Kesiapan Launching Koperasi Mina Segara Dana Jual Garam Beryodium | Bali Tribune
Diposting : 25 June 2020 18:19
I Ketut Sugiana - Bali Tribune
Bali Tribune / KUNJUNGI - Bupati Suwirta saat mengunjungi Koperasi Mina Segara Dana, Kusamba

balitribune.co.id | SemarapuraMemastikan kesiapan launching garam beryodium "Uyah Kusamba Gema Santi", Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta mengadakan kunjungan ke Koperasi Mina Segara Dana di Desa Kusamba, Kecamatan Dawan, Rabu (24/6). Dalam kunjungannya itu, Suwirta memastikan kesiapan harga jual agar dapat bersaing di pasaran.

Bupati Suwirta didampingi Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan Kabupaten Klungkung, Wayan Ardiasa, Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Klungkung, I Gede Kusumajaya, Manajer Koperasi Lembaga Ekonomi Produktif Pesisir Mina Segara Dana, I Gusti Nyoman Sadi Ari Putra.

Bupati Suwirta mengaku akan mengumpulkan para petani garam di Klungkung untuk membahas harga pokok jual garam yang nantinya akan digunakan sebagai harga jual di pasaran.

“Kita berharap harga garam beryodium nantinya yang dijual bisa bersaing di pasaran,” terang Bupati Suwirta.