Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Sekda Bali Serahkan Uang Celengan untuk 14 LKSA

Bali Tribune/suasana penyerahan bantuan hasil celengan kepada 14 LKSA di Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Hasil sumbangan masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dikumpulkan selama satu tahun atau hasil dari celengan sebesar Rp 153 juta pada Rabu (2/10) diserahkan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Bali, Dewa Putu Indra kepada pengurus Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) yang dipusatkan di LKSA Tat Twam Asi Denpasar. 

"Di setiap OPD ada celengan. Jadi setelah satu tahun yang bertepatan dengan momentum HUT Pemprov Bali kita buka celengan di lapangan,” katanya. 
 
Menurut dia, hasil sumbangan tersebut diserahkan kepada pihak-pihak yang membutuhkan yakni untuk 14 LKSA di Provinsi Bali yang mengasuh penyandang disabilitas, anak-anak miskin yang ada di panti asuhan dan lain sebagainya. 
 
“Saya telah memberikan arahan kepada Kadis Sosial Bali agar dilakukan inventarisasi kepada yayasan-yayasan yang bergerak untuk anak yatim piatu, disabilitas, ODGJ (orang dengan gangguan jiwa) dan lainnya. Ternyata setelah diinventarisasi jumlahnya banyak,” beber Dewa Indra. 
 
Disebutkannya, masing-masing LKSA mendapat bantuan senilai Rp 5 juta. “Saya paham betul nilai Rp 5 juta itu kecil. Tetapi sebagai bentuk kepedulian kita, maka kita berikan kepada mereka. Mudah-mudahan tahun depan dalam momentum HUT Provinsi Bali saya akan mengajak kawan-kawan ASN untuk berkontribusi lebih banyak lagi, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama,” jelasnya.
 
Sementara itu Kepala Dinas Sosial Provinsi Bali, Dewa Mahendra mengatakan, panti sosial yang menerima bantuan ini dari Kota Denpasar, Gianyar, Klungkung, Bangli, dan Tabanan. Diantaranya Panti Sehati Bali (autis), Peduli Kanker Anak Bali, Sunya Giri, Semara Putra (disabelitas), LKSA BEITH-EL, Fajar Dua, Darma Widya Kumara, Kesayan Ikan Papa (disabelitas), Tulus Darma Wiarta (ODGJ), LKSA GAyatri Widya Mandala, LKSA Al-Inayah, LKSA Salam, Tat Twam Asi, dan Sayangi Bali.
 
Kata dia, bantuan tersebut merupakan inisiatif dan inisiasi OPD Pemprov Bali. “Kendatipun jumlahnya tidak banyak, tapi tepat sasaran. Rutinitas kita untuk berbagi dengan sesama. Ini adalah langkah awal, bukan langkah akhir,” ucap mantan Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Bali ini.
 
Ketua LKSA Tat Twam Asi, I Gusti Ngurah Ketu menyampaikan terima kasih atas bantuan yang diserahkan oleh Sekretaris Daerah Provinsi Bali ini. Menurut dia, bantuan itu sangat bermanfaat bagi anak-anak panti asuhan, khususnya untuk biaya pendidikan. "Karena biaya pendidikan paling utama dan terbesar. Jadi biaya operasional dalam sebulan itu, 80 persen adalah biaya pendidikan baik SD, SMP, dan SMA, sedangkan untuk mahasiswa itu gratis," terangnya. 

wartawan
Ayu Eka Agustini
Category

Perkuat Layanan Masyarakat, Pemkot Denpasar Terima Hibah Aset Bangunan dari Kemenkeu

balitribune.co.id | Denpasar - Pemkot Denpasar menerima hibah berupa tanah bangunan kantor pemerintah dari Kementerian Keuangan Republik Indonesia. Penyerahan hibah yang dilakukan untuk optimalisasi aset ini, dituangkan dalam penandatanganan berita acara oleh Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara, Senin (19/1).

Baca Selengkapnya icon click

Dewan Bangli Rela Pangkas Anggaran Perdin demi Perbaiki 21 Titik Jalan Rusak Akibat Bencana

balitribune.co.id | Bangli - Menindaklanjuti hasil monitoring ruas jalan yang terdampak bencana dan belum mendapat penanganan dari pemerintah daerah, Komisi III DPRD Bangli menggelar rapat kerja dengan mengundang Dinas PUPR Perkim dan Badan Keuangan Pendapatan dan Aset Daerah (BKPAD) Bangli pada Senin (19/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Apel HKN Januari 2026, Pemkab Tabanan Berikan Penghargaan kepada 92 PNS Purna Tugas

balitribune.co.id | Tabanan - Dalam rangka meningkatkan disiplin, integritas, serta profesionalisme Aparatur Sipil Negara (ASN), Pemerintah Kabupaten Tabanan menggelar Apel Hari Kesadaran Nasional (HKN) perdana Bulan Januari Tahun 2026 yang berlangsung di Halaman Depan Kantor Bupati Tabanan, Senin (19/1).

Baca Selengkapnya icon click

Menebar Manfaat, Astra Motor Bali Bekali Siswa SLB Negeri 3 Denpasar Keterampilan Kerja

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali berkolaborasi dengan SLB Negeri 3 Denpasar menggelar Edukasi Vokasi Cuci Motor & Praktik Langsung sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan kompetensi lulusan pendidikan khusus. Kegiatan yang dilaksanakan pada Senin (19/1) di Aula SLB Negeri 3 Denpasar ini diikuti oleh sekitar 30 siswa.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketua DPRD Badung Hadiri Pembukaan Turnamen Bola Voli PUTRA BUM Cup II Buduk

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti hadir bersama Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa membuka Turnamen Bola Voli PUTRA BUM Cup II Tahun 2026 di Lapangan Pratu I Ketut Ridis, Banjar Umakepuh, Desa Buduk, Kecamatan Mengwi, Minggu (18/1).

Bupati juga menyerahkan bantuan dana sebesar Rp 30 juta untuk menyukseskan turnamen tersebut.

Baca Selengkapnya icon click

Sambut Bulan K3 Nasional 2026, Asuransi Jasindo Perkuat Literasi Asuransi di Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Asuransi Jasindo kembali menyelenggarakan kegiatan literasi asuransi di Bali sebagai bagian dari upaya meningkatkan pemahaman pengelolaan risiko di lingkungan kerja. Kegiatan ini dihadiri lebih dari 100 pegawai Dinas Ketenagakerjaan Bali, bertempat di Kantor Dinas Ketenagakerjaan dan ESDM Provinsi Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.