Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Gubernur Pastika Bantu Dadong Suwitri Warga Bebandem – Karangasem

Pemerintah
TINJAU - Gubernur Bali Made Mangku Pastika dan mengutus secara khusus tim respon cepat Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Bali untuk meninjau kondisi Dadong Suwitri ke tempat tinggalnya, Rabu (9/5).

BALI TRIBUNE - Informasi yang disampaikan seorang netizen tentang kondisi Dadong Wayan Suwitri, seorang warga kurang mampu asal Br. Tiingan Kauh, Desa Bebandem, Karangasem yang menderita kaki pincang, langsung mendapat respon cepat dari Gubernur Bali Made Mangku Pastika, dan mengutus secara khusus tim respon cepat Biro Humas dan Protokol Setda Provinsi Bali untuk meninjau kondisi yang bersangkutan ke tempat tinggalnya, Rabu (9/5). Saat ditemui dilokasi, kepada tim Dadong Suwitri menceritakan dirinya menderita pincang setelah terjatuh saat berkebun ketegalan. Kondisi itupun menyebabkan dirinya tidak bisa lagi bekerja seperti biasa untuk membantu sang suami mencari penghidupan. Nasib malang yang dialaminya tak cukup sampai dsana, Dadong Suwitri yang sudah pincang kembali menjadi korban tabrak lari pengendara sepeda motor yang tidak bertanggungjwab saat membeli keperluan upacara, yang menyebabkan kaki kirinya patah dan retak pada tulang pinggul. “Tiang tabrake pas kal meli Samsam, ne nabrak tiang langsung melaib, untung tiang tulungine sareng dagang siap ne didepan nike, tiang tingtinge langsung kurenan tiange kauine mulih,” cerita Suwitri dengan logat Karangasemnya yang kental. Ia pun terpaksa hanya bisa terbaring ditempat tidur selama berbulan-bulan, segala kebutuhan sehari-hari terutama makanan ditanggung oleh 3 orang anaknya yang sudah pada berkeluarga. Suaminya pun tidak bisa berbuat banyak untuk mencari penghidupan karena menderita asma, disamping juga usianya yang sudah lansia. Saat ini kondisi Dadong Suwitri sudah mulai membaik, sudah bisa berjalan dengan bantuan tongkat. Pada kesempatan itu, Dadong Suwitri bersama suami pun menyampaikan ucapan terimakasih atas bantuan yang diberikan Gubernur Bali Made Mangku Pastika, seraya mengharapkan bantuan lainnya seperti bantuan bedah rumah. Sementara itu, Perwakilan dari aparat Desa Bebandem menjelaskan keluarga Dadong Suwitri merupakan salah satu keluarga tidak mampu dari sekitar seribu RTS lainnya. Keluarga tersebut pun sudah diajukan ke Dinas Sosial Kabupaten Karangasem bersama RTS lainnya untuk mendapatkan kartu kepesertaan JKN – KISS agar bisa berobat secara gratis, namun hingga saat ini pengajuan tersebut belum ada yang disetujui. Untuk itu, pihak perangkat desa pun sangat mengharapkan bantuan dari Pemerintah Kabupaten, maupun Pemprov agar permohonan itu bisa segera ditindaklanjuti. Tim pada kesempatan itu menyerahkan bantuan sejumlah uang tunai, yang diharapkan dapat memperingan keluarga Dadong Suwitri untuk memenuhi kebutuhan kebutuhan hidup beberapa hari kedepan. Bantuan selanjutnya akan dikoordinasikan lebih lanjut dengan instansi terkait. Gerakan tersebut juga diharapkan dapat menggugah rasa kepedulian warga yang mampu kepada sesama yang membutuhkan.

wartawan
Release
Category

Dua Polwan Tangguh Bergeser, Suinaci ke Siber, Rahmawaty ke Krimum

balitribune.co.id | Denpasar - Roda mutasi di lingkungan Polda Bali kembali bergerak. Sebanyak 76 perwira, mulai dari perwira pertama (IPDA) sampai perwira menengah (AKBP) dimutasi. Mutasi sebanyak ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Bali Irjen Pol Daniel Adityajaya Nomor: ST/83/I/KEP/2026, tanggal 15 Januari 2026 yang ditandatangani Karo SDM Polda Bali, Kombes Pol Sigit Dany Setiyono.

Baca Selengkapnya icon click

Melalui Literasi Keuangan di Bali Asuransi Jasindo Dorong Generasi Lebih Cerdas dan Terproteksi

balitribune.co.id | Denpasar - Memasuki 2026, Asuransi Jasindo kembali melaksanakan kegiatan literasi keuangan melalui acara Literasi Keuangan & Manajemen Risiko yang diselenggarakan pada Kamis, 15 Januari 2026, di The Hub Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Prasyarat Utama Menuju Haluan Pembangunan 100 Tahun Yang Implementatif

balitribune.co.id | Pada tanggal 22 Desember 2025 yang lalu, Gubernur Bali, Wayan Koster (Pak Koster), secara resmi merilis Haluan Pembangunan Bali 100 Tahun Bali Era Baru 2025-2125 di Gedung Ksirarnawa Denpasar, haluan tersebut dimaksudkan sebagai blue print pembangunan Bali 100 tahun ke depan, artinya pembangunan Bali seratus tahun ke depan harus merujuk kepada isi dokumen tersebut, dan inilah satu-satunya dokumen yang pernah dilahirkan oleh seorang g

Baca Selengkapnya icon click

Tabanan Raih Prestasi Nasional di Lomba Desa Ekspor 2025

balitribune.co.id | Tabanan – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh Kabupaten Tabanan. CV Tanteri yang berlokasi di Desa Pejaten, Kecamatan Kediri, berhasil meraih Juara II Lomba Desa Ekspor Tahun 2025. Penghargaan tersebut ditetapkan berdasarkan Keputusan Direktur Jenderal Pengembangan Ekonomi dan Investasi Desa Nomor 74 Tahun 2025.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Akses Vital Putus, Dewan Bangli Desak Pemerintah Segera Perbaiki Jalan Penatahan - Juuk Bali

balitribune.co.id | Bangli - Anggota komisi III DPRD Bangli melakukan monitoring ruas jalan di Kecamatan Susut yang terdampak bencana dan belum mendapat tindak lanjut penanganan atau perbaikan dari pemerintah pada Kamis (15/1). 

Baca Selengkapnya icon click

Puluhan Sapi Positif LSD, Jembrana Berlakukan Karantina Ternak

balitribune.co.id | Negara - Wabah penyakit kulit berbenjol atau Lumpy Skin Disease (LSD) menghantui sektor peternakan sapi di Kabupaten Jembrana. Setelah hasil uji laboratorium memastikan puluhan ternak sapi terjangkit penyakit menular tersebut, di Jembrana diberlakukan lockdown ternak serta tindakan darurat untuk mencegah meluasnya penularan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.