Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Raih 5 Sertifikasi ISO, The Sanur Menghadirkan Layanan Kesehatan Berstandar Internasional

Bali Tribune / SERTIFIKASI - penyerahan Sertifikasi ISO 5 standar kepada manajemen PT Hotel Internasional Sanur Indonesia atau The Sanur di Bali Beach Hotel, Jumat (20/12)

balitribune.co.id | DenpasarThe Sanur melalui PT Hotel Internasional Sanur Indonesia (PT HISI) yang merupakan anak usaha dari PT Hotel Indonesia Natour kembali membuktikan komitmennya untuk memberikan pelayanan berkualitas dan berstandar internasional dengan meraih Sertifikasi ISO lima standar sekaligus. Pencapaian ini menjadi tonggak penting dalam transformasi The Sanur di tahun pertama berdiri. 

Lima standar ini mencakup lima sertifikasi ISO utama yakni ISO 9001:2015 (Manajemen Mutu), ISO 14001:2015 (Manajemen Lingkungan), ISO 45001:2018 (Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja), ISO 37001:2016 (Sistem Manajemen Anti Penyuapan), dan ISO/IEC 27001:2022 (Manajemen Keamanan Informasi).

Sebagai operator Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kesehatan Sanur, pencapaian ini menjadi langkah strategis The Sanur dalam mewujudkan visi menjadikan Sanur sebagai destinasi kesehatan dan kebugaran bertaraf global. Sertifikasi ini sekaligus menjadi bukti nyata bahwa The Sanur terus berupaya meningkatkan kualitas layanan dan manajemen untuk mendukung pengembangan ekosistem kesehatan yang unggul di KEK Kesehatan Sanur.

“Pencapaian ini mencerminkan upaya kami untuk menjaga integritas, kualitas, dan keamanan dalam setiap aspek operasional. Sertifikasi ISO 5 Standar ini menjadi motivasi yang sangat berharga dalam penerapan standar internasional khususnya Continuous Improvement dalam mewujudkan International Medical & Wellness Destination,” ungkap Doddy Akhmadsyah, Direktur Utama PT Hotel Internasional Sanur Indonesia, Jumat (20/12).

Sertifikasi ini diberikan oleh Garuda Sertifikasi Indonesia (GSI), lembaga terakreditasi Komite Akreditasi Nasional (KAN) yang berpengalaman melakukan sertifikasi berbagai perusahaan multinasional. Proses sertifikasi selama tiga bulan ini mencakup audit menyeluruh terhadap manajemen dan operasional The Sanur, dilakukan oleh auditor GSI yang telah bersertifikasi internasional. “Ini adalah pencapaian luar biasa. Di antara berbagai perusahaan yang pernah kami tangani, The Sanur menjadi satu-satunya yang berhasil meraih lima sertifikasi ISO sekaligus dalam satu waktu,” ujar Johny S. Salim, Direktur Utama Garuda Sertifikasi Indonesia.

Dengan diraihnya Sertifikasi ISO 9001:2015, terbukti bahwa sistem manajemen mutu terintegrasi di The Sanur telah memenuhi standar internasional, sekaligus mencerminkan komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan. Selain itu, penerapan governance, risk, dan compliance The Sanur juga telah sesuai dengan aturan dan standar yang berlaku, melalui tata kelola perusahaan yang baik, manajemen risiko yang efektif, serta kepatuhan terhadap regulasi.

Dalam satu tahun operasional, The Sanur telah melakukan berbagai inovasi dengan mengedepankan keselarasan tradisi dan teknologi dengan mengedepankan prinsip Environmental, Social, dan Governance (ESG) dalam pembangunan fasilitas KEK Kesehatan Sanur. Melalui sertifikasi ISO 14001:2015, menjadi bukti nyata The Sanur dalam menjalankan operasional kawasan yang ramah lingkungan dengan memprioritaskan keberlanjutan.

The Sanur juga berhasil meraih sertifikasi ISO 45001:2018, standar internasional untuk Sistem Manajemen Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3). Dalam mendukung kesejahteraan karyawan serta operasional dan pembangunan fasilitas, The Sanur secara intensif menyosialisasikan pentingnya penerapan K3 kepada setiap mitra yang beroperasi maupun yang akan beroperasi di KEK Sanur.

The Sanur berkomitmen menjaga integritas, transparansi, dan etika dalam menjalankan operasional perusahaan. Hal ini dibuktikan dengan diraihnya Sertifikasi ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP). Dengan penerapan SMAP ini, diharapkan The Sanur dapat terus mengembangkan prosedur operasional yang lebih efektif dan efisien, sehingga meningkatkan kepercayaan dari mitra bisnis The Sanur.

Sebagai KEK Kesehatan pertama di Indonesia, The Sanur juga memperhatikan kenyamanan dan keamanan bagi para pelanggan dan mitra bisnis, salah satunya keamanan informasi dalam melindungi data pelanggan. Dengan sertifikasi ISO/IEC 27001:2022 yang diraih, The Sanur memastikan bahwa seluruh proses pengelolaan data telah memenuhi standar yang ketat terkait keamanan informasi.

Corporate Secretary PT Hotel Internasional Sanur Indonesia, Dwi Meisa Fitri, menyampaikan sertifikasi ini diberikan kepada The Sanur dengan ruang lingkup penyedia sarana dan prasarana kawasan serta sebagai operator KEK Kesehatan Sanur. “Hal ini mencerminkan komitmen manajemen kami dan seluruh pegawai terhadap mutu pelayanan, kepuasan pelanggan, pengendalian proses, pengelolaan SDM, serta peningkatan berkelanjutan dalam sistem mutu, lingkungan, K3, keamanan informasi, dan anti-penyuapan”, tambahnya. 

The Sanur berkomitmen untuk terus menjadi pionir dalam pengembangan layanan kesehatan dan kebugaran agar dapat bersaing secara global. Pencapaian ini akan menjadi landasan kuat untuk menghadirkan pengalaman medis dan kebugaran (wellness) terbaik bagi masyarakat Indonesia dan dunia.

wartawan
YUE

Wakili Bali, Tim Balap MasEsolo IgnitionB Siap Berlaga di Dua Kejuaraan Sprint Rally Nasional

balitribune.co.id | Denpasar - Tim Balap Mobil MasEsolo IgnitionB Racing akan mewakili Bali berlomba di dua ajang balap mobil bergengsi nasional. Masing –masing Sprint Rally IMI di Majalengka, Jawa Barat serta balap Mobil Classic di Sirkuit Sentul, Bogor. Didukung Pengda IMI Bali, PPMKI Bali dan dihadiri tokoh otomotif Bali juga para sponsor, tim ini dilepas pada Selasa (15/4) di Kebon Vintage, Biaung, Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketua DPRD Badung Melepas Bus untuk Pemedek Karya IBTK Fasilitas Pemkab Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti melepas rombongan pemedek (umat) dari Banjar Pekandelan Tengah Legian, Kuta menuju Pura Ulun Danu Batur dan Pura Agung Besakih.

Rombongan pemedek ini diangkut menggunakan 8 bus. Dimana 4 bus merupakan fasilitas bus gratis bantuan dari Pemerintah Kabupaten Badung dan 4 bus lainnya berasal dari swadaya masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Badung Siapkan Bus Gratis Serangkaian IBTK di Besakih

balitribune.co.id | Mangupura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung melalui Dinas Kebudayaan menyiapkan program bus gratis serangkaian Karya Ida Betara Turun Kabeh (IBTK) di Pura Agung Besakih sekaligus Karya Ngusaba Kedasa di Pura Ulun Danu Batur.

Bus gratis ini diperuntukan bagi masyarakat Badung yang ingin "ngaturan bhakti" atau sembahyang di kedua pura tersebut. Sementara tiap desa adat di Kabupaten Badung cuma menjatah 3 unit bus.

Baca Selengkapnya icon click

Anniversary Pertama HAI Badung Chapter, Merayakan Keakraban dan Kebersamaan

balitribune.co.id | Badung – Komunitas pecinta Honda ADV yang tergabung dalam Honda ADV Indonesia (HAI) Badung Chapter resmi merayakan hari jadinya yang pertama pada Sabtu (12/4). Mengusung tema “Beda Warna, Tetap Satu Hati”, acara ini menjadi momen penuh kehangatan yang mempererat tali persaudaraan antar pecinta roda dua. Lebih dari 150 member dan tamu undangan dari berbagai komunitas turut hadir meramaikan perayaan ini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.