Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Wabup Suiasa Terima Perwakilan Unicef di SD 1 Sempidi Mengwi, Apresiasi dan Kagumi Pola Pelaksanaan Vaksinasi di Badung

Bali Tribune/UNICEF - Wabup Suiasa saat menerima kunjungan perwakilan UNICEF Suzana Dayne dan Fauzan di SD 1 Sempidi Mengwi, Senin (31/5/2021).


balitribune.co.id | Mangupura  - United Nations Children's Fund atau Dana Anak Perserikatan Bangsa-Bangsa (Unicef) menyampaikan apresiasi dan dukungan terhadap program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Badung, menyusul masifnya usaha Pemkab Badung dalam memberikan vaksinasi kepada masyarakat secara luas. Pernyataan tersebut disampaikan oleh Wakil Bupati Badung Ketut Suiasa pasca menerima kunjungan perwakilan Unicef Suzana Dayne dan Fauzan di SD 1 Sempidi Mengwi, Senin (31/5/2021).
 
Wabup Suiasa pada kesempatan tersebut menyampaikan kehadiran Unicef di Kabupaten Badung, dalam rangka melakukan monitoring dan mencari data berkenaan dengan penerapan sistem vaksinasi yang dilaksanakan Pemkab Badung. 
 
"Setelah dimonitoring, perwakilan dari Unicef itu sangat mengapresiasi dan sangat kagum dengan pola sistem pelaksanaan vaksinasi di Badung," ujar Wabup Suiasa.
 
Wabup Suiasa menambahkan ada beberapa hal yang diapresiasi oleh pihak Unicef terkait sistem vaksinasi Covid-19 yang digagas oleh Pemkab Badung, hal pertama adalah tingkat kehadiran masyarakat yang benar-benar sesuai dengan target yang dirancang. 
 
"Kita jelaskan bahwa kehadiran masyarakat itu sudah ditentukan sedemikian rupa jumlah sasaran beberapa, jadwalnya kapan dan beberapa kapasitas tempatnya, semua kita sesuaikan dengan ketersediaan tim dan sarana prasarana yang kita miliki, ini yang mereka sangat apresiasi," ungkapnya.
 
Yang kedua diungkapkan Wabup Suiasa bahwa pihak Unicef juga memberikan apresiasi terkait langkah Pemkab Badung dalam mengedukasi dan menyosialisasi untuk menumbuhkan keyakinan masyarakat tentang pentingnya vaksin Covid-19. "Pihak Unicef juga sangat mengapresiasi sosialisasi dan edukasi yang kita lakukan secara berjenjang dan sistemik, berjenjangnya melibatkan komponen tokoh masyarakat berlanjut ke masyarakat itu sendiri bahkan sampai dari rumah ke rumah dilakukan sosialisasi, dan pola ini mereka akui tidak ada di negara lain," terangnya.
 
Berikutnya juga menurut Wabup Suiasa, Unicef mengapresiasi ide Pemkab Badung dalam membentuk 2 tipe tim vaksinator, satu tim reguler yang bertugas di faskes dan yankes, dan satu tim lagi bersifat mobile yang diajak keliling untuk melayani masyarakat secara masal. Disampaikan pula kepada pihak Unicef dimana Pemkab Badung sudah mampu memberikan vaksinasi Kepada masyarakat luas, dimana di negara lain dan tempat lain hanya mengacu pada klaster sasaran pokok saja seperti lansia dan juga petugas publik.
 
"Jadi ini juga diakui bukan hal yang mudah untuk dilakukan, mereka juga apresiasi strategi gelombang air laut yang kita terapkan dalam memberikan vaksin kepada masyarakat dimana belum selesai di satu tempat, kita sudah bisa memberikan vaksin di tempat lain sehingga pola kerja dan waktu kerja dari petugas vaksinasi tidak ada waktu kosong mereka bertugas mengalir sedemikian rupa tanpa henti," ucapnya.
 
Ditambahkan Wabup Suiasa, hal terakhir yang juga kagumi oleh pihak Unicef dari kabupaten Badung yakni berkenaan dengan semua unsur perangkat daerah baik dari dinas dan adat semua bisa mengawal target skema pemerintah daerah dalam menghadirkan masyarakat dan bahkan mereka ikut terlibat langsung dalam vaksinasi. Ini dipandang mampu memberikan pengaruh yang sangat luar biasa dalam menyukseskan vaksinasi.
 
"Inilah beberapa hal yang diapresiasi oleh utusan Unicef, mereka juga menanyakan kita terkait sektor Pendidikan, namun sudah kita jelaskan ke mereka bulan Juni ini bulan libur, untuk Juli baru kita akan melakukan evaluasi dan mapping lebih lanjut berkenaan dengan jumlah daerah yang sudah masuk zona kuning maupun hijau di Kabupaten Badung," imbuhnya. 
wartawan
ANA
Category

Lama Tinggal Wisatawan di Hotel Berbintang Menurun, Para Pekerja Harap Nataru Momen Meningkatkan Pendapatan

balitribune.co.id | Mangupura - Federasi Serikat Pekerja Pariwisata (FSP Par) SPSI Kabupaten Badung mendesak pemerintah daerah dan instansi terkait untuk meningkatkan pengawasan terhadap akomodasi wisata tidak resmi dan pergerakan wisatawan mancanegara yang menginap di Bali. Federasi tersebut berharap regulasi ditegakkan demi menciptakan iklim pariwisata yang adil dan berkelanjutan. 

Baca Selengkapnya icon click

Turis Backpacker Kepergok Tidur di Kawasan Pura Sad Kahyangan Segara Penida

balitribune.co.id | Semarapura - Ulah wisatawan asing kembali menuai sorotan di Nusa Penida setelah  kedapatan tidur di kawasan Pura Sad Kahyangan Segara Penida, Desa Sakti, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung. Peristiwa ini pun memicu reaksi keras masyarakat setempat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Jebol, Jalan Utama Ditutup Ubud Macet Parah

balitribune.co.id | Gianyar - Guyuran hujan  di Wilayah Ubud, kembali menimbulkan bencana, Kamis (18/12). Selain banjir luapan,  Jalan Raya Ubud di barat Simpang Ambengan Peliatan, jebol lantaran senderan jalan  longsor. Jalan pun terpaksa ditutup dan kemacetan pun tidak terhindarkan.  Di sejumlah jalan yang dijadikan alternatif pun mengalami stuck atau.macet terkunci.

Baca Selengkapnya icon click

HUT ke-130, BRI Region 17/Denpasar Gelar Donor Darah dan Layanan Kesehatan untuk Insan BRILiaN

balitribune.co.id | Denpasar - Memaknai Hari Ulang Tahun (HUT) BRI ke-130, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk melalui BRI Region 17/Denpasar menyelenggarakan kegiatan donor darah dan layanan kesehatan sebagai komitmen BRI untuk terus tumbuh berkelanjutan dengan mengedepankan kepedulian sosial dan kesehatan Insan BRILiaN.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dibandrol Rp27 Jutaan, Motor Listrik Molis Sprinto Resmi Hadir di Pulau Dewata

balitribune.co.id | Denpasar - PT Indomobil Emotor Internasional (IEI) kembali melanjutkan rangkaian regional launching motor listrik (Molis) terbarunya, Indomobil eMotor (IM) Sprinto, dengan menghadirkan produk ini secara resmi kepada masyarakat Bali.  Acara peluncuran menghadirkan suasana lebih dekat dan interaktif bagi para undangan serta media untuk mengenal lebih jauh karakter dan teknologi yang dibawa Sprinto.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.