Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Tabanan Bikin Lintasan Panjat Tebing

Bali Tribune/ PONDASI – Para pekerja tampak sedang menggali untuk pondasi lintasan panjat tebing Porprov Bali XIV/2019 di Lapangan Alit Saputra Tabanan. Pengerjaan lintasan ini diharapkan selesai paling lama 2 bulan ke depan.
balitribune.co.id | Denpasar - Kabupaten Tabanan sebagai tuan rumah Porprov Bali XIV/2019 menepis rumor yang menyebut cabang olahraga panjat tebing tidak bisa digelar di Tabanan karena tidak mempunyai lintasan.
 
Tepisan rumor itu dilakukan pihak tuan rumah dengan akan dibangunnya lintasan panjat tebing. Bahkan, pengerjaan tahap awal berupa pembuatan pondasi kini sedang dikerjakan.
 
Sekretaris KONI Tabanan, I Made Nurbawa saat dikonfirmasi Senin (3/6) menyebutkan, bahkan pekerja kini sudah mulai menggali pondasi yang dibuat untuk papan lintasan panjat tebing tersebut.
 
"Jadi (pembuatan lintasan) lokasinya berada di Lapangan Alit Saputra (Dangin Carik-red). Estimasinya selesai 2 bulan ke depan dan pengerjaannya sudah mulai dilakukan," ujar Nurbawa.
 
Sebelumnya, cabor panjat tebing memang sempat dipermasalahkan terkait lokasi penyelenggaraannya. Tuan rumah sempat menetapkan venue panjat tebing berlokasi di Kompleks GOR Kompyang Sujana, Denpasar karena tidak adanya fasilitas di Tabanan.
 
Namun, dengan pembangunan lintasan panjat tebing yang kini sudah mulai dilakukan di Lapangan Alit Saputra itu, besar kemungkinan cabor ini akan jadi digelar di Tabanan.
 
"Tapi, per hari ini (Senin-red) untuk lokasi itu masih terdaftar di Kota Denpasar. Kami juga sudah berkoordinasi dengan pihak TD Pengprov FPTI Bali," terangnya.
 
Lalu, apa yang membuat Tabanan akhirnya sampai mau membuat papan panjat tebing tersebut? Diungkapkan Nurbawa, dana untuk pembangunan papan panjat itu berasal dari efisiensi anggaran yang diberikan oleh Pemkab Tabanan kepada KONI Tabanan.
 
Meski terlihat simple, lanjut dia, namun proses efisiensi anggaran itu terbilang rumit mengingat melibatkan pihak-pihak terkait seperti di antaranya Inspektorat, PUPR, Biro Hukum serta jaksa setempat.
 
Seperti diberitakan sebelumnya, KONI Tabanan selaku tuan rumah Porprov Bali berencana menggelar cabor panjat tebing di luar Tabanan lantaran tidak memiliki lintasan. Bahkan antara KONI Tabanan dengan KONI Denpasar sempat terlibat pembicaraan intens untuk pinjam lintasan panjat tebing di Kompleks Stadion Kompyang Sujana Denpasar.
 
Dengan telah mulai dibangunnya pondasi untuk lintasan panjat tebing tersebut, dan jika selesai dalam dua bulan ke depan, maka kemungkinan besar cabor panjat tebing porprov digelar di Tabanan.uni
wartawan
Djoko Purnomo
Category

Matangkan Persiapan Pembangunan Museum Perdamaian Bali, Ketua DPRD Badung Rakor Dengan OPD Terkait

balitribune.co.id | Mangupura - Untuk mengenang peristiwa BOM Bali, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung akan membangun Museum Perdamaian Bali yang berlokasi di Jalan Legian, Kecamatan Kuta.

Museum Perdamaian Bali diharapkan dapat menjadi ikon baru destinasi budaya dan edukasi baru yang memperkaya identitas Kuta sebagai kawasan wisata internasional.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Walikota Jaya Negara Terima Kunjungan Dubes Finlandia, Jukka-Pekka Kaihilah

baliutribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menerima kunjungan resmi Duta Besar Finlandia untuk Republik Indonesia, Jukka-Pekka Kaihilah di Kantor Wali Kota Denpasar, Kamis (3/12). Pertemuan tersebut secara khusus membahas inovasi teknologi asal Finlandia untuk membantu Pemerintah Kota Denpasar dalam menangani persoalan sampah. 

Baca Selengkapnya icon click

Anggota DPRD Badung Tinjau Lokasi Bencana Pohon Tumbang di DTW Alas Pala Sangeh

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung I Putu Dendy Astra Wijaya dan Ni Putu Yunita Oktarini bersama Wakil Bupati Badung Bagus Alit Sucipta   meninjau langsung lokasi bencana pohon tumbang di kawasan Daya Tarik Wisata (DTW) Alas Pala Sangeh, Abiansemal, Kamis, (4/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gubernur: Hentikan Sementara Izin Toko Modern Berjejaring

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Wayan Koster menginstruksikan Walikota/Bupati se-Bali untuk menghentikan sementara (moratorium) pemberian izin berupa Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) maupun izin usaha Toko Modern Berjejaring di seluruh wilayah kota/kabupaten di Bali. Hal ini tertuang dalam Instruksi Gubernur Bali Nomor 6 Tahun 2025 tentang Penghentian Sementara Pemberian Izin Toko Modern Berjejaring yang ditetapkan pada 2 Desember 2025. 

Baca Selengkapnya icon click

Sindikat Pembobol Kartu Kredit Internasional Diringkus di Ubud

balitribune.co.id | Gianyar - Setelah melalui proses yang marathon, Polres Gianyar akhirnya berhasil mengungkap sindikat pencurian kartu kredit jaringan internasional yang beraksi di kawasan wisata Ubud. Sasarannya turis mancanegara, sepuluh orang pelaku sudah diamankan.   Empat pelaku adalah warga negara Indonesia, dua warga negara China, dan empat warga negara Mongolia, dengan total kerugian korban mencapai ratusan juta rupiah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.