Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Putra Bali Dianugerahi Bintang Jasa Jepang untuk Musim Semi Tahun 2024

Bali Tribune / Prof. Dr. Dewa Ngurah Suprapta

balitribune.co.id | DenpasarPada 29 April 2024, Pemerintah Jepang mengumumkan Penganugerahan Bintang Jasa untuk Musim Semi Tahun 2024 kepada warga negara asing. Salah satu penerima penghargaan tersebut berasal dari Bali yaitu Prof. Dr. Dewa Ngurah Suprapta, seorang akademisi terkemuka yang saat ini menjabat sebagai Kepala Laboratorium Biopestisida Universitas Udayana.

Upacara Penganugerahan Bintang Jasa Jepang untuk Musim Semi Tahun 2024 kepada Prof. Dr. Dewa Ngurah Suprapta akan diselenggarakan di Kediaman Resmi Konsul-Jenderal Jepang di Denpasar. Prof. Suprapta adalah Guru Besar Universitas Udayana lulusan Universitas Kagoshima, Jepang, tahun 1997 yang mendalami ilmu pertanian, khususnya fitopatologi tumbuhan. Yang bersangkutan menerima Bintang Tanda Jasa The Order of the Rising Sun, Gold Rays with Neck Ribbon dengan jasa utama memberikan kontribusi dalam promosi pertukaran akademik dan saling pengertian antara Jepang dan Indonesia di bidang patologi tanaman.

Setelah menerima gelar Ph.D di bidang pertanian dari Jepang dan kembali ke Indonesia, Prof. Suprapta mendirikan laboratorium bergaya Jepang di Universitas Udayana dengan melakukan penelitian dan mengajar di bidang perlindungan tumbuhan. Ia pun menerbitkan karya tulis akademis yang berkualitas dan telah meraih prestasi menjadi teladan bagi mahasiswa dan staf pengajar muda yang ingin belajar di Jepang dengan mempromosikan hasil-hasil studinya di Jepang kepada komunitas akademis Indonesia. 

Prof. Suprapta berperan aktif melakukan pertukaran akademik dan penelitian di bidang pertanian dengan beberapa universitas di Jepang, sehingga memberikan kontribusi yang signifikan dalam mempromosikan kerja sama antara Jepang dan Indonesia di bidang akademik. Selain itu, saat menjabat sebagai Ketua Persada (Perhimpunan Alumni dari Jepang) Bali pada tahun 2003-2007 dan sebagai Penasihat sejak tahun 2007, yang bersangkutan melakukan upaya besar dalam mengelola dan membangun Persada Bali.

wartawan
YUE
Category

Dikelola Kominfo, Bupati Adi Arnawa Luncurkan “Update” Kontak Bupati dan CCTV Analitik

balitribune.co.id | Mangupura - Pemkab Badung melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Badung, Rabu (29/10/2025) meluncurkan update dua produk digitalisasi yakni Kontak Bupati dan CCTV Analitik.

Peluncuran tersebut juga dimeriahkan dengan acara BATCH yakni Badung Talks Creative and Hetero Space merupakan sebuah event inovatif sebagai ruang interaksi, kolaborasi, dan aktualisasi diri anak muda Badung.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Prokopim Denpasar Ajak Forum Wartawan Kunjungi Surabaya

balitribune.co.id | Surabaya - Pemerintah Kota Denpasar melalui Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Sekretariat Daerah Kota Denpasar, bersama Forum Wartawan Denpasar, melaksanakan kegiatan Fasilitasi Komunikasi Pimpinan ke Pemerintah Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur, pada Kamis (30/10).

Baca Selengkapnya icon click

Wujud Komitmen Reformasi Birokrasi Digital di Badung, Adi Arnawa Tinjau Layanan “Kontak Bupati” dan Pengembangan CCTV Analitik

balitribune.co.id | Mangupura - Dalam upaya memberikan pelayanan kepada masyarakat sekaligus dalam rangka mengimplementasikan reformasi birokrasi, Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa melaksanakan kunjungan ke Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Badung terkait dengan pelaksanaan Layanan Pengaduan dan Aspirasi Masyarakat “Kontak Bupati” serta Operasional Pengembangan CCTV Analitik di Kabupaten Badung, bertempat di Ruang Command Center, Di

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

BPJAMSOSTEK Gianyar Sebut Elizabeth International Raih Juara I Paritrana Award 2025

balitribune.co.id | Gianyar - Tahun ini Elizabeth International kembali raih penghargaan Paritrana Award 2025 sebagai Juara I Tingkat Provinsi Bali, dalam kategori Badan Usaha Menengah dan Besar. Paritrana Award merupakan penghargaan tertinggi untuk perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.