Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kapolda Bali Cek Kesiapan Pengamanan Pilkada Bangli

Bali Tribune /MENGECEK - Kapolda Bali Irjen Pol Drs Putu Jayan Danu Putra SH Msi mengecek kesiapan pengamanan Pilkada Bangli, Rabu (2/12).
Balitribune.co.id | Bangli - Kapolda Bali Irjen Pol Drs Putu Jayan Danu Putra SH MSi menyambangi Polres Bangli guna mengecek kesiapan pengamanan Pilkada Bangli, Rabu (2/11). Kapolda mengatakan di tengah situasi pandemi Covid-19, pihaknya mengingatkan personelnya untuk menjaga kesehatan. Jika ada yang sakit agar segera melapor sehingga tugas bisa digantikan.
 
Irjen Putu Jayan Danu mengatakan, personel yang mendapat tugas di lapangan bila kondisinya sakit agar tidak takut melapor. Bagi yang sakit bisa digantikan personel lainnya. "Jangan takut melapor. Kasehatan yang utama, dan jangan sampai malah memunculkan klaster baru, dan kami perintahkan Kapolres untuk mengecek kesehatan personil sebelum turun menjalankan tugas pengamanan TPS,” tegasnya. 
 
Irjen Putu Jayan Danu menjelaskan kehadiran ke Polres Bangli untuk mengecek kesiapan pengaman Pilkada Bangli yang tinggal seminggu lagi. "Hari ini anggota yang bertugas di TPS diapelkan, ada 765 personel. Saya cek kesiapan anggota dan kondisi sudah siap," ujarnya. 
 
Dalam situasi seperti ini diyakinkan petugas di TPS sehat. Personel yang bertugas mengawasi penerapa protokol kesehatan sesuai penanganam Covid-19. Selain itu dalam pemungutan suara nantinya tidak ada pelanggaran. "Kami juga sudah berkoordinasi dengan Ketua Bawaslu untuk pengawasan pemungutan suara. Titik krusial yang perlu diback up. Begitu pula dengan KPU juga sudah kami sambangi," sebut Irjen Putu Jayan Danu. 
 
Sementara untuk  pengamanan akan diback dari Polda Bali dan Polres yang di wilayahnya tidak melaksanakan Pilkada. "Dari 9 Kabupaten ada 6 kabupaten yang melaksanakan Pilkada. Sehimgga Polres yang tidak ada pengamanan dan personel Polda kita mendorong kekuatan ke Bangli," jelasnya sembari mengatakan sekitar 394 personel akan memback up pengamanan di Bangli. 
 
Disinggung soal netralitas jajaranya, Irjen Putu Jayan Danu menegaskan netralitas harga mati. Sebagai untuk keamanan tidak ada memihak pasangan calon manapun. Dikatakan pula bahwa personel sudah mendapat arahan khusus agar mengaja netralitas. "Sudah tegas intruksi dari Kapolri, anggota Polri harus netral, bila ada yang melanggar akan ditindak tegas. Kami ingatkan anggota untuk menjaga sikap, jangan sampai dinilai tidak netral," jelasnya.
 
Selain mengecek kesiapan pengamanan, Kapolda  Irjen Putu Jayan Danu juga melakukan tatap muka dengan jajaran Forkompina Bangli. Hadir Bupati Bangli I Made Gianyar, Ketua DPRD Bangli Ketut Suastika, Dandim Bangli Letkol Inf I Putu Gede Suardana, Kajari Bangli Ery Syarifah, Ketua KPU Bangli Putu Gede Pertama Pujawan dan Ketua Bawaslu Bangli Nengah Purna. 
wartawan
Agung Samudra
Category

BRI Salurkan Bantuan TJSL untuk Kelompok Wanita Tani Kota Pala di Tabanan

balitribune.co.id | Tabanan - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk terus menunjukkan komitmennya dalam mendorong pemberdayaan masyarakat berkelanjutan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Kali ini, BRI menyalurkan bantuan kepada Kelompok Wanita Tani (KWT) Kota Pala yang berlokasi di Desa Dauh Peken, Kabupaten Tabanan beberapa waktu lalu. 

Baca Selengkapnya icon click

Warga Ngotot Kasus Perbekel Sudaji Dilanjutkan

balitribune.co.id | Singaraja - Perwakilan masyarakat Desa Sudaji, Kecamatan Sawan, Buleleng, berdebat panas dengan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Buleleng Edi Irsan Kurniawan. Perdebatan itu terjadi saat sejumlah perwakilan warga diterima Kajari Edi Irsan, Senin (22/12). Terlihat mendampingi warga aktivis anti korupsi yang juga Ketua LSM Gema Nusantara (Genus) Anthonius Sanjaya Kiabeni.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Lestari For Kids, Komitmen Sosial BPR Lestari Bali Menutup Tahun 2025

balitribune.co.id | Denpasar - Menutup akhir tahun 2025, komitmen sosial BPR Lestari Bali kembali diwujudkan melalui program "Lestari For Kids". Lembaga keuangan ini menyalurkan lebih dari 3 ton beras kepada 36 panti asuhan yang tersebar di berbagai kabupaten dan kota di Bali.

Baca Selengkapnya icon click

Tragedi di Tukad Unda, Niat Menolong Remaja Tenggelam, Seorang Pria Turut Menjadi Korban

balitribune.co.id | Semarapura - Peristiwa tragis terjadi di pusaran aliran air bendungan Sungai (Tukad) Yeh Unda, Desa Paksebali, Klungkung, pada Minggu (21/12). Dua orang dilaporkan tewas setelah terseret arus dan tenggelam di lokasi tersebut.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bantu Ringankan Beban Korban Bencana Sumatra, Suzuki Salurkan Donasi Rp300 Juta

balitribune.co.id | Jakarta - Bencana Alam banjir dan tanah longsor yang Provinsi Aceh, Sumatera Utara hingga Sumatera Barat menimbulkan kebutuhan esensial untuk pertahanan hidup sehari-hari. PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mendonasikan bantuan dalam bentuk dana finansial melalui Kementerian Perindustrian Republik Indonesia (Kemenperin) . 

Baca Selengkapnya icon click

Giat Perempuan Astra di Hari Ibu, Dukung Pemberdayaan Perempuan Pesisir di Muara Angke

balitribune.co.id | Jakarta - Perempuan Astra turut berpartisipasi dalam rangkaian kegiatan Bakti Sosial Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-97 Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (Kementerian PPPA RI) Perempuan Astra menyalurkan bantuan berupa ratusan paket sembako bagi masyarakat pesisir Muara Angke.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.