Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Wagub Cok Ace Sebut Kesempatan Konsul Kehormatan Republik Ceko di Bali Jalin Ikatan Kerja Sama

Bali Tribune/ SERAH TERIMA - Wagub Cok Ace bersama Duta Besar Republik Ceko untuk Indonesia, H.E. Ivan Hotek saat menghadiri serah terima jabatan Konsul Kehormatan Republik Ceko untuk Bali dan Nusa Tenggara
Balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Republik Ceko telah menunjuk putra Bali yakni Ida Bagus Gede Sidharta Putra (Gusde) sebagai Honory Consul atau Konsul Kehormatan Republik Ceko untuk Bali dan Nusa Tenggara. Saat penyerahan jabatan Konsul Kehormatan Republik Ceko untuk Bali dan Nusa Tenggara di kantor setempat, Sanur, Denpasar, Rabu (25/11), Gusde mengaku menjalankan 4 pilar diantaranya menjaga hubungan baik antar kedua negara (Indonesia dan Republik Ceko), membantu warga Negara Ceko yang ada di Bali jika mengalami masalah, menjembatani warga Negara Indonesia yang akan ke Ceko serta meningkatkan hubungan kebudayaan. 
 
"Hampir satu tahun saya aktif menjalankan tugas sebagai Konsul Kehormatan Ceko untuk Bali dan Nusa Tenggara. Saat ini baru bisa terselenggara serah terima jabatan karena pandemi Covid-19 yang dihadiri langsung Duta Besar Republik Ceko untuk Indonesia, H.E. Ivan Hotek," ucapnya. 
 
Ia memaparkan, pada tahun 2019 lalu, wisatawan dari Republik Ceko yang datang langsung ke Bali melalui Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai sekitar 20 ribu orang. Jumlah tersebut cukup tinggi, kemudian yang datang melalui Jakarta sekitar 3 ribuan orang. "Ini adalah sebuah potensi saya lihat. Saya ingin meningkatkan hubungan kebudayaan. Ini sangat tepat kita yang berbasis budaya Bali. Ceko juga sangat menjaga budaya mereka. Saat ke Praha (ibu kota Negara Ceko) saya melihat bagaimana mereka menjaga budayanya, arsitektur negaranya tetap dipertahankan," paparnya yang juga Ketua PHRI Denpasar ini. 
 
Dikatakannya, ditengah Covid-19 hal yang telah dijajakinya sebagai Konsul Kehormatan Republik Ceko untuk Bali dan Nusa Tenggara adalah dari sisi investasi dan telah bertemu dengan sejumlah pengusaha di negara tersebut, perdagangan serta kerajinan selain sektor pariwisata. Apabila kondisi ini ke depannya semakin membaik, maka angka 30 ribu kunjungan turis Ceko ke Bali masih sangat potensial. 
 
"Di sana konservasinya tinggi tentang kebudayaan yang bisa menjadi benang merah untuk hubungan kita. Ceko didatangi 20 juta pengunjung setiap tahunnya. 8 juta orang ke Praha. Warga kita juga banyak datang ke sana. Begitupun potensi dari Ceko ke Bali masih bisa ditingkatkan," jelas Gusde yang juga pengelola bisnis Santrian Group.
 
Ia menceritakan, sebelum pandemi Covid-19, puluhan ribu turis Ceko liburan di Bali. Namun ada yang mengalami hal-hal bahagia dan sedih, adapula melebihi lama tinggal, sakit maupun kecelakaan. Pihaknya telah membantu menjembatani permasalahan-permasalahan yang dialami warga Ceko ketika berada di pulau ini. 
 
Pendapatan per kapita penduduk di Ceko kata dia cukup tinggi. Ke depan pihaknya akan mengupayakan menampilkan kebudayaan dan kesenian Bali di negara tersebut. "Dari kalangan pendidikan minta akses bekerja sama dengan universitas di sini (Bali) tentang SDM dan pariwisata. Karena pandemi kita belum bisa beraktivitas, nanti kita agendakan," katanya.   
 
Sementara itu Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati (Cok Ace) mengatakan, Republik Ceko dengan Indonesia bukan persoalan baru. Hubungan Indonesia dan Ceko sudah berlangsung sebelum negara ini merdeka. "Di bidang ekonomi, Ceko sebagai salah satu negara di Eropa sangat strategis baik dari sisi perdagangan, energi dan pariwisata," katanya. 
 
Tren dari tahun ke tahun, Ceko mempunyai potensi luar biasa untuk Bali ke depan. "Sehingga saya rasa tepat dipilihnya Gusde sebagai Konsul Kehormatan Ceko untuk Bali dan Nusa Tenggara, karena bukan hanya sebagai tokoh pariwisata juga tokoh masyarakat. Jadi, ini kesempatan menjalin ikatan yang baik dengan Ceko dan mendatangkan wisatawan dari Eropa ke Bali," ucap Cok Ace. 
wartawan
Ayu Eka Agustini

Telkomsel Dukung Pengembangan Talenta Muda di AWMUN XII

balitribune.co.id | Nusa Dua - Sebagai bagian dari komitmen untuk mendorong pengembangan talenta muda Indonesia di era digital, Telkomsel mendukung pelaksanaan kegiatan Asia World Model United Nations (AWMUN) XII yang merupakan konferensi internasional Model United Nations (MUN) yang diselenggarakan oleh International Global Network (IGN), sebuah organisasi yang bergerak di bidang program pengembangan pemuda.

Baca Selengkapnya icon click

Kunci Keharmonisan: Saling Memaafkan, Menghargai dan Menerima

balitribune.co.id | "Menerima orang lain dengan seluruh kekurangan dan kelemahannya akan membawa kedamaian dalam diri sendiri, serta menjaga hubungan yang harmonis dengan orang lain. Semua orang ingin merasa dihargai, dihormati dan mendapat pengakuan dari sesamanya. Untuk itulah, mari kita belajar menerima semua insan dengan segala kekurangan dan kelebihannya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Gus Par Ajak Pertamina Bersinergi Fokus Pada Air Bersih dan Lingkungan Pariwisata

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata, mengunjungi Pertamina Depo Manggis, Rabu (16/10/2025). Kunjungan ini menjadi ajang silaturahmi sekaligus membahas peluang kerja sama melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).

Baca Selengkapnya icon click

Diprotes Warga, Lurah Renon Sebut Pemilihan Kaling Kaja Sesuai Prosedur

balitribune.co.id | Denpasar - Lurah Renon, Gede Suweca disomasi oleh warga karena dianggap tidak transparan dalam proses penetapan Kepala Lingkungan (Kaling) Kaja, Kelurahan Renon, Denpasar Selatan. Warga memandang penetapan Kaling Kaja mengandung cacat prosedural sehingga merugikan masyarakat lingkungan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Rumah Ketua LPD Selulung Digeledah

balitribune.co.id | Bangli - Unit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Polres Bangli  melakukan penggeledahan guna mengungkap  dugaan kasus korupsi  yang terjadi di  Lembaga Perkreditan Desa (LPD) Selulung. Penggeledahan menyasar kantor LPD dan rumah Ketua LPD Selulung I Wayan Arsana dan rumah salah satu petugas bagian kredit, Jumat (17/10). 

Baca Selengkapnya icon click

Dorong Literasi Keuangan Generasi Muda, Bank BPD Bali Gelar Expo Bulan Inklusi Keuangan

balitribune.co.id | Denpasar - Bank BPD Bali menggelar Expo Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2025 sebagai bagian dari perayaan puncak BIK nasional yang rutin diperingati setiap bulan Oktober. Kegiatan berlangsung di Living World Denpasar, Jumat (17/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.