Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Wujudkan Peningkatan Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Jaya Negara Tinjau Safari Kesehatan

Bali Tribune / MENINJAU - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara meninjau Safari Kesehatan di Bale Banjar setempat pada Rabu (12/6).

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Kesehatan kembali menggelar kegiatan Safari Kesehatan dengan menyasar banjar-banjar di seluruh wilayah Kota Denpasar. Pelaksanaan Safari Kesehatan yang kali ini menyasar masyarakat di wilayah Kelurahan Kesiman, khususnya Banjar Dajan Tangluk ini di tinjau langsung Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara di Bale Banjar setempat pada Rabu (12/6). Tidak sekadar meninjau, dalam Safari Kesehatan tersebut Walikota Jaya Negara juga ikut mengecek gula darah serta menyerahkan secara simbolis paket sembako kepada balita yang terindikasi stunting. 

Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara disela peninjauan mengatakan, upaya ini terus digencarkan Pemkot Denpasar guna meningkatkan kualitas dan derajat kesehatan masyarakat. Selain itu pelaksanaan ini juga sebagai sarana bagi masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan dan sebagai wadah edukasi untuk menjaga pola hidup sehat bagi masyarakat. 

Lebih lanjut dikatakannya, dalam Safari Kesehatan ini terdapat berbagai pelayanan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat seperti screening dan pelayanan kesehatan mata, pemberian kacamata gratis, screening gigi, fisiotraphy, screening THT, pelayanan komplementer (akupresure dan obat tradisional). Selain itu pelayanan kesehatan, masyarakat juga mendapat penyuluhan tentang kesehatan. Dengan demikian masyarakat secara tidak langsung bisa menjaga kesehatannya.

''Saya berharap seluruh masyarakat memanfaatkan Safari Kesehatan ini sebagai upaya edukasi dan meningkatkan pola hidup sehat. Untuk itu Pemkot Denpasar terus menggencarkan kegiatan ini secara rutin guna meningkatkan derajat kesehatan masyarakat," kata Jaya Negara.

Sementara Kadis Kesehatan Kota Denpasar, dr. AA. Ayu Agung Candrawati menambahkan, Safari Kesehatan kali ini turut menghadirkan beberapa pelayanan dan screening kesehatan baik dari puskesmas, institusi pendidikan maupun lembaga kesehatan lainnya.

Lebih lanjut Ayu Candrawati mengatakan dalam pelaksanaan Safari Kesehatan ini pihaknya juga bekerjasama dalam memberikan pelayanan kesehatan masyarakat bersama Yayasan Peduli Kemanusian Bali memberikan kayanan fisioteraphy dan screening THT, Rs. Wangaya memberikan pelayanan fisioteraphy, Klinik Erha memberikan pelayanan screening gula darah, kolesterol, asam urat, serta Universitas Mahasaraswati dengan memberikan pelayanan kesehatan gigi. 

Selain itu bekerjasama dengan Poltekkes turut memberikan pelayanan akupresure, bekam, dan pameran produk unggulan hasil penelitian dosen dan mahasiswa dari Poltekkes Kemenkes Denpasar.

"Kami berharap dengan adanya berbagai pelayanan kesehatan pada Safari Kesehatan ini masyarakat diharapkan bisa memanfaatkannya agar dapat menjaga kesehatannya dan menjaga pola hidup dan pola makan yang sehat," pungkas Ayu Candrawati.

wartawan
HEN
Category

Tiga Pelaku Perusakan Hutan Ditangkap Polsek Kintamani

balitribune.co.id | Bangli - Jajaran Polsek Kintamani  berhasil mengungkap kasus perusakan hutan di kawasan Banjar Dinas Pengejaran, Desa Pengejaran, Kecamatan Kintamani. Dalam kasus ini petugas  mengamankan tiga pelaku masing-masing berinisial KS (62), NL (54), dan WSW (33), semuanya warga setempat

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sudah Tiga Bulan Ditangkap Imigrasi Malaysia, Nasib PMI Asal Bangli Belum Jelas

balitribune.co.id | Bangli - Seorang Pekerja Migran Indonesia (PMI) Ni Luh Tina Yanti (37) asal Banjar/Kelurahan Kawan, Bangli diberitakan ditangkap pihak otoritas Malaysia. Pascaditangkap, pihak keluarga tidak bisa menghubungi Ni Luh Tina Yanti sejak tiga bulan terakhir. Diketahui jika Ni Luh Tina Yanti sampai bekerja ke Negeri Jiran ini atas ajakan rekannya berinisial S, yang sudah bertahun-tahun kerja di Malaysia.

Baca Selengkapnya icon click

Tuntas! Penyerahan Bantuan Hari Raya Galungan di Kabupaten Badung, Giliran Kecamatan Kuta dan Kuta Selatan Terima Bantuan

balitribune.co.id | Mangupura - Pemkab. Badung telah tuntas menyerahkan secara simbolis bantuan Rp. 2 Juta per Kepala Keluarga (KK) di 6 Kecamatan di Kabupaten Badung untuk yang beragama Hindu menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ramah Tamah Hari Pahlawan Denpasar, Ny. Ayu Kristi Ajak Teladani Semangat Patriotisme

balitribune.co.id | Denpasar - Pemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Sosial Kota Denpasar menggelar Ramah Tamah Peringatan Hari Pahlawan yanv dipusatkan di Gedung Merdeka, Kantor Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kota Denpasar, Rabu (12/11). Kegiatan yang dilaksanakan serangkaian Peringatan Hari Pahlawan yang jatuh pada 10 November ini dihadiri Wakil Ketua KKKS Denpasar, Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa. 

Baca Selengkapnya icon click

Launching Program AGUNG: Armada Baru, Layanan Gratis dan Nyaman untuk Masyarakat Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Armada ambulans baru yang lebih bagus, lengkap, dan nyaman kini siap melayani masyarakat Karangasem. Melalui Program AGUNG (Ambulans Gratis untuk Negeri Gemah Ripah Lohjinawi), Pemerintah Kabupaten Karangasem menghadirkan layanan ambulans gratis, cepat, dan responsif untuk menjangkau seluruh wilayah hingga pelosok desa.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.