Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Satgas Covid-19 Karangasem : Belum Ada Kasus Positif Ditemukan di Karangasem

Bali Tribune / Satgas covid-19 Karangasem saat memberi keterangan pers

balitribune.co.id | Amlapura - Satgas Covid-19 Kabupaten Karangasem membeber data Covid-19 di Kabupaten Karangasem, utamanya terkait 3 kasus yang terkonfirmasi positif Covid-19 dalam data yang dirilis oleh Satgas Covid-19 Provinsi Bali. Ketua Harian Satgas Covid-19 Karangasem yang juga Pj. Sekda Karangasem, I Made Darmawa didampingi Sekretaris Satgas Ida Bagus Ketut Arimbawa dan Kadis Kesehatan Karangasem, I Gusti Bagus Putra Pertama, dalam Press  Confrence yang digelar di Posko Satgas Covid-19 Karangasem, gedung BPBD Karangasem, Rabu (8/4) kemarin menegaskan, jika ketiga kasus positif Covid-19 tersebut merupakan Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang baru datang dari luar negeri.

“Dan kami tegaskan sampai hari ini belum ada kasus yang terkonfirmasi positif yang ditemukan di Karangasem artinya masih 0 (Nol),” tegas Darmawa.

Loh kog seperti itu, yang tiga kasus terkonfirmasi poisitif itu seperti apa? Ditegaskan kembali oleh Made Darmawa, tiga orang PMI yang terkonfirmasi positif itu ditemukan di Denpasar saat ketiganya baru tiba di Bali. Jadi ketiganya belum sempat pulang ke Karangasem, dan langsung menjalani karantina dan isolasi di Rumah Sakit Sanglah Denpasar. Dari tiga orang PMI ber KTP Karangasem yang terkonfirmasi positif itu, satu orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh dari dua kali hasil tes yang menunjukan negatif.

“Satu orang sudah dinyatakan sembuh dan pulang ke Karangasem. Namun demikian kami telah menurunkan anggota untuk Treking orang yang pernah kontak dengan yang bersangkutan. Kendati sudah pulang, kami juga masih mengawasi yang bersangkutan karena yang bersangkutan masih harus menjalani karantina mandiri di rumahnya,” ungkap Darmawa. Trecking dilakukan baik terhadap keluarga maupun petugas kesehatan yang pernah kontak dengan yang bersangkutan. Dan diketahui ada sebanyak 7 (tujuh) orang yang pemrnah kontak. Namun dari hasil Rapid testnya ke-7 orang yang kontak tersebut hasilnya negatif.

Saat ini jumlah ODP di Karangasem sebanyak 56 orang, dimana dari jumlah itu 30 orang masih dalam pemantauan sementara 26 orang sudah selesai pemantauan, sedangkan untuk PDP jumlah total sebanyak 7 orang, dimana 6 orang sudah selesai pengawasan sementara sisanya 1 orang lagi tengah dalam perawatan di RSUD Karangasem.

Saat ini Pemkab Karangasem ditegaskan Darmawa, belum ada ancang-ancang untuk melksanakan Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) “Saat ini belum lah, dan semoga Karangasem tidak sampai kesitu. Yang terpenting bagaimana masyarakat bisa berdiam diri dirumah, dan tidak usah panik apalagi ketakutan yang berlebihan,” lontarnya. Namun demikian kalaupun nanti ada pembatasan sosial, pihaknya memastikan logistik atau pangan dalam keadaan aman.

Untuk APD bagi petugas medis, saat ini pihaknya masih terus berupaya melakukan pengadaan. “Kami sudah mendapatkan bantuan APD dari provinsi, namun demikian kita berusaha untuk mencari tambahan untuk mencukupi kebutuhan APD di Karangasem,” pungkasnya.

wartawan
Husaen SS.

Ditinggal Ambil Sapu Saat Panaskan Mesin, Motor N-Max di Gianyar Raib

balitribune.co.id | Gianyar - Aksi pencurian kendaraan bermotor (curanmor) terjadi di Jalan Mulawarman, Gang Melati No. 2, Gianyar, pada Kamis (29/1) pagi. Sebuah sepeda motor raib digondol pencuri saat sedang dipanaskan di depan rumah, memberikan "sasaran empuk" bagi pelaku yang beraksi dalam hitungan menit.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Kerjakan 70 Unit Vila Bermodal Visa Kunjungan, WNA Malaysia Diusir dari Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Terbukti menjadi kontraktor tanpa izin mengerjakan proyek properti di seputaran Jalan Dewi Saraswati Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, seorang Warga Negara Asing (WNA) asal Malaysia berinisial Is Bin M dideportasi oleh pihak Imigrasi Ngurah Rai.

Baca Selengkapnya icon click

Langgar Perda RTRW, Satpol PP Karangasem Segel Dua Usaha Galian C di Selat

balitribune.co.id | Amlapura - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Karangasem mengambil tindakan tegas dengan menyegel dua usaha galian C di wilayah Kecamatan Selat, Karangasem. Penertiban ini dilakukan lantaran lokasi tambang Mineral Bukan Logam tersebut terbukti berada di luar zona tambang yang telah ditetapkan dalam Peraturan Daerah (Perda) Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sepanjang 2025 BPJAMSOSTEK Gianyar Bayarkan Klaim Rp 200 Miliar

balitribune.co.id | Gianyar - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) Bali Gianyar sepanjang Januari hingga Desember 2025 telah membayarkan manfaat klaim Jaminan Hari Tua (JHT) sebesar lebih Rp 200 miliar. Kepala Kantor BPJAMSOSTEK Cabang Bali Gianyar, Venina di Gianyar baru-baru ini mengatakan klaim sebesar lebih Rp 200 miliar tersebut untuk 11.836 pengajuan klaim hanya untuk program JHT. 

Baca Selengkapnya icon click

OJK Tuntaskan Penyidikan Pindar Crowde, Berkas Lengkap dan Tersangka Diserahkan ke Jaksa

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menuntaskan penyidikan perkara dugaan tindak pidana di sektor jasa keuangan yang melibatkan perusahaan penyelenggara pinjaman daring (pindar) PT Crowde Membangun Bangsa (PT CMB). Dalam perkara ini, OJK juga menetapkan YS, Direktur Utama sekaligus pemegang saham PT CMB, sebagai tersangka.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.