
balitribune.co.id | Mangupura - Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti melepas rombongan pemedek (umat) dari Banjar Pekandelan Tengah Legian, Kuta menuju Pura Ulun Danu Batur dan Pura Agung Besakih.
Rombongan pemedek ini diangkut menggunakan 8 bus. Dimana 4 bus merupakan fasilitas bus gratis bantuan dari Pemerintah Kabupaten Badung dan 4 bus lainnya berasal dari swadaya masyarakat.
Pemkab Badung sendiri selama Karya Ida Betara Turun Kabeh (IBTK) di Pura Agung Besakih dan Karya Ngusaba Kedasa di Pura Ulun Danu Banur memang menyiapkan fasilitas bus gratis untuk masyarakat Badung.
Tiap desa adat diberikan masing-masing tiga unit bus. Adapun ketentuannya harus mengajukan surat permohonan ke Bupati Badung dengan melampirkan SKT dan mama para peserta.
Untuk dapat memanfaatkan fasilitas bus gratis ini pemohon juga harus mendapat Acc dari Bupati Badung. Bus ini merupakan fasilitas bantuan dari Pemerintah Kabupaten Badung.
Total ada 8 bus yang akan diberangkatkan ke Pura Agung Besakih di Kabupaten Karangasem. Bus tersebut meliputi 4 bus gratis yang difasilitasi Pemkab Badung dan 4 lainnya bus dari swadaya masyarakat.