Ditemukan Tengkorak Manusia di Pinggir Tukad Ayung | Bali Tribune
Bali Tribune, Selasa 19 Maret 2024
Diposting : 5 July 2020 04:33
Bernard MB. - Bali Tribune
Bali Tribune / IDENTIFIKASI - Polisi melakukan identifikasi tengkorak manusia yang ditemukan di pinggir sungai Ayung, Sabtu (4/7)
balitribune.co.id | MangupuraWarga Banjar Parekan Desa Sibanggede, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Sabtu (4/7) jam 15.00 Wita digemparkan dengan penemuan tengkorak manusia di pinggir Tukad Ayung. Polisi masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap identitas tengkorak itu.
 
Kasubbag Humas Polres Badung, IPTU I Putu Oka menjelaskan, bahwa pada pukul 10.00 Wita I Wayan Wardana (47) dan I Wayan Dana (50) hendak mencari layangan di tegal milik I Wayan Toko (55). Setelah mencari beberapa saat di TKP, Wardana dan Dana melihat kepala tengkorak manusia. "Karena ketakutan, mereka pulang dan menenangkan diri di rumah. Kemudian baru mereka melaporkan penemuan tongkorak tersebut ke Klian Adat Banjar Pane," tuturnya.
 
Selanjutnya bersama - sama mengecek ke lokasi bersama Klian Adat, I Made Natra bersama Bendesa Adat Sibanggede dan Bhabinkamtibmas Sibanggede. Setelah itu baru menghubungi Polsek dan piket identifikasi Polres Badung. Selanjutnya kepala tengkorak manusia dibawa ke RS Mangusada oleh petugas Polsek Abiansemal. "Masih dalam penyelidikan identitas tengkorak itu. Termasuk penyebab kematiannya," katanya.