Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Tekan Kecelakaan, Jasa Raharja Lakukan Pengadaan Sarana dan Prasarana

Bali Tribune / Abubakar Aljufri

baliteibune.co.id | Denpasar - Momen libur akhir tahun yakni Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) diperkirakan akan meningkatkan pergerakan wisatawan di Bali untuk berwisata ke sejumlah destinasi di pulau ini. PT Jasa Raharja Cabang Bali berupaya menekan angka kecelakaan lalu-lintas saat musim liburan. Upaya tersebut dengan pengadaan sarana dan prasarana pencegahan kecelakaan diantaranya rambu darat, rambu perairan, convex mirror, traffic cone, barikade, papan informasi kecelakaan, lampu strobo, life jacket, helm dan tenda kerucut. Demikian disampaikan Kepala Cabang PT Jasa Raharja Cabang Bali, Abubakar Aljufri saat Media Gathering di kantor setempat, Denpasar, Rabu (6/12).

Pada kesempatan tersebut ia membeberkan pada tahun ini tercatat adanya kenaikan pembayaran santunan dari Jasa Raharja kepada ahli waris korban kecelakaan yang meninggal dunia di Bali. Pembayaran santunan periode Januari-November 2023 tercatat Rp 63,9 miliar, angka tersebut naik 20,92 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2022 lalu yakni tercatat Rp 52,8 miliar. 

Dikatakan Aljufri, tahun ini sebanyak 425 jiwa korban kecelakaan lalu-lintas yang meninggal dunia dan ahli waris telah diberikan santunan Rp 22 miliar. Sedangkan pembayaran santunan bagi korban kecelakaan yang luka-luka kepada 3.008 orang senilai Rp 39,8 miliar. "Periode tahun ini Jasa Raharja Cabang Bali juga membayarkan santunan untuk biaya penguburan kepada korban kecelakaan yang meninggal dunia namun tidak memiliki ahli waris yang sah kepada 13 korban sebesar Rp 80 juta. Selain itu pembayaran ambulance kepada 2 korban senilai Rp 29 juta, dan pembayaran P3K kepada 352 orang senilai Rp 1,789 miliar. Sehingga total yang dibayarkan periode Januari-November 2023 sebesar 63,9 miliar kepada 3.800 orang yang mengalami kecelakaan lalu-lintas di Bali. 

Disebutkannya, dari 3.800 orang yang mengalami kecelakaan lalu-lintas di Bali tercatat 8 orang asing meninggal dunia. Kata dia, kepada 8 orang warga negara asing yang meninggal dunia, Jasa Raharja tetap memberikan santunan. 

Lebih lanjut Aljufri mengatakan, pada libur Nataru tahun ini pihaknya menyiagakan petugas Jasa Raharja Cabang Bali di tempat-tempat rawan kecelakaan lalu-lintas. Jasa Raharja akan membuka posko layanan kepada pengguna jalan pada periode libur Nataru yang dimulai H-7 atau 7 hari sebelum Natal hingga H+7 tahun baru. "Posko ini biasanya mengikuti kebijakan pemerintah yang dilakukan setiap tahun pada periode libur Nataru," katanya.

Jasa Raharja akan bekerjasama dengan Kepolisian Daerah Bali untuk menempatkan personel di daerah rawan kecelakaan dalam menekan angka kecelakaan lalu-lintas pada momen libur akhir tahun. Jasa Raharja Cabang Bali akan menerjunkan 52 personel ke masing-masing wilayah kerja. Daerah rawan kecelakaan lalu-lintas di Bali yakni Denpasar, kedua Badung, ketiga Gianyar selanjutnya Buleleng. Mengingat berdasarkan pengalaman Nataru sebelumnya, di Bali akan diramaikan wisatawan yang menggunakan kendaraan pribadi karena kemudahan akses dari Pulau Jawa ke Bali.

"Sehingga yang menjadi konsen bagaimana mengamankan Pelabuhan Gilimanuk dan Padangbai. Namun hingga saat ini belum bisa memprediksi berapa jumlah kenaikan kendaraan pribadi dari Jawa karena masih mempertimbangkan kondisi cuaca," imbuhnya.

wartawan
YUE
Category

Ketua DPRD Hadiri Pembukaan Badung Education Fair Tahun 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa membuka Badung Education Fair Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Badung berkolaborasi dengan Komunitas Guru Penggerak Kabupaten Badung di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click

4 Warisan Budaya Badung Lolos Menjadi WBTB, Kadisbud: Proteksi Budaya Lokal

balitribune.co.id | Mangupura - Empat warisan budaya yang diusulkan oleh Dinas Kebudayaan Badung tahun ini resmi ditetapkan menjadi Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) dalam Sidang Penetapan WBTB Indonesia Tahun 2025 di Jakarta, pada Jumat (10/10) lalu. Penetapan WBTB dinilai sebagai langkah strategis dalam proteksi budaya lokal.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Adi Arnawa Buka Badung Education Fair Tahun 2025

balitribune.co.id | Mangupura - Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa beserta Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti membuka Badung Education Fair Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Badung berkolaborasi dengan Komunitas Guru Penggerak Kabupaten Badung di Balai Budaya Giri Nata Mandala, Puspem Badung, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click

Walikota Jaya Negara Apresiasi Kerja Keras Petugas DLHK Wujudkan Kebersihan dan Penanganan Banjir

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar memberikan apresiasi kepada Petugas Kebersihan Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Denpasar atas dedikasi dan kerja keras dalam optimalisasi penanganan kebersihan dan penanganan pasca banjir.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Satria Paparkan Penyusunan RTRW dan RDTR Kawasan Kota Semarapura di Kementerian ATR/BPN

balitribune.co.id | Semarapura - Bupati Klungkung, I Made Satria mengikuti Rapat Koordinasi Sinkronisasi Program Kementerian/Lembaga dalam Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) dan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Kawasan Semarapura - Tegal Besar - Goa Lawah di Hotel Mercure Jakarta, Selasa (14/10).

Baca Selengkapnya icon click

Pemkab Klungkung Terima Naskah Hasil Pengawasan Inspektorat Provinsi Bali

balitribune.co.id | Semarapura - Wakil Bupati Klungkung, Tjokorda Gde Surya Putra, mewakili Bupati Klungkung, secara resmi menerima Naskah Hasil Pengawasan dari Inspektorat Provinsi Bali hari ini, Selasa (14/10). Penyerahan dilakukan serentak bersama tiga kabupaten/kota lainnya (Bangli, Tabanan, dan Gianyar) ini merupakan langkah penting dalam upaya peningkatan akuntabilitas pemerintah daerah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.