Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Gubernur Rencanakan Pengembangan Pelabuhan Amed, Wujudkan Ekonomi Berbasis Kelautan

Bali Tribune / Gubernur Koster saat kunjungan kerja di Amed, Karangasem

balitribune.co.id | Amlapura - Pengembangan Pelabuhan Amed dalam waktu dekat ini akan mulai direncanakan. Hal tersebut disampaikan Gubernur Bali Wayan Koster di hadapan para nelayan, penyelam, hingga petani garam.

Berdasarkan berbagai potensi yang ada di Pantai Amed di Desa Purwakerti, Kabupaten Karangasem mendorong orang nomor satu di Bali ini mengembangkan kawasan tersebut yang nantinya diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

Ia menyampaikan bahwa tahun 2021 sudah mulai ada perencanaan, dan desain dari Pelabuhan Amed, karena ini wujud keberpihakan di bidang perekonomian yang berbasis kelautan di Kabupaten Karangasem. Mengingat percepatan pembangunan di Karangasem sangat diperlukan, apalagi memiliki potensi yang sangat luar biasa, sehingga perlu dikembangkan agar betul betul bisa menyejahterakan masyarakat sekitar. 

Bahkan sekaligus memutus rantai kemiskinan maupun pengangguran di Kabupaten Karangasem. "Saya dari dulu semenjak dilantik menjadi Gubernur Bali, merencanakan pembangunan infrastruktur darat, laut, udara secara terkoneksi dan terintegrasi. Apalagi di wilayah pesisir laut ini, sangat saya pahami bahwa ini adalah wilayah berpotensial kelautannya, sehingga banyak nelayan maupun sumber daya di laut yang bisa diberdayakan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ucap Gubernur Koster saat kunjungan kerja ke Desa Purwakerti, Kecamatan Abang, Karangasem, Jumat (27/11).

Kunjungan ini disambut langsung oleh Balai Riset dan Observasi Laut (BROL), Kementrian Kelautan dan Perikanan RI, dan Perbekel Desa Purwakerti, I Nengah Karyawan. Secara konsep, Koster menuturkan Pelabuhan Amed ini nantinya akan menjadi salah satu jalur penyebrangan transportasi logistik baik dari Ketapang Gilimanuk, Buleleng, Karangasem, hingga ke Nusa Tenggara Barat.

Selain dibangunnya pelabuhan, wilayah di Amed ini juga perlu ditata agar kawasannya indah, dan aktivitas nelayannya tetap berlangsung, kemudian menjadi destinasi wisata, hingga memiliki pengembangan kerajinan rakyat.

"Saya sudah bicara dengan Kadis Perhubungan lengkap dengan ahlinya, dan saya buat peta sumber ekonomi berbasis kelautan yang ada di pesisir Bali. Sehingga bisa kita kembangkan dan berdayakan untuk sentra perekonomian masyarakat berbasis kelautan," katanya.

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Bali, I Made Sudarsana melaporkan, di Kabupaten Karangasem ini memiliki 229 kelompok nelayan yang tergabung dalam Kelompok Usaha Bersama (KUB) dengan jumlah anggota sebanyak 7.693 orang. Selanjutnya terdapat 43 kelompok pembudidaya ikan dengan anggota 566 orang, yang dilengkapi dengan 5 kelompok masyarakat pengawas dengan anggota 506 orang.

Guna menciptakan pendapatan baru masyarakat pesisir di Pantai Amed khususnya, maka dalam kesempatan ini juga akan menyerahkan bantuan benih abalon sebanyak 2.500 benih, yang secara simbolis diserahkan sebanyak 200 benih. 

"Kondisi Pantai Amed sejak ditanamnya terumbu karang buatan yang kemudian di kombinasikan dengan transplantasi terumbu karang, ternyata mampu menghasilkan ikan yang melimpah dan terumbu karang di Pantai Amed ini berkembang sangat bagus," jelasnya. 

wartawan
Ayu Eka Agustini
Category

Belasan Tutup Gorong-gorong di Jalan Raya Sading Digondol Maling

balitribune.co.id | Mangupura - Belasan tutup gorong-gorong atau "manhole" di Jalan Raya Sading,  Kecamatan Mengwi, Badung tetiba hilang digondol maling. Hilangnya tutup gorong-gorong dari besi ini tentu saja sangat membahayakan pejalan kaki. Pasalnya, gorong-gorong bak jebakan tikus bagi pejalan kaki karena bolong-bolong. Belum diketahui pasti 'tangan panjang siapa yang menggondol tutup gorong-gorong berjumlah belasan itu.

Baca Selengkapnya icon click

Pendaki Asal Badung Mengalami Hipotermia di Gunung Agung Berhasil Diselamatkan

balitribune.co.id | Amlapura - Seorang pendaki asal Kerobokan, Badung, mengalami Hipotermia saat melakukan pendakian ke puncak Gunung Agung, pada Selasa (13/1/2026). Menerima laporan tersebut tim sar gabungan dari Basarnas, Pemandu Lokal, TNI, Kepolisian dan BPBD Karangasem pukul 02.00 Wita dini hari, langsung bergerak cepat melakukan pendakian ke lokasi korban di ketinggian 2.300 Meter Diatas Permukaan Laut (MDPL).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sentralisasi Kendaraan Dinas, Langkah Berani Bupati Kembang Jaga Stabilitas Fiskal Jembrana

balitribune.co.id | Negara - Menghadapi tantangan keterbatasan fiskal daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana mengambil langkah berani dengan menerapkan kebijakan Sentralisasi Kendaraan Dinas. Strategi ini dirancang untuk memangkas belanja operasional yang tidak mendesak dan memastikan setiap aset daerah bekerja secara maksimal untuk pelayanan masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Sanjaya Resmikan Graha Yadnya Sanjayaning Singasana Desa Adat Kota Tabanan

balitribune.co.id | Tabanan - Sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah terhadap pelestarian adat, budaya, serta penguatan sarana upacara keagamaan di wilayah Kabupaten Tabanan, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menghadiri undangan ngupasaksi Upacara Pemelaspasan Gedung Graha Yadnya Sanjayaning Singasana Desa Adat Kota Tabanan, Selasa (13/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Honda Care Bali Siap Layani Konsumen, Hubungi Call Center 1500989 & 0361-438008

balitribune.co.id | Denpasar – Astra Motor Bali terus memperkuat komitmennya dalam memberikan layanan purna jual terbaik bagi konsumen sepeda motor Honda melalui kehadiran Honda Care (Customer Assistance & Road Emergency). Layanan ini dihadirkan untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi konsumen, baik saat mengalami kendala di jalan maupun saat membutuhkan perawatan sepeda motor di rumah.

Baca Selengkapnya icon click

20 Member HAI Badung Chapter Ikuti Touring "Ridevolution 6.0" ke Mojokerto

balitribune.co.id | Denpasar – Semangat kebersamaan dan persaudaraan lintas daerah kembali ditunjukkan oleh komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) Badung Chapter melalui partisipasi dalam Touring Anniversary HAISC Honda ADV Indonesia Surabaya Chapter bertajuk “Ridevolution 6.0”.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.