Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dua Kapal Pesiar Kembali Sandar Bersamaan, Pelindo Optimis Pariwisata Bali Bangkit Kembali

Bali Tribune / BERSANDAR - Pelabuhan Benoa pada Jumat (24/2) kedatangan dua kapal cruise yang bersandar di Dermaga Benoa Cruise Terminal

balitribune.co.id | Denpasar - Pelabuhan Benoa pada Jumat (24/2) kedatangan dua kapal cruise yang bersandar di Dermaga Benoa Cruise Terminal. Dua unit kapal cruise tersebut adalah MV Silver Muse dan MV Azamara Quest. Kapal cruise Silver Muse memiliki panjang (LOA) sepanjang 213 meter dengan berat 40.791 GT dan kapal cruise Azamara Quest memiliki panjang (LOA) 180 meter dengan berat 30.277 GT.

Kapal cruise Silver Muse yang dinahkodai oleh Kapten Thomas Piotr Kulas berlayar dari Pulau Komodo menuju Singapura dari Pelabuhan Benoa pada Sabtu (25/2) pukul 00.00 WITA dengan membawa 571 penumpang dan 391 awak kapal. Sedangkan Kapal cruise Azamara Quest yang dinahkodai oleh Kapten Jonas  Magnus  Lyddby datang dari Geraldton menuju ke Singapura dari Pelabuhan Benoa pada Jumat (24/2) pukul 16.00 WITA.

Wisatawan yang turun dari kedua kapal cruise tersebut langsung disambut dengan tarian penyambutan khas Bali yaitu Tari Puspanjali, Tari Baris, Tari Panyembrahma, dan Tari Cendrawasih serta diiringi alunan musik gamelan tradisional Bali. Para wisatawan yang melihat suguhan budaya khas Bali tersebut sangat berantusias melihat dan mengabadikan melalui foto dan video. Terdapat juga interaksi antara turis asing dan para penari saat melakukan foto bersama.

CEO PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Sub Regional Bali Nusra, Ali Sodikin, mengungkapkan bahwa kedatangan kapal cruise Silver Muse dan Azamara Quest memiliki dampak yang baik terhadap perekonomian dan pariwisata Bali.

“Kedatangan kapal cruise ini memberikan efek besar terhadap perekonomian dari pariwisata Bali, terutama untuk UMKM karena adanya penjualanan dari produk lokal seperti cenderamata khas Bali kepada para wisatawan yang datang,” ucap Ali.

Agen dari kedua kapal tersebut yaitu Ben Line Agencies atau PT Bahari Eka Nusantara, pihak agen rutin melakukan koordinasi dengan Pelabuhan Benoa dalam rangka memastikan kelancaran kegiatan kapal –kapal cruise selama bersandar di Pelabuhan Benoa.

Thomas Piotr Kulas selaku kapten kapal cruise Silver Muse, menyampaikan antusiasmenya saat bersandar di Pelabuhan Benoa. “We appreciate the services and facilities of Port of Benoa and we love to come back to Bali again.” Kata Thomas.

wartawan
YUE
Category

Dukung Ketahanan Pangan, Manajemen DTW Jatiluwih Salurkan 22,8 Ton Pupuk ke 7 Tempek Subak

balitribune.co.id | Tabanan - Memasuki musim tanam pertama di bulan Januari 2026,  mulai dari Tanggal 30 Desember  2025 - 6 Januari 2026 Manajemen Operasional Daya Tarik Wisata (DTW) Jatiluwih kembali menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian pertanian berkelanjutan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Inflasi Bali 2025 Tetap Terjaga

balitribune.co.id | Denpasar - Inflasi Provinsi Bali sepanjang 2025 berhasil dijaga dalam rentang sasaran nasional. Berdasarkan rilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali pada 5 Januari 2026, inflasi gabungan kabupaten/kota di Bali pada Desember 2025 tercatat sebesar 0,70 persen secara bulanan (month to month/mtm), meningkat dibandingkan November 2025 yang sebesar 0,40 persen (mtm).

Baca Selengkapnya icon click

OJK Perkuat Stabilitas dan Daya Tahan Sektor Jasa Keuangan Hadapi Tantangan Global 2026

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memastikan stabilitas Sektor Jasa Keuangan (SJK) nasional tetap terjaga di tengah perlambatan pertumbuhan ekonomi global dan melemahnya kinerja ekonomi Tiongkok. Penilaian tersebut mengemuka dalam Rapat Dewan Komisioner (RDK) Bulanan OJK yang digelar pada 24 Desember 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Meningkatkan Kesadaran Kesehatan Masyarakat Melalui Kegiatan Pengabdian Dosen Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Negara - Dalam upaya meningkatkan kesadaran kesehatan dan pengetahuan masyarakat mengenai isu kesehatan yang krusial, Dosen Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa menggelar kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang tentang kesehatan.

Baca Selengkapnya icon click

Pemberdayaan Kader Remaja Melalui Kesehatan dan Gizi: Inisiatif dari Universitas Warmadewa

balitribune.co.id | Gianyar – Dalam upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan kesehatan masyarakat, khususnya di kalangan remaja, dosen dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa mengadakan kegiatan pengabdian masyarakat yang fokus pada kader remaja di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati. Acara ini dihadiri oleh 10 kader remaja dan dibuka secara resmi oleh Kelian Desa, I Nyoman Rupadana.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.