Semeton GMT Gelontorkan 535 Paket Sembako Untuk 19 Dadia di Desa Sangkan Gunung, Sidemen | Bali Tribune
Diposting : 31 August 2020 19:45
Husaen SS. - Bali Tribune
Bali Tribune / Semeton GMT saat menyerahkan bantuan ratusan paket sembako kepada warga di Desa Sangkan Gunung, Kecamatan Sidemen

balitribune.co.id | Amlapura - Merespon usulan bantuan yang disampaikan masyarakat Karangasem ke sekretariat Gerakan Masyarakat Terpadu (GMT), Relawan GMT kembali bergerak untuk menyalurkan bantuan ratusan paket sembako guna meringankan beban masyarakt kurang mampu yang terdampak Covid 19. Penyaluran bantuan kali ini dilaksanakan oleh semeton GMT di Desa Sangkan Gunung, Kecamatan Sidemen, Karangasem.

Selain menyasar belasan dadia di Desa Sangkan Gunung, ratusan paket bantuan sembako dari keluarga besar GMT tersebut juga menyasar warga di Kampung Muslim Dangin Sema, yang disalurkan oleh relawan GMT bersama sejumlah kader dari Partai PKS. Penanggungjawab GMT, I Gusti Made Tusan, Senin (31/8/2020) menyampaikan, bantuan sembako di Desa Sangkan Gunung tersebut diperuntukkan bagi 19 dadia, yang tersebar di sejumlah banjar di desa setempat.

“Untuk di Desa Sangkan Gunung total bantuan yang kita salurkan kali ini sebanyak 535 paket sembako untuk 19 dadia yang ada disana. Semoga bantuan yang kita salurkan ini bisa bermanfaat dan bisa membantu meringankan beban masyarakat ditengah pandemi yang terjadi saat ini,” ungkap pengusaha kontruksi yang juga suami dari Bupati Karangasem, IGA Mas Sumatri ini.

Bantuan sembako yang dibagikan tersebut memang tidak seberapa, namun yang terpenting menurutnya adalah bagaimana hubungan tali silaturahmi GMT dengan masryarakat di Sangkan Gunung yang sudah terjalin dengan bagus itu bisa tambah erat lagi. Sementara itu, penyaluran bantuan sembako dari Semeton GMT ini disambut antusias oleh warga setempat.

Guna menghindari terjadinya kerumunan warga penerima, maka bantuan diserahkan secara simbolis oleh perwakilan dari Relawan Semeton GMT, I Gusti Ayu Sri Utami, didampingi oleh tokoh masyarakat Kecamatan Sidemen, Tjokorda Suteja dan diterima oleh perwakilan dari masing-masing dadia.  Sedangkan untuk pembagian sembako bagi warga muslim di Kampung Dangin Sema, dilaksanakan oleh relawan GMT bersama kader Partai PKS, Haekal, yang menyasar 156 kepala keluarga.