balitribune.co.id | PRESTASI menawan ditunjukkan Putu Haga Winatha S,siswa Astra Honda Racing School (AHRS) dan WH19 Racing School. Dia berhasil meraih podium kedua kelas ECU Std 16 tahun Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Motprix Region B Seri putaran pertama di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, Sabtu-Minggu (7-8/10).
Meskipun belum meraih posisi pertama, prestasi ini sudah sangat membanggakan. “Apalagi lawan yang dihadapi merupakan tim-tim besar, punya nama di kancah olahraga balap road race nasional,” ungkap I Nyoman Suwela sang ayah dalam pesan WA yang diterima Bali Tribune. Selasa (10/10).
Suwela menjelaskan, seandainya tak ada engine trouble Haga juga berpeluang meraih juara kelas Beginner Bebek 150cc Standar. “Haga sudah berada di tiga besar sejak start. Namun karena ecu motor bermasalah dia terpaksa berhenti berlomba,” tambah Suwela.
Kejurnas Balap Motor Motoprix Region B putaran pertama adalah salah satu ajang balap motor terkemuka di Indonesia yang selalu menarik perhatian para penggemar otomotif.
Balapan yang berlangsung di sirkuit kebanggan warga Tasikmalaya sangat menantang dengan cuaca yang panas adalah ujian sejati bagi para pembalap.
Putu Haga Winatha S, Murid kelas 7E Sekolah Menengah Pertama (SMP) PGRI 5 Denpasar. Dia terpilih sebagai siswa Astra Honda Racing School (AHRS) untuk ditempa menjadi pebalap berprestasi mendatang hingga ke level dunia.
Dari 68 peserta yang mengajukan diri untuk bergabung dalam program AHRS melalui seleksi administrasi dan registrasi ulang, terpilih 51 peserta dengan rentang usia 11-15 tahun kemudian diseleksi lagi menjadi 10 terbaik.