Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Jaya Negara Ajak Masyarakat Laporkan Pajak Tepat Waktu

Bali Tribune/ Kepala KPP Pratama Denpasar Timur, Joko Rahutomo melaksanakan audensi dengan Wali Kota Denpasar, IGN Jaya Negara, Kamis (18/3).
balitribune.co.id | Denpasar - Wali Kota Denpasar IGN Jaya Negara mengajak masyarakat Kota Denpasar agar melaporkan pajaknya tepat waktu. Sebab, partisipasi dan ketaatan dalam menyetor dan melaporkan pajak akan membantu pemerintah dalam melaksanakan program pembangunan.
 
“Apalagi sekarang sudah bisa melaporkan pajak secara online melalui e- Filling, jadi bisa kapan saja dan dari mana saja," kata Jaya Negara. 
 
Ajakan Jaya Negara tersebut disampaikan usai ditemui Kepala KPP Pratama Denpasar Timur (Dentim), Joko Rahutomo pada Kamis (18/3).
 
Kedatangan Joko Rahutomo dan sejumlah pejabat KPP Pratama Dentim untuk beraudiensi dengan Wali Kota Jaya Negara.
 
Ikut bersama Joko Rahutomo antara lain Kasubag Umum dan Kepatuhan Internal KPP Pratama Denpasar Timur, Ni Ketut Wiratini, Kepala Seksi Pengawasan dan Konsultasi III KPP Pratama Denpasar Timur, I Gusti Nyoman Sanjaya, dan Kepala Seksi Kerjasama dan Humas Kanwil DJP Bali, Iva Rivada.
 
Audiensi tersebut dalam rangka optimalisasi kepatuhan pelaporan wajib pajak SPT 2021.
 
Wali Kota Jaya Negara mengapresiasi program  tersebut agar masyarakat tepat waktu dalam menyetor dan melaporkan pajaknya. 
 
Kepala KPP Pratama Denpasar Timur, Joko Rahutomo mengatakan untuk memudahkan masyarakat dalam memahami materi, keseragaman kelas pajak secara daring, dan mengoptimalkan pelaporan wajib pajak memanfaatkan layanan daring.
 
Kelas pajak secara daring, kata Joko Rahutomo, sangat membantu memberikan edukasi kepada wajib pajak tanpa hadir ke KPP. Selain itu, tandasnya, kelas pajak secara daring dapat diikuti oleh semua wajib pajak dari tempat masing-masing sehingga dapat lebih mengoptimalkan pelaksanaan protokol kesehatan.
 
Lebih lanjut dikatakannya, kelas pajak daring ini dilaksanakan dua kali setiap minggu dengan melibatkan akun representatif. Dimana pajak daring ini memprioritaskan kelas pajak KPP Pratama Denpasar Timur adalah wajib pajak orang pribadi, di mana kelas pajak untuk wajib pajak karyawan atau PNS berbeda dengan kelas pajak untuk wajib pajak non karyawan, ujar Joko Rahutomo.
 
“Kami berharap Pemkot Denpasar dapat mensosialisasikan program ini kepada masyarakat Kota Denpasar untuk melaporkan pajaknya melalui E-Filing,” kata Joko Rahutomo, sembari menambahkan, “untuk setor pribadi, saya harap sudah melaporkannya paling lambat tanggal 31 Maret 2021”. 
wartawan
I Wayan Sudarsana
Category

Dewan Dorong Pemkab Bangli Kembangkan Kawasan Sekitar Pura Penulisan

balitribune.co.id | Bangli - Minat wisatawan berkunjung ke daya tarik wisata (DTW) Pura Penulisan, Desa Sukawana, Kecamatan Kintamani, Bangli, masih g rendah dibandingkan empat DTW lain yang dikelola Pemkab Bangli. Melihat realita tersebut mendapat tanggapan dari anggota DPRD Bangli I Made Sudiasa, Politisi Demokrat ini memandang perlu adanya  inovasi dari pemerintah daerah untuk meningkatkan kunjungan.

Baca Selengkapnya icon click

Supriatna Dikukuhkan Menjadi Ketua DPD Masyarakat Akuakultur Indonesia Bali

balitribune.co.id | Singaraja - Wakil Bupati Buleleng Gede Supriatna dikukuhkan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Masyarakat Akuakultur Indonesia (MAI) Provinsi Bali Periode 2025–2029. Pelantikan dilakukan oleh Ketua Umum MAI Pusat Prof. Rokhmin Dahuri dalam acara Konsolidasi Akuakultur Nasional, di Auditorium Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja, Rabu (9/7).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

“Sandyagita Bali Beli-Ne" Suara Kritis Rakyat Melalui Harmoni Seni

balitribune.co.id | Negara - Seni adalah medium paling jujur untuk menyuarakan hati nurani, dan PKB ke-47 Tahun 2025 menjadi ruang sebuah pertunjukan yang lebih dari sekadar hiburan. Parade Gong Kebyar Wanita Duta Kabupaten Jembrana, diwakili oleh Sekha Gong Istri Dharma Laksana, dengan sebuah garapan yang tak hanya indah, tetapi juga berani memukau penonton yang memadati Panggung Ardha Candra, Art Center Denpasar pada Selasa (8/7).

Baca Selengkapnya icon click

TKA Berpotensi Ancaman Bagi Tenaga Kerja Lokal

balitribune.co.id | Negara - Di tengah pesatnya persaingan global dan terbukanya peluang investasi, Tenaga Kerja Asing (TKA)  menjadi salah satu ancaman bagi tenaga kerja lokal. Tak mau kecolongan, daerah seperti Kabupaten Jembrana mulai serius mengantisipasi masuknya TKA ke wilayahnya dengan merancang regulasi yang komprehensif.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Gubernur Koster Pastikan Perbaikan Jalan Jebol di Tabanan Berjalan Cepat

balitribune.co.id | Denpasar - Gubernur Bali, Wayan Koster, menyatakan bahwa perbaikan jalan nasional yang rusak akibat hujan deras di Bali ditargetkan rampung dalam waktu maksimal tiga minggu. Hal ini disampaikan usai menghadiri Rapat Paripurna ke-22 dan ke-23 Masa Persidangan III Tahun Sidang 2025 di DPRD Bali, Rabu (8/7).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.