Orah Perbincangkan Kualitas Rico | Bali Tribune
Diposting : 23 April 2019 14:29
Djoko Purnomo - Bali Tribune
Bali Tribune/ Michael Orah saat latihan di Lapangan Trisakti Legian
balitribune.co.id | Denpasar - Jelang laga babak 8 besar Piala Indonesia 2018 kontra Persija Jakarta bek kiri Bali United Micahel Orah memberikan komentarnya tentang calon lawan tim Serdadu Tridatu tersebut, khususnya pemain lincah Rico Simanjuntak.
 
Orah yang juga mantan pemain Persija di musim lalu tersebut mengatakan bila dirinya siap tampil habis-habisan bila diberikan kesempatan turun bermain.
 
"Walaupun Persija adalah tim yang saya bela tahun lalu, tapi saya pastikan bila saya akan profesional di pertandingan hari Jumat (26/4) nanti. Saat ini saya bermain untuk Bali United dan saya akan berikan yang terbaik untuk tim saya sekarang. Tidak ada kompromi siapapun lawan kami," ujar Orah seusai latihan di Lapangan Trisakti Legian, kemarin.
 
 Menurut dia, Bali United tidak boleh gentar menghadapi siapapun, apalagi bermain di kandang sendiri, Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar.
 
“Kalau ditanya yakin atau tidak, tentu kami harus punya keyakinan untuk bisa meraih kemenangan di pertandingan hari Jumat nanti," imbuhnya.
 
 Berposisi sebagai bek kiri, membuat Michael Orah kemungkinan akan bertemu sayap lincah Persija, Riko Simanjuntak. Terkait hal tersebut, Micahel Orah pun memberikan komentarnya.
 
 "Riko pemain berkualitas. Kalau kami lengah, tentu dia bisa sangat berbahaya. Begitu juga kalau kami bisa bermain solid, tentu kami bisa mengantisipasi pergerakan dia. Kalau saya diberikan kesempatan, tentu saya siap menjaga pergerakan Riko," kata Orah.
 
 Micahel Orah dan pemain Bali United lainnya kembali menjalani sesi latihan pada hari Senin (22/4) sore kemarin di Lapangan Trisakti, Legian.