Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kapal Perintis Sabuk Nusantara Layani Ribuan Penumpang Via Pelabuhan Celukan Bawang

kapal perintis
Bali Tribune / SANDAR - Kapal Perintis Sabuk Nusantara tujuan Sapeken, Madura sedang sandar di Pelabuhan Celukan Bawang, Kamis (23/10)

balitribune.co.id | Singaraja – Kendati masih minim fasilitas, jumlah penumpang via Pelabuhan Celukan Bawang, Gerokgak, menggunakan kapal perintis mengalami pengingkatan cukup signifikan. Dalam catatan Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas IV Celukan Bawang, hingga bulan Oktober 2025 terjadi peningkatan jumlah penumpang hingga diangka ribuan.

Hal itu menunjukkan komitmen pemerintah untuk memperkuat konektivitas dan akses transportasi antarpulau dan masih menjadi primadona masyarakat. Kepala KSOP Celukan Bawang Taufikur Rahman mengatakan, hingga menjelang akhir bulan Oktober 2025, tercatat peningkatan jumlah penumpang melalui pintu Pelabuhan Celukan Bawang naik drastis.

“Ada peningkatan sebanyak 9 ribu penumpang lebih yang naik maupun turun melalui Pelabuhan Celukan Bawang menggunakan kapal perintis yang disediakan oleh Direktorat Jendral Hubungan Laut Kementrian Perhubungan RI,” jelas Taufikur Rahman,Kamis (23/10).

Taufik menyebut, layanan angkutan laut perintis terus memberikan kontribusi nyata dalam membuka aksesibilitas transportasi laut ke daerah-daerah yang belum terlayani secara komersial. Salah satunya kapal perintis Sabuk Nusantara (Sanus) dengan trayek Pelabuhan Sapekan, Madura, Celukan Bawang dan Lombok.

“Pada tahun 2025 ini trayek kapal laut perintis Sanus telah melayani beberapa pelabuhan di 3 provinsi yakni Sapeken Madura, Jawa Timur, Celukan Bawang, Bali dan Pelabuhan Lombok, NTB,” imbuhnya.

Dalam catatan realisasi kedatangan dan keberangkatan penumpang di Pelabuhan Celukan Bawang sejak bulan Januari hingga September 2025, menurut Taufik, mencatatkan perkembangan penggunaan pelabuhan  laut sebagai sarana transporatsi mengalami peningkatan.

Terutama dimanfaatkan oleh masyarkat pesisir dan kepulauan terpencil. Terlebih menjelang dan sesudah hari besar keagamaan peningkatan jumlah penumpangnya sangat signifikan. Kata Taufik, pada Februari-Maret 2025 saja, tercatat 2 ribu lebih penumpang memanfaatkan Pelabuhan Celukan Bawang untuk sarana arus mudi dan arus balik.

“Trayek angkutan perintis untuk masyarakat pesisir dan pulau terpencil sangat menikmati manfaat konektivitas transportasi secara langsung ini. Terbukti jadwal kedatangan kapal Sanus dengan rute Sapeken hingga Lombok dimanfaatkan maksimal oleh masyarakat,” ujarnya.

Karena itu, Taufik berharap, kondisi meningkatnya animo masyarakat menggunakan sarana laut sebagai sarana  transportasi di imbangi oleh peningkatan sarana dan prasarana yang memadai di Pelabuhan Celukan Bawang.

“Saya rasa kedepan konektivitas jalur laut akan semakin dibutuhkan masyatakat sebagai sarana transportasi. Tentunya di imbangi dengan peningkatan saran prasarana pelabuhan,” tandasnya.

wartawan
CHA
Category

Menkeu Dorong Percepatan Belanja Daerah, Pemkab Badung Tegaskan Anggaran Tidak Mengendap

balitribune.co.id | Mangupura - Menyikapi pernyataan Menteri Keuangan Republik Indonesia Purbaya Yudhi Sadewa terkait rendahnya realisasi belanja daerah hingga kuartal III tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Badung menegaskan bahwa anggaran daerah tidak mengendap, melainkan tengah dalam proses penyaluran untuk berbagai kegiatan prioritas daerah.

Baca Selengkapnya icon click

Ketua DPRD Badung Hadiri Pelantikan Pengurus PMI Badung

balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung, I Gusti Anom Gumanti, menghadiri acara Pelantikan Pengurus dan Dewan Kehormatan PMI Kabupaten Badung masa bhakti 2025-2030 di Ruang Kriya Gosana Puspem Badung pada Rabu (22/10).

Dalam kesempatan ini, Ketua DPRD Badung menyampaikan selamat dan apresiasi kepada pengurus yang baru dilantik, serta menekankan pentingnya peran PMI dalam membantu masyarakat dan melaksanakan kegiatan sosial lainnya.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Penataan Ruang, Bupati Karangasem Masuk Lingkaran Sinergi Kemenko

balitribune.co.id | ​Amlapura - Demi menuntaskan masalah ketimpangan dan tumpang tindih pembangunan, Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata menghadiri hajatan strategis di Kawasan Timur Indonesia. Ia mengikuti Forum Koordinasi Penataan Ruang Bali - Nusa Tenggara di Meruorah Komodo, Labuan Bajo, pada Selasa (21/10).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Satnight Santuy Astra Motor Bali, Ajang Seru Gen Z Jelang HMC 2025

balitribune.co.id | Denpasar – Menjelang digelarnya ajang modifikasi bergengsi Honda Modif Contest (HMC) 2025, Astra Motor Bali menggelar kegiatan seru bertajuk “Touring Satnight Santuy” yang diikuti oleh anak-anak muda Gen Z pecinta motor Honda. Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian kemeriahan HMC 2025 dan mendapat sambutan antusias dari para peserta pada 18 Oktober 2025.

Baca Selengkapnya icon click

DiskopUKMP Badung Dorong Wirausaha Baru Lewat Pelatihan Barber

balitribune.co.id | Mangupura - Dalam upaya mendorong tumbuhnya wirausaha baru di bidang jasa potong rambut atau barber, Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, dan Perdagangan (DiskopUKMP) Kabupaten Badung menggelar Pelatihan Barber UMKM Badung 2025.

Kegiatan ini dibuka oleh Plt. Kepala DiskopUKMP Badung, A.A. Ngurah Raka Sukadana, SP. M.Si., bertempat di Ruang Rapat Cempaka, Dinas Koperasi UKMP, Puspem Badung, Senin (20/10/2025).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.