Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Walikota Tanggerang Pelajari Penataan Pasar Badung

Bali Tribune/ KUNJUNGAN - Walikota Tanggerang Arief Rachadiono Wismansyah bersama rombongan saat mengunjungi Pasar Badung Kota Denpasar, Senin (14/10).
Balitribune.co.id | Denpasar - Program penataan pasar tradisional dan revitalisasi sungai yang dilakukan Pemerintah Kota Denpasar mendapat perhatian dari Pemkot Tanggerang, Provinsi Banten. Bahkan Walikota Tanggerang Arief Rachadiono Wismansyah turun langsung bersama OPD terkait untuk belajar terkait penataan pasar tradisional yang dilakukan di Denpasar.
 
Kedatangan rombongan diterima Direktur Utama PD Pasar Kota Denpasar, IB Kompyang Wiranata bersama Kadis Perindag Kota Denpasar Sri Utari, Kadis DPMD Kota Denpasar IB Alit Wiradana, serta OPD terkait di lingkungan Pemkot Denpasar di Kawasan Pasar Badung, Senin (14/10). 
 
Walikota Tanggerang Arief Rachadiono Wismansyah menjelaskan, tujuan kunjungan ini merupakan sebagai ajang pembelajaran, khususnya tentang pasar tradisional dan sungai. "Tentunya dari pengamatan yang kami lakukan tadi sangat menginspirasi dalam penataan pasar di Kota Tanggerang ke depannya. Kami kagum pada program Walikota Denpasar beserta seluruh jajarannya yang begitu luar biasa menata Pasar Badung dengan area sekitarnya, dan ini menjadi inspirasi bagi saya untuk diterapkan di Tanggerang nantinya, dan mudah-mudahan dari Denpasar untuk Indonesia,” jelasnya.
 
Lebih lanjut dijelaskan, apa yang sudah dilaksanakan di Kota Denpasar dengan segala tantanganya tetap melaksanakan inovasi serta penataan. Sehingga dapat dikatakan bahwa Pemkot Denpasar sangat serius dalam menciptakan pelayanan publik. “Iya mudah-mudahan dapat menginspirasi dan dapat kami terapkan di Kota Tanggerang yang saat ini juga sedang fokus pada penataan pasar tradisional,” paparnya.
 
Sementara, Dirut PD Pasar Kota Denpasar IB Kompyang Wiranata menjelaskan, penataan pasar tradisional dan sungai merupakan program pembangunan Pemkot Denpasar di bawah kepemimpinan Walikota IB Rai Dharmawijaya Mantra bersama Wakil Walikota IGN Jaya Negara. Tentunya, selain untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang hendak berbelanja, hal ini dilakukan guna meningkatkan harkat dan martabat pedagang. Sehingga mampu meningkatkan pembangunan manusia dan kebahagiaan masyarakat Kota Denpasar.
 
Gus Kompyang menambahkan, hal ini terbukti mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat. Dimana dengan adanya penataan atau revitalisasi pasar, baik dari segi infrastruktur atau tata kelolanya mampu meningkaatkan omset pasar hingga dua kali lipat. Sedangkan penataan sungai juga mampu menghadirkan wahana rekreasi baru di tengah kota.
 
“Tentunya dari kunjungan kerja ini dapat menjadi ajang tukar pikiran sebagai wujud sinergitas dalam memberikan pelayanan maksimal untuk mewujudkan kemajuan daerah bersama-sama,” paparnya. 
 
wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Walikota Jaya Negara Buka Bank BPD Bali-Undiknas Rektor Cup Basketball Tahun 2025

balitribune.co.id | Denpasar - Walikota Denpasar, I Gusti Ngurah Jaya Negara membuka secara resmi Bank BPD Bali-Undiknas Rektor Cup Basketball Tahun 2025 yang ditandai dengan Tip Off di Lapangan Basket GOR Ngurah Rai Denpasar pada Minggu (9/3).

Baca Selengkapnya icon click

Mes Yayasan FNPF Ludes Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta

balitribune.co.id | Semarapura - Kebakaran hebat menghanguskan mes atau asrama yang dibangun Yayasan  Burung FNPF (Friends of the National Parks Foundation) di Banjar Bodong, Desa Ped, Kecamatan Nusa Penida, Kamis (6/3) sore lalu. Musibah ini menghanguskan 6 mes miliki FNPF dan menimbulkan kerugian sekitar Rp500 juta.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dikira Suara Luwak, Tangisan Bayi di Selokan Gegerkan Warga Bantiran

balitribune.co.id | Tabanan – Kasus pembuangan bayi terjadi lagi di Kabupaten Tabanan. Kali ini giliran warga Desa Bantiran, Kecamatan Pupuan, yang dibikin geger pada Sabtu (8/3) malam.

Di desa itu, sesosok bayi laki-laki ditemukan dalam tas ransel hitam pada selokan di pinggir jalan raya Pupuan-Seririt oleh salah seorang warga sekitar pukul 23.00 Wita.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati I Gusti Putu Parwata Sambut Kunjungan Wamen Pariwisata ke Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Dunia Kepariwisataan di Kabupaten Karangasem mendapatkan perhatian dari Pemerinrah Pusat dimana untuk mengembangkan pariwisata di Karangasem, Wakil Menteri Pariwisata, Ni Luh Enik Ermawati, Sabtu (8/3/2025) secara khusus datang berkunjung ke kabupaten paling ujung timur Bali ini guna melihat dari dekat langkah kongkrit apa yang akan dilakukan untuk membangun pariwisata di Karangasem.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.