Mercedes Benz Luncurkan Dua Bus Baru | Bali Tribune
Bali Tribune, Minggu 01 Desember 2024
Diposting : 12 December 2018 23:20
Hendrik B Kleden - Bali Tribune
Peluncuran Mercedes-Benz OF 1623 RF dan Mercedes-Benz O500RS 1836.
BALI TRIBUNE - MERCEDES Benz di Indonesia meluncurkan dua varian bus baru, Mercedes-Benz OF 1623 RF dan Mercedes-Benz O500RS 1836.
Ini adalah upaya Mercedes Benz menjawab kebutuhan pelanggan dalam melayani transportasi jarak menengah dan jauh. Kedua bus ini juga menandai komitmen Mercedes Benz Indonesia untuk selalu menghadirkan produk terbaiknya demi kebutuhan pasar transportasi di Indonesia.
 
Markus Villinger selaku Presiden Direktur Daimler Commeercial Vehicles Indonesia (DCVI) – agen tunggal kendaraan niaga Mercedes Benz di Indonesia – mengungkapkan, dengan pertumbuhan pesat infrastruktur transportasi darat di Indonesia, DCVI memiliki semangat kuat untuk turut meningkatkan kualitas moda transportasi darat.
 
“Mercedes-Benz OF 1623 RF merupakan simbol kembalinya bus Mercedes-Benz bermesin depan di Indonesia setelah lebih dari 20 tahun, yang menjadi jawaban untuk memenuhi kebutuhan pasar pada segmen ini. Sedangkan Mercedes-Benz O500RS 1836 lebih dilengkapi dengan beberapa fitur pengereman dan suspensi canggih untuk segmen bus premium,” kata Markus
Mercedes-Benz O500RS 1836 versi terbaru ini merupakan pengembangan dari model bus premium yang telah digunakan oleh para pelanggan dan penumpang bus Mercedes-Benz di Indonesia. Pengembangan transmisi MB G-210 baru menghasilkan torsi yang lebih tinggi dari generasi sebelumnya, menjadikan bus ini lebih tangguh.
 
Dibangun khusus untuk transportasi jarak jauh dan industri pariwisata di Indonesia, Mercedes-Benz O500RS 1836 hadir dengan mesin OM 457 LA (Euro 3) yang lebih bertenaga serta sejumlah fitur premium.
 
Seperti cruise control, sistem pengereman canggih yang mengintegrasikan disc brake, Anti-lock Breaking System (ABS) di seluruh roda dan Anti-Skid Regulation (ASR) serta retarder dan suspensi udara dengan rigid beam axle.