Kurang Hati-hati Saat Menyalip, Vario Seruduk Tronton | Bali Tribune
Diposting : 18 June 2024 19:12
JIN - Bali Tribune
Bali Tribune / Kondisi kendaraan saat mengalami kecelakaan

balitribune.co.id | Tabanan - Kurang hati-hati dalam menyalip, Vario seruduk Truk tronton. Kecelakaan tersebut terjadi di jalur Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di Banjar Dinas Dangin Pangkung, Desa Antosari, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan, tepatnya di Simpang tiga Antosari, Selasa (18/6). 

Beruntung tidak ada korban jiwa, pengendara vario hanya mengalami luka-luka, sempat dilarikan di Puskesmas Selemadeg kemudian dirujuk ke RSUD Tabanan.

Kendaraan yang terlibat kecelakaan yaitu,Yoga Ade Syaputra (20), asal Dusun Sanan Timur, RT/RW: 005/004 Kelurahan Mojotrisno, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang, Jawa Timur dan pengendara Honda Vario DK 7480 HF, Dewi Masita (39), asal Jl. Jalak Putih 8, Lingk Arum, Desa Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana.

Kasat Lantas Polres Tabanan, AKP Adrian Rizky Ramadhan menjelaskan, sebelum kejadian pengendara Sepeda Honda Vario datang dari arah timur  menuju arah barat atau datang dari arah Denpasar  menuju arah Gilimanuk. Setiba di TKP pada saat melintasi jalan tanjakan landai tepatnya di simpang tiga Antosari  memotong jalan ke kanan, pada saat bersamaan dari arah Gilimanuk menuju Denpasar datang kendaraan Mitsubishi truck tronton box. Karena jarak yang terlalu dekat sehingga tabrakan tidak bisa dihindarkan.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, dimana pengendara Vario hanya mengalami luka-luka. "Pengendara Vario mengalami luka lecet di tangan kanan, muntah- muntah, kesadaran menurun selanjutnya berobat ke Puskesmas Selemadeg kemudian dirujuk ke RSUD Tabanan," jelasnya.