Jejaring Sutjidra Bergerak | Bali Tribune
Bali Tribune, Senin 09 September 2024
Diposting : 9 August 2024 06:35
CHA - Bali Tribune
Bali Tribune/ LOMBA - Memeriahkan HUT RI ke 79, Relawan JOSS 24 ikuti lomba gerak jalan putri 17 kilometer dan lomba gerak jalan putra 45 kilometer.

balitribune.co.id | Singaraja - Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 79, Relawan JOSS 24 (Jengah Optimis Sukseskan Sutjidra 2024 Buleleng, saat ini berkontribusi dengan mengikuti lomba gerak jalan putri 17 kilometer dan lomba gerak jalan putra 45 kilometer. Setelah itu mensukseskan Pilkada Buleleng pada 27 Nopember 2024 mendatang.

Demikian ditegaskan dr. I Nyoman Sutjidra,Sp.OG saat mengecek kesiapan yang sekaligus bertatap muka memberikan motivasi ⁸kepada para peserta gerak jalan putri 17 KM dan peserta gerak jalan putra 45 KM di Rumah Relawan JOSS 24 di LC Baktiseraga pada Rabu (7/8)malam.

Lebih lanjut Nyoman Sutjidra selaku pembina R-JOSS24 Buleleng mengatakan lomba baris berbaris atau gerak jalan ini, kesannya biasanya saja. Sejatinya makna dibalik lomba ini adalah untuk melatih disiplin, mental dan fisik. Dimana dalam hal ini belajar berdisiplin dan mematuhi aturan-aturan.

Penanggungjawab Rumah Relawan JOSS24 Buleleng, I Nyoman Sunarta, SH, MH menerangkan bahwa selain menyemarakan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan mengikuti lomba gerak jalan putri 17 KM pada Jumat 9 Agustus 2024 dan lomba gerak jalan putra 45 KM pada Sabtu 10 Agustus 2024. Selain mengikuti gerak jalan, keberadaan R-JOSS24 Buleleng sudah berkiprah diajang kejuaraan bola voli Kayusambuk Desa Gobleg, LPD Kalibukbuk Cup X dan Naka Sport Cup III Banjarasem.

"Kegiatan-kegiatan yang selama ini di ikuti Tim R-JOSS24 Buleleng, sejatinya untuk mensosialisasikan dr. I Nyoman Sutjidra,Sp.OG yang akan maju sebagai kandidat Bupati Buleleng dihelatan Pilkada secara serentak pada 27 Nopember 2024 mendatang. Sehingga para pemuda pemudi yang tergabung di Tim R-JOSS24 Buleleng, agar mengetahui visi dan misi Tim R-JOSS24 disetiap even, baik voli maupun gerak jalan HUT Kemerdekaan RI ke-79 ini," tegas Sunarta didampingi Koordinator gerak jalan 17 KM dan 45 KM yakni Heru Wibowo,SH.

Menurut Sunarta, jalinan persahabatan dan kekeluargaan di tim R-JOSS24 Buleleng diharapkan tidak saja terjalin disaat mensukseskan kegiatan, namun tetap terjalin kedepannya untuk Buleleng.