Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dua Kapal Pesiar Kembali Sandar Bersamaan, Pelindo Optimis Pariwisata Bali Bangkit Kembali

Bali Tribune / BERSANDAR - Pelabuhan Benoa pada Jumat (24/2) kedatangan dua kapal cruise yang bersandar di Dermaga Benoa Cruise Terminal

balitribune.co.id | Denpasar - Pelabuhan Benoa pada Jumat (24/2) kedatangan dua kapal cruise yang bersandar di Dermaga Benoa Cruise Terminal. Dua unit kapal cruise tersebut adalah MV Silver Muse dan MV Azamara Quest. Kapal cruise Silver Muse memiliki panjang (LOA) sepanjang 213 meter dengan berat 40.791 GT dan kapal cruise Azamara Quest memiliki panjang (LOA) 180 meter dengan berat 30.277 GT.

Kapal cruise Silver Muse yang dinahkodai oleh Kapten Thomas Piotr Kulas berlayar dari Pulau Komodo menuju Singapura dari Pelabuhan Benoa pada Sabtu (25/2) pukul 00.00 WITA dengan membawa 571 penumpang dan 391 awak kapal. Sedangkan Kapal cruise Azamara Quest yang dinahkodai oleh Kapten Jonas  Magnus  Lyddby datang dari Geraldton menuju ke Singapura dari Pelabuhan Benoa pada Jumat (24/2) pukul 16.00 WITA.

Wisatawan yang turun dari kedua kapal cruise tersebut langsung disambut dengan tarian penyambutan khas Bali yaitu Tari Puspanjali, Tari Baris, Tari Panyembrahma, dan Tari Cendrawasih serta diiringi alunan musik gamelan tradisional Bali. Para wisatawan yang melihat suguhan budaya khas Bali tersebut sangat berantusias melihat dan mengabadikan melalui foto dan video. Terdapat juga interaksi antara turis asing dan para penari saat melakukan foto bersama.

CEO PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Sub Regional Bali Nusra, Ali Sodikin, mengungkapkan bahwa kedatangan kapal cruise Silver Muse dan Azamara Quest memiliki dampak yang baik terhadap perekonomian dan pariwisata Bali.

“Kedatangan kapal cruise ini memberikan efek besar terhadap perekonomian dari pariwisata Bali, terutama untuk UMKM karena adanya penjualanan dari produk lokal seperti cenderamata khas Bali kepada para wisatawan yang datang,” ucap Ali.

Agen dari kedua kapal tersebut yaitu Ben Line Agencies atau PT Bahari Eka Nusantara, pihak agen rutin melakukan koordinasi dengan Pelabuhan Benoa dalam rangka memastikan kelancaran kegiatan kapal –kapal cruise selama bersandar di Pelabuhan Benoa.

Thomas Piotr Kulas selaku kapten kapal cruise Silver Muse, menyampaikan antusiasmenya saat bersandar di Pelabuhan Benoa. “We appreciate the services and facilities of Port of Benoa and we love to come back to Bali again.” Kata Thomas.

wartawan
YUE
Category

Tim Pengawas Disperindag Bali Tindak 4 Pangkalan LPG 3 Kg

balitribune.co.id | Gianyar - Tim Pengawasan Terpadu Disperindag Provinsi Bali bersama PT Pertamina dan Hiswana Migas melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Kabupaten Gianyar pada Selasa (15/4). Sidak ini dilakukan untuk menindaklanjuti adanya laporan dari masyarakat, sekaligus memastikan ketersediaan dan pendistribusian gas LPG 3 kg, khususnya menjelang Hari Raya Galungan dan Kuningan.

Baca Selengkapnya icon click

Rapat Koordinasi Ala Koster-Giri

balitribune.co.id | Salah satu persoalan yang mendasar yang masih menjadi pekerjaan rumah bagi banyak pemimpin di daerah adalah persoalan koordinasi, misalnya koordinasi antara satu sektor dengan sektor yang lain, atau koordinasi antar satu wilayah dengan wilayah lainnya, sulitnya koordinasi ini ditengarai karena adanya ego sektoral atau ego kewilayahan, tidak heran jika kemudian muncul ketidakselarasan antar sektor dan ketimpangan antar wilayah, dan ef

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Wakili Bali, Tim Balap MasEsolo IgnitionB Siap Berlaga di Dua Kejuaraan Sprint Rally Nasional

balitribune.co.id | Denpasar - Tim Balap Mobil MasEsolo IgnitionB Racing akan mewakili Bali berlomba di dua ajang balap mobil bergengsi nasional. Masing –masing Sprint Rally IMI di Majalengka, Jawa Barat serta balap Mobil Classic di Sirkuit Sentul, Bogor. Didukung Pengda IMI Bali, PPMKI Bali dan dihadiri tokoh otomotif Bali juga para sponsor, tim ini dilepas pada Selasa (15/4) di Kebon Vintage, Biaung, Denpasar.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Ketua DPRD Badung Melepas Bus untuk Pemedek Karya IBTK Fasilitas Pemkab Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti melepas rombongan pemedek (umat) dari Banjar Pekandelan Tengah Legian, Kuta menuju Pura Ulun Danu Batur dan Pura Agung Besakih.

Rombongan pemedek ini diangkut menggunakan 8 bus. Dimana 4 bus merupakan fasilitas bus gratis bantuan dari Pemerintah Kabupaten Badung dan 4 bus lainnya berasal dari swadaya masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.