalan. Syukurnya, hingga sampai saat ini PPDB SMP kondusif tidak ada masalah. Untuk diketahui, PPDB SMP di Gianyar jelasnya, telah masuk rekapitulasi di tingkat kecamatan. Selanjutnya, Sabtu (29/6) diagendakan seluruh berkas telah terkumpul di kabupaten. Hasil seleksi diumumkan serentak 8 Juli 2019 dan 10-12 Juli pendaftaran kembali.