Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Hari Kedua Porjar Badung 2025, Atletik Tuntaskan Perlombaan, Cabor Bulutangkis Bertanding Ketat

Porjar Bali
Bali Tribune / cabor bukutangkis, pertandingan semakin ketat memasuki hari kedua Porjar Badung 2025, Kamis (20/3)

balitribune.co.id | Mangupura - Cabang olahraga (Cabor) atletik  telah menuntaskan seluruh perlombaannya lebih awal pada Pekan Olahraga Pelajar (Porjar) Kabupaten Badung tahun 2025. Cabor atletik dilaksanakan di Lapangan Umum Mengwi menyelesaikan seluruh perlombaannya pada 6 Maret 2025 lalu.

Untuk tingkat SD, Kecamatan Abiansemal tampil sebagai juara umum setelah mengumpulkan dua medali emas, dua perak, dan dua perunggu. Kecamatan Mengwi menyusul di posisi kedua dengan raihan dua emas dan dua perak. Sedangkan Kecamatan Kuta Selatan berada di peringkat ketiga dengan satu emas, satu perak, dan dua perunggu.

Di tingkat SMP, SMPN 1 Mengwi menjadi juara umum setelah mengoleksi enam medali emas, tiga perak, dan dua perunggu. Posisi kedua ditempati SMPN 2 Abiansemal yang juga meraih enam emas, namun hanya satu perak dan tiga perunggu. SMPN 2 Mengwi berada di urutan ketiga dengan lima emas, satu perak, dan dua perunggu.

Pada kategori SMA/SMK, persaingan juga berlangsung ketat. SMAN 1 Kuta Utara keluar sebagai juara umum dengan raihan tujuh emas, delapan perak, dan enam perunggu. SMAN 1 Mengwi berada di posisi kedua dengan jumlah emas yang sama, yaitu tujuh, tetapi dengan tujuh perak dan delapan perunggu. SMAN 2 Mengwi menempati peringkat ketiga dengan empat emas, dua perak, dan dua perunggu.

Koordinator Cabor Atletik, I Nyoman Gimbar Adi Putra, mengungkapkan kebanggaannya atas peningkatan prestasi para atlet di semua tingkatan. Ia berharap hasil ini menjadi modal kuat bagi Kabupaten Badung untuk kembali meraih gelar juara umum pada Porjar Bali 2025.

Pada Porjar Bali 2024, atletik Badung sukses menjadi juara umum dengan perolehan 15 emas, 16 perak, dan 21 perunggu. Sementara di cabor bukutangkis pertandingan semakin ketat memasuki hari kedua Porjar Badung 2025, Kamis (20/3). Pertandingan yang digelar di GOR Praja, Dalung, Kuta Utara, mempertandingkan kelompok putra tingkat SMP dan SMA.

Babak penyisihan masih berlangsung, sementara semifinal dan final akan digelar pada Minggu (23/3) di tempat yang sama. Koordinator Cabor Bulutangkis, I Gede Made Sucipta, mengungkapkan bahwa total 64 pertandingan digelar pada hari kedua, setelah sebelumnya 74 pertandingan berlangsung pada hari pertama.

"Tahun ini, jumlah peserta bulutangkis mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya, dengan total 303 atlet yang terdiri dari siswa SD, SMP, dan SMA/SMK," ujarnya.

Senada dengan itu, Nyoman Mertasih, Koordinator Bulutangkis Porjar 2024, menyampaikan bahwa Kabupaten Badung menargetkan untuk kembali menjadi juara umum setelah tahun lalu hanya menempati peringkat kedua di bawah Kota Denpasar.

"Pada Porjar Bali 2024, tim bulutangkis Badung meraih dua medali emas, lima perak, dan tiga perunggu. Dengan persiapan yang lebih matang, kami optimistis bisa mencapai hasil yang lebih baik tahun ini," tandasnya.

wartawan
ANA
Category

Beragam Produk Dihasilkan Pelajar Berkebutuhan Khusus

balitribune.co.id | Mangupura - Sejumlah pelajar dari kalangan penyandang disabilitas memamerkan hasil karyanya berupa produk kerajinan dan lainnya saat Pameran Keterampilan di SLB Negeri 1 Badung, Kamis (19/6). Hal ini sebagai upaya meningkatkan keyakinan para orangtua bahwa putera puteri mereka yang memiliki keterbatasan fisik mampu menghasilkan berbagai produk sesuai keahliannya.

Baca Selengkapnya icon click

Transformasi Mutu Layanan Melalui Aplikasi Mobile JKN Memberikan Berbagai Kemudahan Untuk Putri

balitribune.co.id | Denpasar - Salah satu komitmen dari BPJS Kesehatan selaku penyelenggara Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) adalah selalu meningkatkan kualitas layanan kesehatan. Peningkatan layanan kesehatan pada program JKN dapat terwujud dengan berbagai inovasi terkini melalui transformasi digital seiring dengan kemajuan teknologi saat ini.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gandeng OJK, ACC Bali Adakan Literasi Lembaga Pembiayaan untuk Media

balitribune.clo.id | Denpasar - Mengandeng  Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Astra Finance melalui  Astra Credit Companies (ACC) menggelar literasi keuangan untuk media bertemakan ‘Media Gathering ACC Bali, Rabu (18/6).

Regional Retail Business Head ACC Jawa Timur, Eka Gunawan mengatakan Media gathering ini merupakan bagian dari upaya ACC memperkuat komitmen perusahaan dalam membangun pemahaman yang benar tentang pembiayaan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Jalani Penahanan, Penyidik Jemput Jro Luwes di RSUP Prof Ngoerah

balitribune.co.id | Bangli - PascaJro Luwes ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penganiayaan hingga menyebabkan korban Komang Alam Sutawan tewas, penyidik Sat Reskrim Polres Bangli menjemput tersangka Jro Luwes di RSUP Prof Ngoerah Denpasar untuk menjalani penahanan. 

Di sisi lain penyidik belum menetapkan tersangka pengeroyokan hingga sebabkan korban Jro Luwes mengalami luka serius.

Baca Selengkapnya icon click

Sumur Bor Tambak Udang Picu Kekeringan, Puluhan KK di Jembrana Terdampak

balitribune.co.id | Negara - Puluhan Kepala Keluarga (KK) di Desa Penyaringan, Kecamatan Mendoyo, Jembrana, Bali, kini harus menghadapi kenyataan pahit: sumur-sumur mereka mengering. Kekeringan ini diduga merupakan dampak langsung dari aktivitas pembangunan sumur bor milik tambak udang yang berlokasi di tengah permukiman mereka.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.