Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Arus Balik Bandara Bali Melonjak 30 Persen

bandara
Trikora Harjo

Kuta, Bali Tribune

Pengelola Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, Bali, mencatat arus balik di bandara setempat melonjak hingga 30 persen pada H+3 Lebaran yang merupakan puncak arus balik.
General Manajer PT Angkasa Pura I Bandar Udara Internasional Ngurah Rai, Bali, Trikora Harjo di Kuta, Senin (11/7), menjelaskan bahwa hari Minggu (10/7) menjadi salah satu puncak arus balik.
Arus balik tersebut sebagian besar merupakan wisatawan domestik yang sebelumnya menghabiskan masa libur panjang di Pulau Dewata selama Lebaran.
Mereka datang dari sejumlah kota di Tanah Air di antaranya Jakarta, Surabaya dan Bandung.
Data dari posko monitoring terpadu di bandara setempat menyebutkan bahwa pada H+3 Lebaran, tercatat sebanyak 20.275 orang meninggalkan Bali atau naik 30 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Mereka diangkut menggunakan 122 armada pesawat yang juga melonjak sebesar 16 persen jika dibandingkan tahun 2015.
Sementara itu jumlah penumpang domestik yang tiba di Bali juga tergolong tinggi yakni meningkat 24 persen jika dibandingkan tahun sebelumnya yakni mencapai 17.590 orang yang diangkut 113 pesawat.
Penggunaan penerbangan tambahan atau “extra flight” juga mulai mengalami peningkatan yakni sebanyak dua kali penerbangan tambahan masing-masing untuk kedatangan dan keberangkatan rute domestik dengan total jumlah penumpang mencapai 609.
Penerbangan tambahan internasional juga tercatat satu kali masing-masing untuk kedatangan dan keberangkatan dengan jumlah total penumpang yang diangkut mencapai 242 orang.
Bandara Ngurah Rai menerima 226 “extra flight” dari tujuh maskapai penerbangan, dua di antaranya maskapai penerbangan asing. Penerbangan tambahan itu melayani rute domestik yakni terbanyak ke Jakarta dan Surabaya serta rute internasional yakni Kuala Lumpur dan Taipe.

wartawan
habit
Category

Hari Kedua Porjar Badung 2025, Atletik Tuntaskan Perlombaan, Cabor Bulutangkis Bertanding Ketat

balitribune.co.id | Mangupura - Cabang olahraga (Cabor) atletik  telah menuntaskan seluruh perlombaannya lebih awal pada Pekan Olahraga Pelajar (Porjar) Kabupaten Badung tahun 2025. Cabor atletik dilaksanakan di Lapangan Umum Mengwi menyelesaikan seluruh perlombaannya pada 6 Maret 2025 lalu.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads

24 Siswa Smandara Tembus Fakultas Kedokteran

balitribune.co.id | Semarapura - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan SMA Negeri 2 Semarapura. Sekolah yang terkenal dengan sebutan Smadara ini sukses mengantarkan 112 siswa kelas XII lolos Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dalam penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2025. Dari jumlah tersebut, 24 siswa di antaranya diterima masuk Fakultas Kedokteran, dengan 6 orang siswa memilih Pendidikan Dokter. 

Baca Selengkapnya icon click

Seruan Bersama Pelaksanaan Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1947 di Kabupaten Klungkung

balitribune.co.id | Semarapura - Berdasarkan Seruan Bersama Pemuka Agama dan Tokoh Masyarakat yang tergabung dalam Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Bali dan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bali serta diketahui Gubemur Bali , Kepala Kepolisian Daerah Bali, Komandan Komando Resor Militer 163/Wira Satya, Surat Edaran PHDI Provinsi Bali Nomor.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.