Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Jauh-Jauh Hari Matangkan Kesiapan, Sejumlah Atlet Jembrana Berlaga di PON

Bali Tribune / ATLET - Lima atlet Jembrana berhasil mewakili Provinsi Bali untuk berlaga pada ajang PON XXI di Aceh pekan depan.

balitribune.co.id | NegaraAnak muda Jembrana juga mampu menunjukan prestasi dan memiliki potensi serta talenta yang tidak kalah dengan anak-anak dari daerah lainnya. Teranyar prestasi kembali ditunjukan oleh atlet Jembrana. Kali ini lima orang Jembrana berhasil lolos mewakili Provinsi Bali berlaga pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh.

Jembrana juga banyak memiliki generasi muda yang bertalenta dan berprestasi di berbagai bidang. Termasuk salah satunya dalam dunia olah raga karate. Seperti lima atlet asal Jembrana yang lolos mewakili Provinsi Bali berlaga di PON XXI di Aceh. PON merupakan pesta olahraga Tingkat nasional yang diselenggarakan oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI).

Kelima Atlet dari Jembrana tersebut antara lain Agung Gita Arimbawa untuk cabang olahraga bermotor, I Made Yoga Wiraputa, Ni Made Dwi Kartika Aprianti pada cabang olahraga karate yang dilatih oleh Putu Deddy Mahardika, pada cabang olahraga panjat tebing yaitu Julio Fernando Sapulete dan Ni Kadek Ayu Dwi Cintya Pratiwi yang dilatih oleh Dewa Putu Gali Perdana.

Para atlet asal Jembrana ini sudah mempersiapkan diri jauh-jauh hari untuk bisa mengikuti ajang bergengsi ini setiap empat tahun sekali ini. Kesiapan untuk berlaga dengan atlet dari seluruh provinsi di Indonesia ini salah satunya diungkapkan oleh Pelatih Karate Jembrana, Putu Deddy Mahardika. Menurutnya, atet karate Jembrana bahkan telah mematangkan persiapan selama setahun.

Sebelumnya atlet binaannya sudah sempat melalui beberapa kali event try out (latih tanding keluar) baik di dalam negeri maupun luar negeri. Ia mengaku sejumlah negera sudah dijelajahi oleh para atlet Jembrana tersebut. “Atlet kami juga sempat berlatih di Cairo Mesir dan ada yang sempat bertanding pada ajang The Asian Karate Federation Championships di Manila Filipina,” ujarnya.

Pihaknya berharap para atlet Jembrana ini bisa mengharumkan nama Jembrana pada PON Aceh mulai Senin (9/9/2024) depan. "Target kami mempertahankan marwah emas Jembrana di PON 2016 dan PON 2021. PON 2024 kami harap akan mempersembahkan mendali emas juga. Semoga kami bisa meningkatkan prestasi dari waktu ke waktu dan menjadikan Jembrana lebih baik," tandasnya .

Sebelumnya kelima atlet tersebut bersama jajaran staf pelatih sudah berpamitan dengan Bupati Jembrana I Nengah Tamba di Lobby Kantor Bupati Jembrana pada Sabtu (31/8/2024) untuk berangkat mengikuti tahapan ke tingkat nasional. Bupati Tamba juga memberikan semangat dan motivasi kepada kelima atlet dari tiga yang akan membawa nama Jembrana ke ajang nasional tersebut. Pihaknya bangganya mengaku bangga pada Atlet Jembrana yang akan bertarung di ajang PON XXI. "Ini merupakan pencapaian yang sangat luar biasa berhasil membawa nama Jembrana ke ajang Tingkat Nasional,” ujarnya.

Ia berharap kelima atlet semua bisa menjaga nama baik dan mengharumkan nama Jembrana serta Provinsi Bali selama mengikuti rangkaian PON di Aceh. Pihaknya mengapresiasi prestasi atlet Jembrana ini. Sebagai bentuk apresiasi juga diserahkan uang saku masing-masing Rp. 2 juta kepada pelatih dan kelima atlet. "Saya sangat bangga memiliki anak-anak emas Jembrana yang akan tampil di ajang nasional. Saya ingatkan jaga nama baik Jembrana dan  semoga memperoleh hasil yang maksimal,” tandasnya.

wartawan
PAM
Category

PKK Sukawati Diberi Edukasi Postur Tubuh, Pencegahan Osteoporosis, dan Pelatihan Minuman Kesehatan Beras Kencur

balitribune.co.id | Gianyar – Upaya dalam peningkatan kesehatan masyarakat terus dilakukan melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Salah satu kegiatan tersebut bertempat di Kantor Desa Sukawati, Gianyar, tim dosen dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Warmadewa melaksanakan kegiatan penyuluhan kesehatan dan pelatihan keterampilan bagi ibu-ibu PKK Desa Sukawati.

Baca Selengkapnya icon click

Cegah Anemia Sejak Dini, Tim FKIK Universitas Warmadewa Edukasi Remaja di Desa Celuk

balitribune.co.id | Gianyar — Upaya pencegahan anemia pada remaja terus dilakukan melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang diselenggarakan oleh tim dari Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Warmadewa. Kegiatan ini dilaksanakan di Balai Pura Desa Celuk, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, dan dibuka secara resmi oleh Bapak Kepala Desa Celuk.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Belasan Tutup Gorong-gorong di Jalan Raya Sading Digondol Maling

balitribune.co.id | Mangupura - Belasan tutup gorong-gorong atau "manhole" di Jalan Raya Sading,  Kecamatan Mengwi, Badung tetiba hilang digondol maling. Hilangnya tutup gorong-gorong dari besi ini tentu saja sangat membahayakan pejalan kaki. Pasalnya, gorong-gorong bak jebakan tikus bagi pejalan kaki karena bolong-bolong. Belum diketahui pasti 'tangan panjang siapa yang menggondol tutup gorong-gorong berjumlah belasan itu.

Baca Selengkapnya icon click

Pendaki Asal Badung Mengalami Hipotermia di Gunung Agung Berhasil Diselamatkan

balitribune.co.id | Amlapura - Seorang pendaki asal Kerobokan, Badung, mengalami Hipotermia saat melakukan pendakian ke puncak Gunung Agung, pada Selasa (13/1/2026). Menerima laporan tersebut tim sar gabungan dari Basarnas, Pemandu Lokal, TNI, Kepolisian dan BPBD Karangasem pukul 02.00 Wita dini hari, langsung bergerak cepat melakukan pendakian ke lokasi korban di ketinggian 2.300 Meter Diatas Permukaan Laut (MDPL).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sentralisasi Kendaraan Dinas, Langkah Berani Bupati Kembang Jaga Stabilitas Fiskal Jembrana

balitribune.co.id | Negara - Menghadapi tantangan keterbatasan fiskal daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana mengambil langkah berani dengan menerapkan kebijakan Sentralisasi Kendaraan Dinas. Strategi ini dirancang untuk memangkas belanja operasional yang tidak mendesak dan memastikan setiap aset daerah bekerja secara maksimal untuk pelayanan masyarakat.

Baca Selengkapnya icon click

Bupati Sanjaya Resmikan Graha Yadnya Sanjayaning Singasana Desa Adat Kota Tabanan

balitribune.co.id | Tabanan - Sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah terhadap pelestarian adat, budaya, serta penguatan sarana upacara keagamaan di wilayah Kabupaten Tabanan, Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menghadiri undangan ngupasaksi Upacara Pemelaspasan Gedung Graha Yadnya Sanjayaning Singasana Desa Adat Kota Tabanan, Selasa (13/1).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.