Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Puluhan KPM PKH di Kota Denpasar Ikut Semarakkan Rangkaian HUT ke 236 Kota Denpasar

Bali Tribune / Wakil Ketua KKKS Kota Denpasar, Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa, menyaksikan Peserta Berlomba

balitribune.co.id | Denpasar - Sebanyak 32 orang yang berasal dari Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) dari 4 kecamatan di Kota Denpasar, ikut menyemarakkan gelaran perlombaan yang digagas oleh Dinas Sosial Kota Denpasar, serangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke 236 Kota Denpasar. 

Adapun perlombaan yang dimaksud adalah Lomba Cerdas Cermat dan Lomba Merangkai Bunga, yang secara langsung dibuka oleh Wakil Ketua KKKS Kota Denpasar, Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa, di Selasar Dharma Negara Alaya, pada Senin (19/2). 

Dalam sambutannya, Ayu Kristi menyebut, selain sebagai seremonial peringatan HUT ke 236 Kota Denpasar, ajang perlombaan ini dapat juga ditujukan untuk mengasah kemampuan dan kreatifitas para KPM yang pada tahun 2023 telah mengikuti Sekolah PKH. 

"Mewakili Ibu Ketua KKKS saya menyampaikan apresiasi atas semangat ibu ibu yang akan mengikuti perlombaan ini. Jadikan ajang ini tidak hanya sebagai bagian dari seremonial, namun juga kesempatan bagi kita untuk meningkatkan kompetensi agar bisa mandiri menuju kehidupan yang lebih baik," tutur Ayu Kristi. 

Kepala Dinas Sosial Kota Denpasar, I Gusti Ayu Laxmy Saraswaty, pada kesempatan yang sama mengatakan, PKH sendiri merupakan
akses untuk memanfaatkan pelayanan sosial yaitu kesehatan, pendidikan, pangan, dan gizi termasuk untuk menghilangkan kesenjangan sosial dan keterasingan sosial yang selama ini melekat pada masyarakat miskin. 

"Hal ini tentu sejalan dengan tujuan program keluarga harapan yaitu mengurangi angka dan memutus rantai kemiskinan, meningkatkan kualitas sumber daya manusia, serta mengubah perilaku yang kurang mendukung, peningkatan kesejahteraan dari kelompok rentan ekonomi yang diharapkan dapat memutus mata rantai kemiskinan antar generasi," papar Laxmy Saraswaty.

Pelaksanaan perlombaan ini harap Laxmy akan dapat memberikan motivasi pada para KPM PKH untuk terus membangkitkan naluri kreatifitasnya, sehingga memiliki taraf hidup yang lebih baik lagi. 

"Karenannya, Pemerintah Kota Denpasar akan terus berupaya mengembangkan kreativitas dan inovasi-inovasi agar dapat membawa KPM PKH untuk bangkit berdaya guna tinggi dan mampu keluar dari garis kemiskinan," kata Laxmy Saraswaty.

wartawan
HEN
Category

Serangan Tikus di Tegalalang: Petani Pasrah Gagal Panen 3 Kali Musim, Merugi Tanpa Jaminan Asuransi

balitribune.co.id | Gianyar - Di tengah usaha petani mempertahankan lahan sawahnya dari alih fungsi, justru hama tikus menggerogoti. Di Subak Pujung Kaja, Desa Sebatu, Tegallaalang, Gianyar, bahkan ada petani yang mengalamai gagal panen dalam tiga musim berturut-turut. Hal ini sangat ironis, kerugian material dan inmaterial cukup siginifikan tanpa jaminan asuransi.

Baca Selengkapnya icon click

Wamen Isyana: GENTING Wujudkan Jamban Sehat untuk Keluarga Berisiko Stunting di Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka, menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mempercepat penurunan stunting. Saat meninjau dua keluarga berisiko stunting di Banjar Dinas Kebon, Desa Bukit, Kecamatan Karangasem, Wamen Isyana menyoroti peran masyarakat dan dunia usaha yang bergotong royong melalui Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (GENTING).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Danamon: #JanganKasihCelah Terhadap Ancaman Penipuan Berbasis AI Deepfake

balitribune.co.id | Jakarta - Kemajuan teknologi tidak hanya membuat hidup semakin mudah, tetapi juga memunculkan tantangan baru. Salah satu ancaman nyata yang kini semakin berkembang adalah penipuan yang menggunakan teknologi kecerdasan buatan (AI) dengan teknik deepfake yang mampu meniru wajah dan suara seseorang secara sangat realistis.

Baca Selengkapnya icon click

Akses ke Pura Dibatasi, Pansus TRAP DPRD Bali Tindaklanjuti Aduan Warga Adat Jimbaran

balitribune.co.id | Denpasar - Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus TRAP) DPRD Provinsi Bali segera menindaklanjuti keluhan warga Desa Adat Jimbaran, Kabupaten Badung, terkait pembatasan akses ke sembilan pura yang berada di kawasan yang dikuasai oleh PT Jimbaran Hijau (PT JH).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.