Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Gubernur Koster Jamu Peserta Konser Kebangsaan RRI

GALA DINNER - Gubernur Bali Wayan Koster yang diwakili oleh Wakil Gubernur Bali Tjokorta Artha Ardhana Sukawati menjamu gala dinner para peserta Konser Kebangsaan “Bela Indonesiaku”Radio Republik Indonesia (RRI), di Jayasbha, Denpasar, Kamis (27/8) malam.

BALI TRIBUNE -  Gubernur Bali Wayan Koster yang diwakili oleh Wakil Gubernur Bali Tjokorta Artha Ardhana Sukawati menjamu gala dinner para peserta Konser Kebangsaan “Bela Indonesiaku”Radio Republik Indonesia (RRI), di Jayasbha, Denpasar, Kamis (27/8) malam. Dalam sambutan Gubernur  yang dibacakan Wagub Cok Ace, menyampaikan ucapan terimakasih kepada para peserta konser kebangsaan yang berasal dari RRI seluruh Indonesia, dimana masih mempercayakan Bali sebagi tuan rumah acara-acara temu tingkat Nasional. Ia berharap, nuansa keindahan, kedamaian serta spiritualitas alam dan kehidupan masyarakat Bali yang kita cintai memberikan vibrasi kebaikan dan kelancaran dalam penyelenggaraan kegiatan tersebut. Selain itu, ia juga berharap vibrasi pulau Bali dapat melahirkan semangat untuk dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan sukses, penuh kebersamaan, serta semangat kebangsaan yang mana memang menjadi topic dalam Konser yang akan diselenggarakan pada 28 September 2018. Untuk itu, melalui konser kebangsaan tersbut, Ia mengajak masyarakat untuk meneladani semangat perjuangan para pendahulu atau para pahlawan, yang mana mereka berjuang tak pantang menyerah untuk membela tanah air. Sementara itu, Direktur Utama LPP RRI M.Rohanudin mengucapkan terimakasih atas sambutan hangat dari Pemerintah Provinsi Bali. Ia juga mengatakan melalui persembahan musik akan mampu meningkatkan kualitas nilai kebhinnekaan, dan sangat tepat diselenggarakan di Pulau Dewata. "Bali merupakan energi bagi Merah Putih, karena tingkat toleransinya sangat tinggi. Dengan konser kebangsaan melalui musik diharapkan akan mempertebal jati diri sebagai bangsa Indonesia,"ucapnya.Rohanudin mengatakan konser musik tersebut mengundang anak-anak muda yang merupakan penerus bangsa agar memahami kebhinekaan dan bangsa Indonesia. Sebab akhir ini ditengah era globalisasi rasa kebangsaan terasa mengalami pemudaran. Rohanudin menjelaskan konser yang akan disaksikan ribuan pasang mata tersebut akan disiarkan secara langsung pada hari Jumast (28/9) oleh 65 Pro 2 RRI di seluruh Indonesia.  Hadir pula dalam kesmepatan tersebut, Dirjen Potensi Pertahanan Kementrian Pertahanan RI, Dewan Pengawas LPP RRI, Kepala RRI Denpasar, Ketua FKUB Bali, serta undnagan lainnya. 

wartawan
Redaksi
Category

Serangan Tikus di Tegalalang: Petani Pasrah Gagal Panen 3 Kali Musim, Merugi Tanpa Jaminan Asuransi

balitribune.co.id | Gianyar - Di tengah usaha petani mempertahankan lahan sawahnya dari alih fungsi, justru hama tikus menggerogoti. Di Subak Pujung Kaja, Desa Sebatu, Tegallaalang, Gianyar, bahkan ada petani yang mengalamai gagal panen dalam tiga musim berturut-turut. Hal ini sangat ironis, kerugian material dan inmaterial cukup siginifikan tanpa jaminan asuransi.

Baca Selengkapnya icon click

Wamen Isyana: GENTING Wujudkan Jamban Sehat untuk Keluarga Berisiko Stunting di Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Wakil Menteri Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka, menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mempercepat penurunan stunting. Saat meninjau dua keluarga berisiko stunting di Banjar Dinas Kebon, Desa Bukit, Kecamatan Karangasem, Wamen Isyana menyoroti peran masyarakat dan dunia usaha yang bergotong royong melalui Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (GENTING).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Danamon: #JanganKasihCelah Terhadap Ancaman Penipuan Berbasis AI Deepfake

balitribune.co.id | Jakarta - Kemajuan teknologi tidak hanya membuat hidup semakin mudah, tetapi juga memunculkan tantangan baru. Salah satu ancaman nyata yang kini semakin berkembang adalah penipuan yang menggunakan teknologi kecerdasan buatan (AI) dengan teknik deepfake yang mampu meniru wajah dan suara seseorang secara sangat realistis.

Baca Selengkapnya icon click

Akses ke Pura Dibatasi, Pansus TRAP DPRD Bali Tindaklanjuti Aduan Warga Adat Jimbaran

balitribune.co.id | Denpasar - Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus TRAP) DPRD Provinsi Bali segera menindaklanjuti keluhan warga Desa Adat Jimbaran, Kabupaten Badung, terkait pembatasan akses ke sembilan pura yang berada di kawasan yang dikuasai oleh PT Jimbaran Hijau (PT JH).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.