Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Gubernur Koster Ajak Anggota Dewan Terpilih Bersama-sama Membangun Bali

Bali Tribune/ MEDIA - Gubernur Bali Wayan Koster di hadapan awak media di sela Rapat Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Tingkat Provinsi yang digelar Komisi Pemilihan umum (KPU) Provinsi Bali di Prime Plaza Hotel Sanur, Denpasar, Rabu (8/5) pagi.
balitribune.co.id | Denpasar -  Gubernur Bali Wayan Koster mengajak anggota dewan yang telah terpilih turut berkontribusi dalam pembangunan Bali ke depan. “Para anggota dewan terpilih ini hendaknya betul-betul bisa mendedikasikan diri, bersama-sama membangun Bali, bisa mendukung kebijakan dan visi ‘Nangun Sat Kerthi Loka Bali’. 
 
"Saya kira semuanya membutuhkan kerja sama dan gotong royong,” kata Gubernur di hadapan awak media di sela Rapat Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara Tingkat Provinsi yang digelar Komisi Pemilihan umum (KPU) Provinsi Bali di Prime Plaza Hotel Sanur, Denpasar, Rabu (8/5) pagi.
 
Gubernur juga mengucapkan selamat kepada partai dan calon legislatif (caleg) yang lolos ke kursi dewan perwakilan rakyat. “Terutama bagi para caleg yang lolos ke DPRD provinsi dan kabupaten/kota se-Bali, saya ucapkan selamat. Saya kira kebersamaan semua partai politik yang ada diperlukan dalam membangun Bali ke depan,” ujar Gubernur Koster. 
 
Secara umum, pria asal Sembiran, Kabupaten Buleleng ini juga melihat proses dan tahapan pemilu di Bali berlangsung dengan baik dan lancar. “Saya harap juga hasil rekapitulasi nantinya bisa diterima semua pihak, khususnya peserta pemilu. Sejauh ini yang saya amati di semua tingkatan berjalan dengan baik,” katanya.  Terkait hasil hitung cepat pilpres yang menunjukkan keunggulan telak calon petahana di Bali, Koster mengaku tetap masih harus menunggu hasil resmi dari KPU. 
 
“Kita ikuti hasil (resmi,red) KPU saja. Saya pikir tidak akan beda jauh karena sistem aplikasi yang digunakan sudah sangat baik,” ujar Ketua DPD PDI Perjuangan Bali ini. 
 
Dalam kesempatan yang sama, Ketua KPU Bali Dewa Agung Lidartawan menyebutkan, dalam berbagai tahapan pemilu yang telah terlaksana, pihak KPU Bali sudah melakukan banyak upaya untuk menjamin proses pemilu berlangsung dengan baik. “Kita sudah membuka kran selebar-lebarnya untuk setiap masalah agar terselesaikan dengan sebaik-baiknya. Mulai dari tahapan di TPS, kecamatan, kabupaten/kota dan kini tingkat provinsi, semuanya berjalan lancar. Juga dari sisi keamanan, dari semua berita acara yang diterima, seluruh KPU kabupaten/kota menyatakan tidak ada tekanan apapun yang diterima kecuali masalah kelelahan,” ujar Lidartawan. 
 
Pelaksanaan Rapat Pleno terbuka KPU tersebut selain dihadiri dan disaksikan Gubernur dan jajaran Pemerintah Provinsi Bali, juga dihadiri Kapolda Bali Irjen Pol Petrus Reinhard Golose serta perwakilan Kodam IX/Udayana. Selain itu turut pula dihadiri para saksi dari seluruh partai hingga calon DPD Dapil Bali yang berkontestasi di Pemilu 2019. uni
wartawan
Release
Category

Bareskrim Bongkar Pencucian Uang  Bisnis Baju Bekas di Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Polda Bali kembali kecolongan. Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri berhasil membongkar jaringan besar tindak pidana perdagangan dan pencucian uang (TPPU) yang bersumber dari bisnis impor pakaian bekas ilegal atau thrift di Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Dewan  Pastikan Ketegasan Raperda Pengendalian Alih Fungsi Lahan Produktif

balitribune.co.id | Denpasar - Menurut Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bali akar permasalahan alih fungsi lahan di Bali adalah terjadinya ketimpangan pendapatan antara sektor pariwisata dengan sektor pertanian, sehingga ini menjadi pekerjaan rumah bersama untuk diselesaikan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sengketa Tanah Pulau Serangan, Ipung Segera Ajukan Permohonan Eksekusi

balitribune.co.id | Denpasar - Sengkata tanah di Pulau Serangan Denpasar Selatan (Densel), seorang warga asli Pulau Serangan Sarah alias Hajjah Maisarah yang menggugat PT Bali Turtle Island Development (PT BTID), Walikota Denpasar, Lurah Serangan dan Desa Adat Serangan kembali menang di tingkat kasasi. 

Baca Selengkapnya icon click

Bumerang Kebijakan Baru, Pemasukan Daerah dari Sektor Pajak Reklame Turun

balitribune.co.id | Amlapura - Pendapatan atau penerimaan pajak daerah dari sektor pajak reklame belum mencapai target, dimana hingga Tahun 2025 berjalan, realisasi pajak reklame baru mencapai 58,93 persen dari target yang ditetapkan. Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) I Nyoman Siki Ngurah, kepada awak media Senin (15/125) pun tidak menampik terkait hal tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dari DPRD ke Gerakan Koperasi, Suwirta Siap Bangkitkan Ekonomi Rakyat Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bali, I Nyoman Suwirta, resmi terpilih sebagai Ketua Dewan Koperasi Indonesia Wilayah (Dekopinwil) Provinsi Bali masa bakti 2025–2030. Penetapan tersebut berlangsung dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) Dekopinwil Bali di Gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Sabtu (13/12).

Baca Selengkapnya icon click

Kemenpar: Seluruh Akomodasi Dipasarkan OTA Wajib Miliki Izin Usaha

balitribune.co.id | Denpasar - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) Republik Indonesia menegaskan seluruh akomodasi yang dipasarkan melalui Online Travel Agent (OTA) wajib memiliki izin usaha paling lambat pada 31 Maret 2026. Merchant yang tidak memenuhi ketentuan akan dihentikan penjualannya di OТА. Demikian dikutip dari akun resmi Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (kemenpar.ri).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.