Gandeng KNB, BSM Buka Puasa Bersama Anak Yatim | Bali Tribune
Bali Tribune, Sabtu 30 November 2024
Diposting : 16 June 2017 20:42
Hendrico Kleden - Bali Tribune
PUASA
BUKA PUASA - Suasana buka puasa bersama yang digelasr BSM bersama KNB.

BALI TRIBUNE - Bank Syariah Mandiri (BSM) Bali kembali menggelar buka puasa bersama anak yatim dan panti asuhan di Jalan Raya Puputan Renon No 114. Berbeda engan tahun-tahun sebelumnya, tahun ini BSM menggandeng komunitas sosial yang bergerak dibidang sosial, Ketimbang Ngemis Bali (KNB).

Area Manager BSM area Denpasar, Ega Gardewa, mengungkapkan pihaknya sengaja mengundang KNB untuk mengisi dan memperkenalkan kegiatan sosial yang mereka jalani dengan harapan dapat memberikan kesadaran masyarakat dan menjadi motivaasi bagi sesama.

“Hal ini bisa menjadi motivasi bagi anak yatim dan penghuni panti asuhan, untuk selalu bersyukur kepada tuhan atas rezeki yang diterima dengan cara bekerja, bukan mengemis,” kata Ega. Abdul Hadi pentolan KNB menjelaskan, komunitas ini terbentuk pada 15 Juni 2015 dan diresmikan 18 Juni 2015.

Tujuannya untuk mengapresiasi lansia yang kurang mampu namun tetap bekerja ketimbang mengemis. “Sosok yang menjadi perhatian KNB adalah pedagang kecil, penjual jasa keliling yang kebanyakan dari mereka sudah memasuki masa senja, namun tetap memiliki niat bekerja,” kata Abdul.