Usai Pentas Dilarikan ke RSUD Bangli
balitribune.co.id | Bangli - Salah seorang siswa SMPN 1 Bangli, Luh Eka Dewi Adnyani, tumbang usai pentas gong kebyar anak-anak di lapangan Kapten Mudita, Bangli. Siswa tersebut langsung dilarikan ke rumah sakit dengan menggunakan mobil Patroli Sat Lantas Polres Bangli, untuk mendapat pertolongan medis, Rabu (8/5).