Wabup Kasta Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 | Bali Tribune
Diposting : 2 June 2021 05:42
SUG - Bali Tribune
Bali Tribune/TINJAU - Wabup Made Kasta tinjau vaksinasi masal di tiga tempat.
balitribune.co.id | Semarapura  - Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta bersama Ny. Sri Kasta kembali meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi warga usia produktif dan lansia di wilayah Kecamatan Klungkung Daratan. Kali ini Desa yang menjadi sasaran diantaranya di Balai Desa Bungbungan, Dusun Beneng Desa Getakan dan di Banjar Tojan Kaler, Kabupaten Klungkung.
 
Wabup Kasta berharap agar kegiatan vaksinasi di seluruh wilayah Kabupaten Klungkung dapat berjalan dengan lancar. Sedangkan kepada para petugas kesehatan tetap menjaga imun tubuh selama memberikan pelayanan vaksin kepada masyarakat. Selain itu, Wabup Kasta meminta Perangkat Desa supaya meminta proaktif dalam mendata masyarakat di wilayah masing-masing utamanya yang belum mendapatkan vaksinasi, sehingga program Pemerintah terkait pemberian vaksin secara gratis bisa terlaksana dengan sebaik-baiknya. 
 
Lokasi pertama di Balai Desa Bungbungan Kecamatan Banjarangkan tercatat jumlah sasaran sebanyak 400 orang dengan dosis pertama. Kemudian di Dusun Beneng, Desa Getakan tercatat jumlah sasaran sebanyak 52 orang dengan dosis kedua, dan di Banjar Tojan Kaler tercatat jumlah sasaran sebanyak 250 hingga 300 orang dengan dosis pertama. Masing-masing jenis vaksin Astrazeneca untuk warga usia produktif dan jenis vaksin untuk Sinovac untuk para lansia.