Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Klungkung Terima Benda Pusaka dari Belanda

Bali Tribune/ TERIMA TOMBAK - Klungkung menerima tombak dan keris dari Yayasan Westerleker, Belanda.
Balitribune.co.id | Semarapura - Tepat di hari Puputan Klungkung ke-112 dan Hut Kota Semarapura ke-28, Kabupaten Klungkung menerima Tombak dan Kriss dari Yayasan Westerleker, Belanda yang diserahkan oleh Ketua Yayasan Westerleker, Rodney, Selasa (28/4). Benda Pusaka tersebut diserahkan Ketua Yayasan kepada Ida Dalem Semaraputra selanjutnya Benda Pusaka itu dititipkan kepada Pemkab untuk dijaga dan dirawat. Turut hadir Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta, Ketua DPRD Kabupaten Klungkung A. A Gede Anom serta Forkopinda Kabupaten Klungkung.
 
Bupati Suwirta menyampaikan, pada tanggal 28 April 2020 ini merupakan hari yang sangat bersejarah bagi Kabupaten Klungkung khususnya Puri Agung Semarapura, dimana 112 tahun yang lalu terjadi peristiwa yang sangat heroik dan kita peringati setiap setahun sebagai Hari Puputan. "Perayaan-perayaan menyambut Hari Puputan itupun selalu kita lakukan dengan nuansa-nuansa untuk menteladani apa yang sudah beliau/leluhur kita lakukan terutama Ida Dewa Agung Jambe bersama seluruh pasukannya, langkah tersebut dilakukan sebagai suatu contoh untuk mengisi pembangunan di Kabupaten Klungkung, namun melihat situasi sekarang kita hanya fokus mencegah penyabaran wabah Covid-19 agar masyarakat bisa terhindar dari virus tersebut," ujar Bupati Suwirta.
 
Bupati Suwirta mengucapkan terimakasih atas keikhlasan dan kerelaan pihak Yayasan Westerlaken Belanda yang sudah menyerahkan sebuah tombak dan keris, "Kami sangat mengapresiasi, dan ini merupakan bentuk kerjasama yang baik. Tentu kami di Kabupaten Klungkung akan sebaik mungkin merawat dan menjaga benda pusaka ini, juga akan berkerjasama dengan peneliti untuk memastikan bagaimana proses pembuatan tombak dan keriss tersebut, sehingga nantinya benar-benar ada literatur sebagai petunjuk untuk generasi-generasi kita ke depan," harap Bupati Suwirta.
 
Ida Dalem Semaraputra juga mengucapkan terimakasih kepada Yayasan Westerleken, menurutnya langkah ini merupakan suatu hubungan yang baik antara Belanda dengan Indonesia, khususnya Kabupaten Klungkung, benda pusaka tersebut selanjutnya diserahkan ke Pemkab Klungkung untuk dirawat dan dijaga. "Dengan diletakkannya benda pusaka ini di Museum Semarajaya, saya berharap bisa dijaga dan dirawat dengan sebaik-baiknya oleh Pemkab yang nantinya juga bisa diperlihatkan oleh masyarakat sebagai salah satu peninggalan kerajaan Klungkung," ujarnya
 
Ida Dalem Semaraputra juga berharap melalui benda pusaka ini kita kuatkan makna untuk menghilangkan masa lalu yang kelam, kini kita bangun kembali rasa perdamaian agar semakin erat dan kokoh kedepan antara Belanda dengan Indonesia khususnya Kabupaten Klungkung.
 
Ketua Yayasan Westerleker, Rodney mengatakan Tombak dan Kriss ini sebelumnya dikolektor pribadi di Belanda. Pihaknya memperkirakan Tombak dan Kriss ini dibuat sebelum perang Puputan Klungkung. Pasca Perang Puputan benda-benda tersebut  dibawa oleh pihak Belanda ke negeri Kincir Angin tersebut. Rodney juga menjelaskan Tombak dan Kriss ini sudah tiba di Bali pada Januari lalu. "Kita menunggu penyerahan ini tepat dihari jadi Hut Puputan Klungkung-112," ujarnya.
wartawan
Ketut Sugiana
Category

20 Member HAI Badung Chapter Ikuti Touring "Ridevolution 6.0" ke Mojokerto

balitribune.co.id | Denpasar – Semangat kebersamaan dan persaudaraan lintas daerah kembali ditunjukkan oleh komunitas Honda ADV Indonesia (HAI) Badung Chapter melalui partisipasi dalam Touring Anniversary HAISC Honda ADV Indonesia Surabaya Chapter bertajuk “Ridevolution 6.0”.

Baca Selengkapnya icon click

69 Water Meter di Badung Selatan Raib, Perumda Tirta Mangutama Perketat Pengamanan

balitribune.co.id | Mangupura - Puluhan Water Meter (WM) milik Perumda Air Minum Tirta Mangutama Kabupaten Badung (PDAM) dilaporkan hilang dicuri di wilayah Badung Selatan. Raibnya water meter ini sontak membuat resah warga setempat. Pasalnya, kehilangan ini terjadi dalam jumlah banyak dan ditengah krisis air melanda wilayah Badung selatan.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Sebut Pasal "Ngawur", Kakanwil BPN Bali Made Daging Praperadilkan Kapolda Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Setelah menyandang status tersangka atas dugaan penyalahgunaan wewenang jabatan, Kepala Kanwil Pertanahan Provinsi Bali, I Made Daging, A.Ptnh, MH melakukan perlawanan dengan mempraperadilkan Kapolda Bali atas penetapan dirinya sebagai tersangka. Kepastian ini disampaikan kuasa hukumnya, Gede Pasek Suardika kepada wartawan di Denpasar, Selasa (13/1). 

Baca Selengkapnya icon click

Warga Sukawati Geger! Ular Sanca 5 Meter Masuk Rumah Warga

balitribune.co.id | Gianyar - Musim hujan, giliran tamu tak diundang berupa hewan liar mengusik kenyamanan warga. Kali ini ular besar gegerkan keluarga I Wayan Balik Eka Putra,  warga Gang Angsa Utara, Banjar Tangkuban, Desa Batuyang, Kecamatan Sukawati. Lantaran ukurannya sangat besar, warga pun melapor ke petugas Damkar Gianyar, Senin (12/1) dini hari.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Giliran PHDI Pusat Tegaskan Pakem Nyepi: Tawur Saat Tilem Kesanga, Nyepi Esok Hari

balitribune.co.id | Denpasar - Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Pusat menegaskan kembali pakem pelaksanaan Hari Suci Nyepi. Melalui Focus Group Discussion (FGD) yang digelar di Universitas Hindu Indonesia (UNHI), Denpasar, Minggu (11/1), Sabha Pandita PHDI Pusat menyimpulkan bahwa upacara Tawur Kesanga dilaksanakan pada Tilem Sasih Kesanga, sementara Hari Raya Nyepi jatuh keesokan harinya.

Baca Selengkapnya icon click

Tak Kantongi PBG, Satpol PP Badung Stop Puluhan Proyek Vila di Kerobokan Kelod

balitribune.co.id | Mangupura - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Badung menghentikan sementara pembangunan puluhan vila di wilayah Kelurahan Kerobokan Kelod, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung.

Proyek akomodasi pariwisata tersebut diduga belum mengantongi perizinan lengkap, khususnya Persetujuan Bangunan Gedung (PBG).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.