Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Bupati Sedana Arta Rombak Susunan Pejabat Eselon II

Bali Tribune/ LANTIK - Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta melantik pejabat struktural di lingkungan Pemkab Bangli, Senin (29/11/21).



balitribune.co.id | Bangli - Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta kembali gerakan gerbong mutasi. Belasan pejabat eselon II (setara kepala dinas) kena mutasi. Bupati Sedana Arta melantik pejabat struktural di lingkungan Pemkab Bangli  bertempat di ruang Krisna Setda Bangli, Senin (29/11/2021).

Pelantikan dihadiri Wakil Bupati Bangli I Wayan Diar dan Ketua DPRD Bangli I Ketut Suastika, Sekda Bangli IB Gede Giri Putra. Bupati Sedana Arta mengatakan mutasi kali ini merupakan mutasi kedua setelah dirinya dilantik. Mutasi sebelumnya di lingkungan RSU Bangli. Pelaksanaan mutasi hasil evaluasi kinerja selama ini. Selain itu merupakan hasil uji kompetensi yang sudah mendapat rekomendasi dari KASN. Mutasi untuk penyegaran dan juga Reformasi birokrasi. "Ini bagian dari komitmen kami untuk peningkatan kinerja. Kami berharap pejabat dan ASN di Bangli dapat lebih inovatif dalam bekerja. Cara - cara yang tidak produktif agar ditinggalkan," ungkap politisi PDIP ini.

Menurut Bupati Sedana Arta ada beberapa jabatan yang masih kosong. Jabatan yang kosong ini akan dilelang atau open bidding. Adapun jabatan yang masih kosong seperti Dinas PUPR Perkim, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil), Bappeda Litbang, Sekwan. Selain itu ada pula kepala dinas yang akan pensiun bulan Desember ini. Maka ada bertambah jabatan eselon II yang kosong. "Contoh yang pensiun Kepala Disparbud, Wayan Adnyana dan Direktur RSU Bangli dr Nengah Nadi. Jabatan yang akan ditinggal pensiun akan di bidding juga," katanya.

Dalam waktu dengan akan dilakukan pengumuman lelang jabatan oleh Sekda Bangli. Diharapkan Desember ini sudah ada hasil, sehingga awal tahun 2022 seluruh jabatan terisi. "Kami juga akan melakukan mutasi di tingkat eselon III dan IV. Untuk bidding akan segera diumumkan oleh Sekda. Seluruh jabatan terisi dan diharapkan semua bisa menjalankan tupoksinya," harpanya.

Bupati mewanti-wanti bagi para pejabat agar bekerja dengan baik. Pihaknya akan tetap melakukan evaluasi kinerja. "Tentu akan terus kami panatu  kalau ada yang tidak sesuai dan melempem pasti akan kami evaluasi," tegas  Bupati yang juga Ketua DPC PDI-P Bangli ini.

Sementara pejabat yang kena mutasi yakni Putu Ganda Wijaya yang sebelumnya menjabat Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappeda Litbang) kini menjabat Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH). Kepala DLH sebelumnya Ida Ayu Gede Yudi Sutha kini  menduduki jabatan  Kepala Dinas Sosial (Dinsos). Kepala Dinsos sebelumnya I Wayan Karmawan. Kini Wayan Karmawan menjabat Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsiapan. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan sebelumnya dijabat I Wayan Sugiarta. Pejabat asal Tabanan ini  diberikan kepercayaan sebagai  Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud). Kepala Disparbud sebelumnya adalah I Wayan Adnyana.

Wayan Adnyana kini menjabat Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) menggantikan I Dewa Bagus Riana Putra.  Dewa Bagus Riana Putra kini menjabat Kepala Badan Keuangan Pendapatan dan Aset Daerah (BKPAD). Kepala BKPAD sebelumnya dijabat oleh I Ketut Riang. Kini Ketut Riang menjabat Kepala Dinas Perhubungan (Dishub). Ketut Riang menggantikan posisi I Gede Redika yang kini menjabat staf Ahli Kemasyarakatan dan SDM. Berikutnya, I Nyoman Suteja yang menjabat Staf Ahli Kemasyarakatan dan SDM dipercaya sebagai Asisten Administrasi Umum.

Jabatan Asisten Administrasi Umum sebelumnya dijabat I Made Alit Parwata. Made Alit Parwata kini menjabat Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan (PKP). jabatan kepala dinas PKP tadinya dijabat I Wayan Sarma yang notabene kini menjabat Staf Ahli Pemerintahan Hukum dan Politik. Jabatan Staf Ahli Pemerintahan Hukum dan Politik sebelumnya dijabat I Komang Pariarta, namun kini sudah menjabat Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora).

Bupati Sedana Arta juga memutasi Kepala Dinas Kesehatan yakni dr I Nengah Nadi. dr Nengah Nadi kini menjabat Direktur RSU Bangli. Posisi bertukar dengan dr Nyoman Arsana. Selanjutnya Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP), I Made Kirmanjaya kini menjabat Kepala Kesbangpol.

Posisi Made Kirmajaya digantikan oleh I Made Ari Pulasari yang sebelumnya menjabat Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan. Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawan Permukiman (PUPR Perkim) tadinya dijabat oleh I Wayan Suastika. Wayan Suastika kini menjabat Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan. Inspktur Bangli, I Wayan Sudiana dimutasi dan menjabat Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Perlindungan Perempuan dan Anak. Posisinya menggantikan I Wayan Jimat yang kini menjadi fungsional perawat pada Puskesmas Bangli Utara.

Ada pula dua Camat yang dimutasi yakni Camat Kintamani, I Wayan Bona kini menjabat Sekretaris Dinas PMTPSP. Posisi Camat Kintamani ditempati Ketut Erry Soena Putra yang sebelumnya menjabat Sekcam Susut. Camat Tembuku, IB Putu Suandi kini menjabat Sekretaris Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Perlindungan Perempuan dan Anak. Posisi Camat Tembuku ditempati I Putu Sumardiana yang sebelumnya Kabid Telekomunikasi di Dinas Kominfo Bangli.

wartawan
SAM
Category

Aktivitas Illegal Logging di Jembrana Terungkap Lagi

balitribune.co.id | Negara - Kendati permasalahan kerusakan hutan menjadi sorotan dan perhatian serius semua pihak, namun kasus pembalakan liar (illegal logging) masih saja terjadi. Seperti kasus penebangan kayu hutan di wilayah Jembrana yang berhasil diungkap aparat Kepolisian. Bahkan pelakunya merupakan residivis kasus serupa yang sudah sempat menjalani hukuman.

Baca Selengkapnya icon click

Gerakan Ny. Mas Parwata Lawan Buta Huruf di Karangasem dengan Mobil Perpustakaan Keliling

balitribune.co.id | ​Amlapura - Kasus siswa kelas IV hingga kelas VI SD yang belum lancar membaca menjadi alarm serius bagi dunia pendidikan di Karangasem. Keterbatasan koleksi buku di perpustakaan sekolah menambah pelik masalah literasi ini. Menanggapi tantangan tersebut, Pokja 2 Tim Penggerak PKK Kabupaten Karangasem bergerak dengan inisiatif yang terpadu. Dipimpin oleh Ny.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bupati Karangasem Tinjau Sejumlah Lokasi Pembangunan Infrastruktur di Kubu

balitribune.co.id | Amlapura - Bupati Karangasem melaksanakan peninjauan ke sejumlah lokasi kegiatan pembangunan infrastruktur di wilayah Kecamatan Kubu. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Karangasem dalam memastikan pelaksanaan pembangunan berjalan sesuai rencana serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click

Windy Apresiasi Kemudahan Akses Layanan Program JKN

balitribune.co.id | Denpasar - Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) merupakan program yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan untuk melindungi masyarakat resiko biaya pelayanan kesehatan yang tinggi. Kemudahan layanan menjadi salah satu kebutuhan utama masyarakat di era digital seperti saat ini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Tuntaskan Musim IATC 2025, Pebalap Muda Astra Honda Tampil Tangguh dan Kencang

balitribune.co.id | Jakarta – Pebalap muda binaan PT Astra Honda Motor (AHM) menutup perjuangan di Idemitsu Asia Talent Cup (IATC) 2025 dengan tangguh pada putaran terakhir yang digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia (25-26/10). Pada putaran pamungkas ini, performa kencang ditunjukkan oleh pebalap wildcard Bintang Pranata Sukma yang berhasil finis di posisi keempat pada balapan kedua hari Minggu, 26 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Tagel Winarta: Bangunan di Kawasan Tahura Wajib Dikembalikan ke Aturan Tata Ruang

balitribune.co.id | Denpasar - Anggota Komisi I DPRD Bali, I Wayan Tagel Winarta, menilai langkah Pansus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (TRAP) DPRD Bali dalam melakukan inspeksi mendadak ke berbagai titik pelanggaran tata ruang merupakan langkah yang tepat. Hal tersebut disampaikannya saat ditemui di Kantor DPRD Bali, Senin (27/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.