Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Ruddi Setiawan Janjikan Tidak Ada Preman

Kapolda Bali, Irjen Pol Petrus Reinhard Golose saat memberikan ucapan selamat kepada AKBP Ruddi Setiawan, SIk pada upacara Sertijab kemarin

BALI TRIBUNE -  Tongkat komando Polresta Denpasar resmi berpindah tangan dari Kombes Pol Hadi Purnomo kepada AKBP Ruddi Setiawan. Itu setelah dilakukan serah terima jabatan  (Sertijab) di Mapolda Bali, Jumat  (9/11) siang kemarin. Sementara upacara tradisi penyambutan Kapolresta yang baru dan pelepasan Kapolresta yang lama akan dilakukan di Mapolresta Denpasar siang hari ini. Kapolda Bali Irjen Pol Petrus Reinhard Golose yang mempin upacara sertijab mengatakan, pergantian atau rotasi di tubuh Polri adalah hal yang biasa. Ibarat sebuah kapal yang crew-nya diganti adalah hal yang lumrah. Meski demikian, jendral bintang dua ini mengaku bangga karena para perwira diganti ini ada yang mendapat promosi. Salah satunya adalah AKBP Ruddi Setiawan yang menjabat sebagai Kapolresta Denpasar yang merupakan job-nya seorang Komisaris Besar (Kombes). Selain itu, mantan Direktur Intelkam Kombes Pol Akhmal Juliarto dan mantan Direktur Reserse dan Kriminal Khusus (Dir Reskrimsus) Kombes Pol Anom Wibowo memperoleh sekolah untuk membuka jalan menjadi jendral. "Sebagai Kapolda, tentunya saya sangat bangga atas kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan Polri ini. Ini apresiasi atas kinerja atas kerja para anggota sendiri, bukan saya," ujarnya. Sementara Ruddi Setiawan yang ditemui Bali Tribune menegaskan, akan melanjutkan program - program yang telah dilakukan oleh pendahulunya Hadi Purnomo. Yang menjadi prioritas adalah akan menindak tegas terhadap aksi premanisme. "Perlu kami tegaskan, bahwa tidak ada preman. Akan kami tindak tegas. Untuk itu, kami mohon dukungan dari tokoh masyarakat dan tokoh agama untuk bersama - sama ikut menjaga Kamtibmas," ungkapnya.  Selain jabatan Kapolresta Denpasar, pada kesempatan tersebut juga dilakukan sertijab Direktur Intelkam dari Kombes Akhmal Juliarto kepada Kombes Pol Wahyu Suyitno, Dir Krimsus dari tangan Kombes Pol Anom Wibowo kepada Kombes Pol Yuliar Kus Nugroho, Dir Pol Air dari Kombes Pol Sukandar kepada Kombes Pol Hadi Purnomo, Kabidkum dari Kombes Pol I Gusti Kade Budhi kepada Kombes Pol Mochamad Kozin, Kabidkeu dari tangan Kombes Pol Teguh Selamet Karyono kepada Kombes Pol Andi Mayangkara dan Kapolres Klungkung dari AKBP Bambang Tertianto kepada AKBP Komang Sudana. ray

wartawan
Redaksi
Category

Pebalap Binaan Astra Honda Siap Melesat Kencang di Final ATC Sepang

balitribune.co.id | Jakarta – Empat pebalap muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM) siap menuntaskan perjuangan di putaran terakhir Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2025 yang digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia, akhir pekan ini (25–26/10). Putaran keenam ini menjadi momentum penting bagi mereka untuk membuktikan potensinya di kancah balap Asia.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wujudkan Pengelolaan Sampah Berkelanjutan, Pemkab Badung Dukung Pembangunan PSEL Denpasar Raya

balitribune.co.id | Mangupura - Sebagai tindak lanjut penetapan Kabupaten Badung sebagai salah satu dari lima (5) daerah prioritas nasional pembangunan fasilitas Pengolahan Sampah Menjadi Energi Listrik (PSEL) tahap pertama, Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta menghadiri Rapat Koordinasi Terbatas (Rakortas) Nasional Pemantapan Pembangunan PSEL, yang diselenggarakan oleh Kementerian Koordinator Bidang Pangan Republik Indonesia, bertempat di Ruang Rapa

Baca Selengkapnya icon click

Festival Tring! Pegadaian Bali–Nusra: Urusan Emas Jadi Mudah dan Cepat

balitribune.co.id | Denpasar - PT Pegadaian Kanwil VII Denpasar resmi membuka Festival Tring! di Icon Mall Bali. Acara ini menjadi momentum literasi keuangan sekaligus aktivasi layanan digital melalui Aplikasi Tring!, yang memudahkan masyarakat untuk menabung, mencicil, hingga berinvestasi emas lewat fitur Tabungan Emas, Cicil Emas, dan Deposito Emas.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Pansus TRAP Sidak Pabrik Semen dan Perumahan yang Serobot Kawasan Tahura Ngurah Rai

balitribune.co.id | Denpasar - Tim Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (TRAP) DPRD Provinsi Bali kembali turun ke lapangan menertibkan pelanggaran tata ruang yang semakin marak. Kali ini, Kamis (23/10), dua titik jadi sorotan: sebuah pabrik semen di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Ngurah Rai, Pemogan, Denpasar, dan kompleks perumahan di Jimbaran, Badung, yang sama-sama berdiri di atas lahan konservasi.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.