Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Tim Kesenian Provinsi Bali Apresiasi GKW Duta Kota Denpasar, Jaya Negara Tekankan Konsistensi Penampilan dan Penjiwaan

Bali Tribune/ KESENIAN- Pembinaan Sekeha Gong Kebyar Wanita (GKW) Sida Gita Karya Desa Sidakarya, Duta Kota Denpasar oleh Tim Kesenian Provinsi Bali pada Rabu (19/5) sore.


balitribune.co.id | Denpasar  - Menjelang pelaksanaan Pesta Kesenian Bali (PKB) XLIII Tahun 2021, seluruh Duta Kesenian turut  dibina Tim Provinsi Bali. Tak terkecuali Sekeha Gong Kebyar Wanita (GKW) Sida Gita Karya Desa Sidakarya, Duta Kota Denpasar yang mengikuti pembinaan Tim Kesenian Provinsi Bali di Wantilan Pura Mutering Jagat Dalem Sidakarya, Rabu (19/5).
 
Pembinaan Gong Kebyar Wanita (GKW) Sida Gita Karya Desa Sidakarya turut dihadiri Walikota Denpasar, IGN Jaya Negara bersama Ketua TP PKK Kota Denpasar, Sagung Antari Jaya Negara. Tampak hadir pula Ketua Komisi II DPRD Kota Denpasar, I Wayan Suadi Putra. PJ. Sekda Kota Denpasar, I Made Toya serta Tim Pembina Kesenian Kota Denpasar. 
 
Dalam kesempatan tersebut, Walikota Denpasar, IGN Jaya Negara yang didampingi Kadisbud Kota Denpasar, IGN Bagus Mataram memberikan apresiasi atas berbagai persiapan yang dilaksanakan duta kesenian Kota Denpasar, khususnya Sekeha Gong Kebyar Wanita (GKW) Sida Gita Karya Desa Sidakarya, Duta Kota Denpasar.  
 
“Tadi kita saksikan penampilanya sudah maksimal, tentu kami berharap seluruh duta kesenian Kota Denpasar yang akan berlaga di PKB, khususnya Sekeha Gong Wanita ini dapat menjaga penjiwaan, emosi serta konsistensi penampilan, sehingga saat pentas nanti dapat memberikan hasil yang maksimal,” jelasnya.
 
Jaya Negara turut menekankan bahwa catatan penting dalam pembinaan agar ditindaklanjuti sebaik mungkin. Sehingga dalam penampilan nanti dapat sesuai dengan pakem, uger-uger serta pembawaan seni itu sendiri.
 
“Jadi masukan-masukan yang diberikan oleh Tim Pembina Provinsi agar ditindaklanjuti untuk maksimalnya penampilan nanti, seluruh seniman harus tetap semangat berikan hasil maksimal, dan tetap jaga kesehatan,” ujarnya.
 
Sementara, Kabid Kesenian Dinas Kebudayaan Provinsi Bali, Ni Wayan Sulastriani mengatakan, secara umum persiapan Sekaa Kesenian Duta Kota Denpasar yang akan tampil di ajang PKB XLIII Tahun 2021 khususnya pada Gong Kebyar Wanita yang telah dilaksanakan pembinaan telah siap untuk tampil. Namun, dalam upaya penyempurnaan penampilan seni perlu diperhatikan poin-poin penting atau uger-uger dalam sebuah pementasan seni tabuh yang terbentuk dalam sebuah pakem tertentu.
 
“Secara umum Duta Kota Denpasar, khususnya Sekehe Gong Kebyar Wanita telah siap untuk tampil, pembawaanya pun sudah sangat maksimal, namun perlu dilaksanakan penyempurnaan,” jelasnya.
 
Pada ajang PKB XLIII Tahun 2021 Sekehe Gong Kebyar Wanita (GKW) Sida Gita Karya Desa Sidakarya, Duta Kota Denpasar akan membawakan tiga materi. Yakni Tabuh Kreasi Labuh Tiga, Tari Prawireng Putri dan Tari Kreasi Baru Langya Singala Ala.
wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Denpasar-Darwin Jajaki Kerjasama Pelabuhan dan Logistik

balitribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara menerima kunjungan resmi The Honorable Mr. Peter Styles, Lord Mayor of Darwin di Hotel Puri Santrian Sanur, Sabtu (1/11). Pertemuan tersebut dilaksanakan lantaran keinginan kedua kota untuk menjajaki kerjasama mengenai pelabuhan dan logistik dengan Pemkot Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click

Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda 2025, Sekda Alit Wiradana Puji Inovasi Pemuda Denpasar

balitribune.co.id | Denpasar - Sekda Kota Denpasar, Ida Bagus Alit Wiradana membuka secara resmi Pekan Dedikasi dan Karya Pemuda (Pendekar) Kota Denpasar Tahun 2025, yang berlangsung pada Minggu (2/11) ditandai dengan pemukulan Gong.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ombudsman Awasi Karangasem, Sekda Desak OPD Terapkan Kode Etik dan Tangani Benturan Kepentingan

balitribune.co.id | ​Amlapura - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karangasem menggelar sosialisasi intensif untuk meningkatkan kualitas layanan publik, etika ASN, dan penanganan benturan kepentingan. Kegiatan yang berlangsung di Aula SKB Karangasem, Jumat (31/10), dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Karangasem I Ketut Sedana Merta, dengan menghadirkan Kepala Ombudsman RI Perwakilan Bali, Ni Nyoman Sri Widanti, S.H.

Baca Selengkapnya icon click

Pembukaan HUT ke-532 Kota Singasana Diawali Event Singasana Fun Run

balitribune.co.id | Tabanan - Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., bersama Ny. Rai Wahyuni Sanjaya selaku Ketua Tim Penggerak PKK sekaligus Ketua Dekranasda Kabupaten Tabanan, membuka secara resmi kegiatan Singasana Fun Run, yang juga sebagai awalan dari pembukaan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-532 Kota Singasana Tahun 2025 dengan tema “Mula Jayaning Singasana”.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wujudkan Ekonomi Sirkular, Astra Motor Bali Gandeng Mitra untuk Program Bank Sampah

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali resmi menjalin kerja sama dengan PT Bali Recycle Centre dalam pengelolaan sampah melalui metode bank sampah. Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian yang berlangsung di kantor Astra Motor Bali dan diikuti oleh karyawan serta Agent Perubahan Lingkungan Hidup Bersih, Sabtu (1/11).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.