Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Dukung Ketahanan dan Ketersediaan Pangan, Bupati Karangasem I Gusti Parwata Lakukan Penanaman Pohon Mete dan Panen Jagung Seraya

PANEN JAGUNG
Bali Tribune / PANEN - Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata bersama Sekda Karangasem dan Kadis Pertanian Karangasem saat melakukan panen Jagung Seraya di Desa Seraya Timur, Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Guna mendukung penyediaan dan ketahanan pangan, Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata (Gus Par) dalam 100 hari kerjanya mengambil langkah cepat untuk memanfaatkan potensi alam dan laut di Desa Seraya Barat, Seraya Tengah dan Seraya Timur untuk dioptimalkan bagi pertanian dan perikanan.

Selasa (18/3) Bupati Gus Par bersama Sekda Karangasem, I Ketut Sedana Merta dan Kepala Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Karangasem, I Nyoman Siki Ngurah serta masyarakat setempat, melaksanakan Gerakan Penanaman Bersama Tanaman Mete seluas 5 Hektar di Kelompok Tani Ancak Lestari, di Banjar Dinas Tanah Barak, Desa Seraya Timur, dan panen jagung lokal Seraya dan Jagung Hybrida serta mengunjungi Koprasi Mina Sari Dewata, di Banjar Dinas Batu Kori, Desa Seraya Timur.

Bupati Karangasem, I Gusti Putu Parwata dalam kesempatan itu menyampaikan, penanaman pohon mete tersebut selain bertujuan untuk peremajaan pohon yang umurnya sudah puluhan tahun, juga sebagai upaya untuk meningkatkan populasi mete sekaligus untuk meningkatkan produksi atau hasil pertanian mete plus sebagai upaya menghijaukan kembali wikayah Desa Seraya Timur dengan menanam jenis tanaman produktif yang memiliki nilai ekonomis tinggi bagi petani.

“Untuk di Karangasem sendiri, total luas lahan tanaman mete sekitar 6.270,24 Hektar dengan total produksi mencapai 1.709,48 Ton pertahun. Nah dengan gerakan penanaman pohon mete ini kita harapkan produksi mete di Karangasem bisa meningkat lagi,” tegas Bupati Gus Par. Dari luasan lahan tersebut, tanaman yang belum menghasilkan 634,81 Hektar, yang sudah menghasilkan sebanyak 5.089,02 Hektar dan yang tidak menghasilkan sebanyak 546,41 Hektar, dan inilah yang menurutnya perlu dilakukan peremajaan kembali.

Sebaran tanaman jambu mete di Kecamatan Kubu seluas 4.649,24 Hektar dengan hasil produksi mencapai 498,00 Ton, Kecamatan Abang seluas 1.411,00 Hektar dengan hasil produksi 204,50 Ton dan Kecamatan Karangasem seluas 210,00 Hektar dengan jumlah produksi 6,98 Ton pertahun.

Sementara untuk mendukung Asta Cita Presiden Prabowo dalam menjaga ketahanan dan ketersediaan pangan, khususnya mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, Gus Par juga melaksanakan panen jagung lokal seraya dan jagung hibrida. “Sekaligus kita ingin mengangkat jagung seraya yang hanya ada di seraya sebagai salah satu pangan lokal yang patut dikembangkan karena memiliki keunikan dari segi rasa dan bisa disimpan sampai lebih dari 10 tahun,” cetusnya.

Masyarakat seraya sudah dari turun temurun membudidayakan jagung ini, bahkan dulu jagung  sebagai makanan pokok sumber karbohidrat masyarakat setempat. Untuk luas lahan jagung di Desa Seraya Sendiri saat ini mencapai 157,35 Hektar, dengan luas panen 366,11 Hektar dengan produksi 1.148,13 Ton pertahun dan provitasnya mencapai 31,36 Kw/ Hektar. Sementara untuk total luasan lahan jagung di Kabupaten Karangasem berdasarkan data tahun 2024 yakni luas tanam 2.896,13 Hektar, total luas panen 3.396,22 Hektar, total produksi 11.936,05 Ton pertahun dan total provitas 35,14 Kw/ Hektar.

Dalam kesempatan itu, Bupati Gus Par juga mengunjungi Koprasi Mina Sari Dewata, di Banjar Dinas Batu Kori, Desa Seraya Timur, untuk memantau efektivitas bantuan pemerintah dalam mengatasi over produksi ikan dimusim2 tertentu,  “Kita mengecek efektifitas Cold Storage Portable dengan kapasitas 10 ton dan tempat pemindangan ikan yang merupakan bantuan dari kementrian KKP RI. Dan Tahun 2025 kita sudah usulkan kembali sarana prasarana perikanan tangkap serta  penataan kampung nelayan maju di Seraya Timur,  Tianyar dan Manggis,” tuntasnya.

Untuk diketahui, jumlah kelmpok nelayan di Desa Seraya Seraya Timur yakni 14 kelompok, sementara jumlah nelayan di Kecamatan Karangasem sebanyak 1.277 orang dan jumlah kelompok nelayan se Kabupaten Karangasem 240 kelompok dengan total jumlah nelayan di Kabupaten Karangasm 5.136 orang.

wartawan
AGS
Category

Anggota DPRD Badung Nyoman Satria Hadiri Pujawali di Pura Dang Kahyangan Taman Sari

balitribune.co.id | Mangupura - Anggota DPRD Badung dari Fraksi PDI Perjuangan I Nyoman Satria mendampingi Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa menghadiri Pujawali di Pura Dang Kahyangan Taman Sari, Banjar Alangkajeng, Desa Mengwi, Senin (6/10).

Pada kesempatan tersebut, Bupati secara simbolis menyerahkan bantuan dana hibah APBD perubahan Tahun 2025 sebesar Rp. 377 juta kepada Kelian Banjar Adat Alangkajeng.

Baca Selengkapnya icon click

Dirjen Perikanan Tangkap Bersama Bupati Karangasem Tinjau Pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Desa Seraya Timur

balitribune.co.id | Amlapura - Dirjen Perikanan Tangkap, Kementerian Perikanan dan Kelautan RI, Lotharia Latif, bersama Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata didampingi Kepala Dinas Perikanan Provinsi Bali, Sekda Karangasem, I Ketut Sedana Merta dan Kepala Dinas Pertanian Pangan dan Perikanan Karangasem, I Made Sugiartha, Selasa (7/105) pagi meninjau langsung proyek pembangunan Kampung Nelayan Merah Putih di Banjar Dinas Batu

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Fenomena Purbaya: Ketika Menteri Keuangan Jadi Figur Komunikasi Publik Menyegarkan

balitribune.co.id | Sejak dilantik Presiden Prabowo, publik tiba-tiba ramai membicarakan sosok Menteri Keuangan baru Indonesia, Purbaya Yudhi Sadewa. Popularitasnya meroket, bahkan di luar lingkaran ekonomi dan politik. Ia muncul sebagai figur segar yang membuat banyak orang terutama generasi muda tiba-tiba tertarik membahas APBN, fiskal, dan inflasi, topik yang biasanya dianggap berat dan membosankan.

Baca Selengkapnya icon click

Walikota Jaya Negara Hadiri Karya Mamungkah di Pemerajan Agung Sakti, Desa Adat Padangsambian

balitribune.co.id | Denpasar - Suasana khidmat dan penuh makna spiritual menyelimuti pelaksanaan Karya Mamungkah, Ngenteg Linggih, Pedudusan Agung, Menawaratna, Tawur Walik Sumpah Utama, Melaspas, dan Mupuk Pedagingan yang berlangsung di Pemerajan Agung Sakti, Desa Adat Padangsambian, Kecamatan Denpasar Barat, pada Senin (6/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Honda Stylo 160 Antar Modifikator Indonesia Go Internasional

balitribune.co.id | Jakarta – Salah satu karya modifikator Indonesia melalui Honda Dream Ride Project (HDRP) 2025 terpilih untuk tampil pada ajang modifikasi bergengsi dunia, Mooneyes Yokohama Hot Road Custom Show 2025 melalui pemilihan di ajang Kustomfest di Yogyakarta, 4-5 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click

Danamon, Manulife, dan Prasmul Berkomitmen Mendukung Pendidikan di Indonesia

balitribune.co.id | Jakarta - Sebagai wujud komitmen mendukung masyarakat dalam melakukan pengelolaan keuangan pendidikan, PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon), bersama PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia), dan Universitas Prasetiya Mulya (Prasmul) berkolaborasi dan akan menghadirkan Prasmul EduWealth – Premium Education Saving Plan, sebuah inovasi tabungan rencana pendidikan yang mengintegrasikan tabungan, proteksi asuransi jiwa

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.