Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Tinjau Pembangunan Shortcut Singaraja-Mengwitani, Koster: Gunakan Tenaga Lokal

Bali Tribune / PROGRES – Gubernur Bali I Wayan Koster meninjau progres proyek Shortcut Singaraja-Mengwitani.

balitribune.co.id | SingarajaGubernur Bali, Wayan Koster meninjau progres pembangunan Shortcut Singaraja-Mengwitani pada Titik 7A, 7B, 7C dan Titik 8 di Kabupaten Buleleng, Minggu, Redite Kliwon, Bala (13/2).

Dalam kunjungan kerjanya, orang nomor satu di Pemprov Bali ini didampingi oleh Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana, Wakil Bupati Buleleng Nyoman Sutjidra, Ketua DPRD Buleleng Gede Supriatna, Kepala Dinas PUPR/Perkim Provinsi Bali Nusakti Yasa Wedha dan Kepala Diskominfo Kabupaten Buleleng merupakan salah satu program prioritas di era kepemimpinan Gubernur Bali, Wayan Koster dalam bidang pembangunan infrastruktur darat, laut, dan udara secara terkoneksi dan terintegrasi dalam visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana menuju Bali Era Baru.

Pejabat Pembuat Komitmen 3.3 Provinsi Bali I Made Gede Widhiyasa menyampaikan progress Pembangunan Jalan Baru Batas Kota (Shortcut, red) Singaraja - Mengwitani Titik 7A, 7B, 7C dan Titik 8, dimana : 1) Realisasi Penanganan Jalan sudah mencapai 31,95 persen; 2) Realisasi Penanganan Jembatan sudah mencapai 12,35 persen; dan 3) Realisasi Gabungan sudah mencapai 24,41 persen. “Sehingga target penyelesaian pekerjaan pada Titik 7A akan selesai tanggal 29 Juni 2022, pada Titik 7B akan selesai tanggal 25 Juli 2022, pada Titik 7C akan selesai tanggal 30 Agustus 2022, dan pada Titik 8 akan selesai tanggal 5 Oktober 2022,” jelas Gede Widhiyasa.

Sedangkan pembangunan patung Ki Barak Panji Sakti di Rest Area terbuat dari bahan resin dan desainnya sudah dikoordinasikan dengan Puri Buleleng. “Jadi pengerjaan shortcut yang dikerjakan sampai akhir proyek telah memberdayakan tenaga kerja lokal yang berasal dari Desa Wanagiri, Desa Gitgit, dan Desa Pegayaman,” tambah Gede Widhiyasa.

Gubernur Bali, Wayan Koster menyampaikan ucapan terimakasih, karena di dalam pembangunan Shortcut Singaraja - Mengwitani Titik 7A, 7B, 7C dan Titik 8 sudah memberdayakan tenaga local.

Pelaksanaan pembangunan Shortcut yang dimulai dari Titik 3, 4, 5, dan Titik 6 sudah selesai. Sekarang sedang dibangun Titik 7A, 7B, 7C, dan Titik 8 yang akan selesai tahun ini (Tahun 2022, red). Selanjutnya Titik 9 dan Titik 10 akan selesai pada Tahun 2023. Kemudian pada Titik 11 dan Titik 12 pada Tahun 2024. “Mudah-mudahan selesai tepat waktu, sehingga masyarakat Buleleng nanti kalau ke Denpasar waktu tempuhnya akan lebih cepat, nyaman dan aman; dimana yang semula mencapai 2 jam 30 menit akan berkurang menjadi 1 jam 15 menit dengan tingkungan yang semula sebanyak 116 tikungan akan berkurang hanya menjadi 41 tikungan, atau secara total ada pengurangan tikungan sebanyak 75 tikungan,” jelas Gubernur Bali asal Desa Sembiran, Buleleng ini seraya mengatakan tikungan yang sekarang dibuat akan menjadi lebih landai, lembut dan pengendara tidak akan lagi mengalami pusing/mabuk ketika melakukan perjalanan dari Singaraja ke Denpasar, maupun dari Denpasar ke Singaraja, serta masyarakat pengguna jalan akan mendapatkan pemandangan yang sangat indah.

Ini merupakan pekerjaan Shortcut yang luar biasa dan didanai secara kolaborasi oleh Pemerintah Provinsi Bali bersama Kementrian PUPR. Kita harapkan semua pekerjaan ini berjalan dengan lancar. Saya juga memastikan target pembangunan shortcut ini berjalan sesuai rencana, karena itu Saya meminta kontraktor agar bekerja dengan baik, penuh tanggungjawab, dan berkualitas. “Saya akan terus mengawal program ini sampai tuntas, karena ini bagian dari janji kampanye Saya pada tahun 2018 lalu, dan aspirasi dari masyarakat Buleleng," tegasnya.

wartawan
RED
Category

Bupati Karangasem Terima Kunjungan Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata menerima kunjungan Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga/BKKBN RI (Wamendukbangga) Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka di Kantor Bupati Karangasem, Rabu (5/11).

Baca Selengkapnya icon click

Sosialisasi Penguatan Integritas, Budaya Antikorupsi, dan Pengendalian Gratifikasi

balitribune.co.id | Mangupura - Komitmen Pemerintah Kabupaten Badung dalam membangun tata kelola pemerintahan yang bersih dan berintegritas, Bupati I Wayan Adi Arnawa membuka kegiatan Sosialisasi Penguatan Integritas, Budaya Antikorupsi, dan Pengendalian Gratifikasi Bagi Pemerintah Daerah yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Komisi IV DPRD Badung Raker Bersama Disdikpora dan Diskes Bahas Program Tahun 2026

balitribune.co.id | Mangupura - Komisi IV DPRD Badung telah menggelar tapat kerja membahas program kerja tahun 2026, pada Selasa (4/11). Dalam rapat yang mengundang Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disdikpora) serta Dinas Kesehatan Badung ini membahas sejumlah program. Meliputi ratusan guru kontrak yang belum menjadi PPPK, dan kurangnya fasilitas kesehatan di Kecamatan Kuta Selatan.

Baca Selengkapnya icon click

Wali Kota Jaya Negara Resmikan Gedung Tiga Lantai SDN 1 Sesetan

balitribune.co.id | Denpasar - Wali Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara meresmikan gedung kelas baru SDN 1 Sesetan yang ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti, Rabu (5/11). Peresmian ini menjadi wujud komitmen Pemerintah Kota Denpasar dalam meningkatkan kualitas dan layanan pendidikan secara berkelanjutan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tingkatkan Kompetensi Direksi BPR/S di Bali, Kantor Perwakilan LPS II dan DPD Perbarindo Bali Berikan Pelatihan Mengenai Penanganan Aset Bermasalah

balitribune.co.id | Mangupura - Bank Perekonomian Rakyat/Syariah (BPR/S) di seluruh Bali diharapkan mampu meningkatkan kompetensi untuk meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi perbankan khususnya di Pulau Bali. Bahkan, secara khusus BPR/S harus memiliki kemampuan yang memadai dalam menghadapi berbagai tantangan internal dan eksternal sekaligus menghadapi berbagai peluang khususnya terkait dengan penyelesaian aset bermasalah.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.