Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Duta Kabupaten Gianyar Awali Lomba Topeng Bondres PKB ke XXXVIII

bondres
TOPENG BONDRES - Penampilan Sanggar Paripurna, Banjar Bona, Desa Bona, Kec. Blahbatuh, Gianyar Lomba Topeng Bondres PKB ke XXXVIII, di kalangan Ayodya, Taman Budaya, Art Center, Denpasar, Minggu (12/6) siang.

Duta Kabupaten Gianyar yang diwakili oleh Sanggar Paripurna, Banjar Bona, Desa Bona, Kec. Blahbatuh, Gianyar mengawali pembukaan lomba Topeng Bondres dalam ajang Pesta Kesenian Bali (PKB) ke XXXVIII yang berlangsung di kalangan Ayodya, Taman Budaya, Art Center, Denpasar pada Minggu (12/6) siang.

Dengan membawakan lakon berjudul "Mule Kerta" yang mengisahkan Sri Aji Dalem Ketut Kresna Kepakisan (Raja Bali I, 1352 - 1380 M) sebagai penerus Raja Bedahulu utusan dari Majapahit untuk memegang tapuk pemerintahan kerajaan Bali di Samprangan. Dimana Sri Aji Dalem Ketut Kresna Kepakisan dalam tapuk awal kepemimpinannya kurang memperhatikan rakyat dan parahyangan yang ada serta tidak terlalu mengetahui kondisi di Bali.

"Lakon yang kita bawakan Dalem Ketut Kresna Kepakisan, dimana saat beliau memimpin Bali tidak terlalu memperhatikan rakyatnya dan parahyangan seperti parahyangan pura Besakih karena beliau kurang tahu kondisi Bali," ungkap I Made Sidya, pimpinan Sanggar.

Ditambahkan Sidya, akhirnya pada tahun Saka 1274, terjadi pemberontakan oleh orang-orang Bali Aga yang menentang kepemerintahan Sri Aji Dalem Ketut Kresna Kepakisan di Samprangan yang pada saat itu beliau dibantu oleh I Guati Pangeran Pasek Tohjiwa yang ditunjuk sebagai wakil pimpinan perutusan Samprangan ke Tapurhyang Batur untuk mendamaikan pemberontakan orang-orang Bali Aga tersebut. Sehingga Patih Gajah Mada menyadarkan Sri Aji Dalem Ketut Kresna Kepakisan agar tetap memeningkan keadaan Bali dan apapun yang ada di Bali terus dilanjutkan serta di rawat. Hingga akhirnya, rakyat hormat dan patuh terhadap terhadap perintahnya.

Lomba topeng Bondres ini mendapat antusias cukup tinggi masyarakat, terbukti dari penuhnya kalangan Ayodya. Lakon yang dibawakan dengan banyolan-banyolan khas menambah gelak tawa penonton yang menyaksikan. Lomba dinilai oleh 3 juri yakni I Nyoman Catra (ISI Denpasar), I Ketut Kodi (ISI Denpasar) dan Wayan Butuantara (UNHI Denpasar).

Pada PKB tahun ini, lomba Topeng Bondres diikuti 8 peserta duta dari Kabupaten/kota se-Bali. Kabupaten Jembrana tidak mengirimkan perwakilannya. Pada Senin (13/6) esok, akan tampil duta dari Kota Denpasar yang diwakilkan oleh Sekaa Gong Sekar Mangaronce, Banjar Yangbatu Kangin, Kec. Denpasar Timur, di Kalangan Ayodya pada pukul 11:00 WITA.

wartawan
rls

Pebalap Astra Honda Melesat Kencang Tembus 5 Besar di JuniorGP San Marino

balitribune.co.id | Jakarta – Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) kembali menunjukkan tren positif pada ajang balap internasional. Veda Ega Pratama tampil impresif di JuniorGP, sementara M. Kiandra Ramadhipa menjaga peluangnya berada di tiga besar klasemen European Talent Cup (ETC) musim 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Telkomsel Hadir di Klungkung Membangun Masyarakat Digital

balitribune.co.id | Semarapura - Telkomsel terus memperkuat komitmennya dalam mendukung transformasi digital dan pemberdayaan masyarakat dengan memperluas inisiatifnya ke Kabupaten Klungkung, Bali. Melalui berbagai program strategis, Telkomsel menghadirkan solusi digital yang menyentuh sektor pendidikan, komunitas, dan masyarakat lokal.

Infrastruktur Digital Yang Mendukung

Baca Selengkapnya icon click

Polisi Ungkap 23 Jaringan Narkoba Diduga Dikendalikan dari Balik Lapas

balitribune.co.id | Denpasar - Anggota Satres Narkoba Polresta Denpasar kembali mengungkap 23 kasus sepanjang Agustus 2025. Dari total 26 tersangka yang diamankan, enam di antaranya tercatat sebagai residivis kasus serupa. Polisi menduga kuat peredaran barang haram ini masih terkait dengan jaringan narapidana yang beroperasi dari balik lembaga pemasyarakatan (Lapas).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Amankan Ancaman Siber, Telkomsel – Asuransi Igloo Hadirkan Perlindungan Digital

balitribune.co.id | Jakarta  - Perusahaan keamanan siber Check Point mencatat Indonesia mengalami rata-rata 3.300 serangan siber per minggu pada awal tahun 2023, tertinggi di Asia Tenggara. Laporan lain dari SOC Radar pada tahun 2024 juga mencatat terjadinya lebih dari 4.406 jenis serangan phishing. Ancaman siber yang semakin canggih membuat perlindungan digital menjadi kebutuhan penting.

Baca Selengkapnya icon click

Pascabencana, FKPEN Bali Ingatkan Fokus pada Pemulihan

balitribune.co.id | Denpasar - Forum Komunikasi Paguyuban Etnis Nusantara (FKPEN) Bali menyerukan agar semua pihak fokus pada pemulihan pascabencana banjir yang menerjang beberapa wilayah di Bali ketimbang saling menyalahkan.

Ketua FKPEN Bali, A.A Bagus Ngurah Agung di Denpasar, Senin (22/9) mengatakan pihaknya prihatin dan berbela sungkawa atas musibah yang menimpa banyak orang yang ada di Bali pada Rabu (10/9/2025).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.