Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan.

Kolaborasi PT.Indojet Aviasi – PENA NTT Bagi Sembako

Bali Tribune/ PT Indojet Sarana Aviasi Bali bekerjasama dengan Perhimpunan Jurnalis (PENA NTT) Bali, Sabtu 18 Juli 2020
Balitribune.co.id | Denpasar - Perusahaan penyewaan pesawat peribadi, PT Indojet Sarana Aviasi Bali bekerjasama dengan Perhimpunan Jurnalis (PENA NTT) Bali, Sabtu 18 Juli 2020 membagikan paket sembako kepada 100 warga Denpasar etnis NTT yang terdampak pandemic covid-19. Pembagian sembako dilangsungkan di halaman kantor Ombudsman RI, Perwakilan Bali jalan Kemenuh Denpasar. Tiga puluhan anggota PENA NTT, yang seluruhnya adalah para Wartawan berbagai media, media Cetak, Elektronik dan Online, hadir bersama 100 warga yang menerima sembako. 
 
Paket sembako yang dibagikan kepada para warga terdampak covid-19 tersebut adalah salah satu bentuk realisasi CSR (corporate Social Responsibility) dari Perusahaan penyewaan pesawat peribadi PT Indojet Sarana Aviasi. Sembako  tersebut disalurkan kepada warga terdampak pandemic Covid-19 melalui oraganisasi para Wartawan Denpasar etnis NTT, yang tergabung dalam wadah PENA NTT. Acara pembagian sembako tersebut berlangsung hanya 1 jam, mengisi waktu istirahat para anggota PENA NTT yang tengah menyelenggarakan Rapat Tertinggi Musyawarah Anggota (RTMA), dimana dilakukan pembahasan dan pengesahan AD/ART serta pemilihan Pengurus Baru PENA NTT periode 2020-2023. 
 
‘Kami bekerjasama dengan PENA NTT Bali, yang kami tau punya jaringan luas dalam masyarakat di Denpasar untuk menyalurkan sembako kepada warga Bali etnis NTT di Denpasar. Ini adalah sebahagian dari program CSR PT Indojet Sarana Aviasi.
 
Jumlahnya memang tidak banyak. Kami berharap kegiatan ini dapat meransang pengusaha-pengusaha lain, khususnya di Denpasar untuk peduli terhadap sesama. Jumlahnya memang tidak banyak, tetapi kami berharap hal itu tidak dijadikan ukuran. Karena yang lebih penting dari itu adalah adanya simbolisasi perhatian terhadap sesama, terutama terhadap sesama saudara yang terdampak Covid-19,’ ujar Direktur PT Indojet Sarana Aviasi, Stevanus ‘Evan” Gandi saat membagikan sembako kepada warga yang menerima.
 
Sementara itu, salah seorang sesepuh PENA NTT Bali, Emanuel Dewata Oja alias Edo, yang tak lain adalah Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) dan mantan ketua PENA NTT Bali yang baru saja selesai masa tugasnya sebagai ketua PENA NTT Bali menyampaikan terimakasih kepada PT Indojet Sarana Aviasi, yang kembali mempercayai PENA NTT Bali untuk menyalurkan sembako kepada warga yang terdampak Covid-19. 
 
Dikatakan, penyaluran sembako dari PT Indojet Sarana Aviasi kali ini bukanlah yang pertama kali. Sebelumnya, PENA NTT Bali juga menyalurkan sembako dari PT Indojet Sarana Aviasi kepada warga dan para petugas kebersihan di seputaran Pasar Kreneng Denpasar. “Dalam menyalurkan bantuan sembako seperti ini, PENA NTT tidak pernah menyusahkan warga penerima, misalnya dengan melakukan verifikasi administrasi kependudukan. Kami tidak perlu mengecek KTP, Kipem atau apa pun dari para penerima bantuan. Yang terpenting cukup mengetahu identis nama dan asal mereka. Karena kami sangat paham bahwa dalam urusan pandemic seperti ini, bukan tempatnya untuk melakukan semacam sensus kepada warga penerima bantuan dengan mengecek ini itu. Toh yang datang ini adalah saudara-saudara kita juga yang sudah dicek identitas asal mereka. Mereka benar adalah warga NTT berdomisili di Denpasar. Itu saja,’ ujar Edo.
wartawan
Hendrik B Kleden
Category

Akselerasi Keuangan Syariah: Strategi Jitu Menggali Potensi Asuransi, Penjaminan, dan Dana Pensiun Syariah

balitribune.co.id | Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus berupaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan syariah khususnya sektor Perasuransian, Penjaminan, dan Dana Pensiun (PPDP) Syariah melalui pendekatan kultural dan keagamaan dengan meluncurkan Buku Khutbah Syariah Muamalah PPDP.

Baca Selengkapnya icon click

Bareskrim Bongkar Pencucian Uang  Bisnis Baju Bekas di Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Polda Bali kembali kecolongan. Direktorat Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dittipideksus) Bareskrim Polri berhasil membongkar jaringan besar tindak pidana perdagangan dan pencucian uang (TPPU) yang bersumber dari bisnis impor pakaian bekas ilegal atau thrift di Bali.

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Dewan  Pastikan Ketegasan Raperda Pengendalian Alih Fungsi Lahan Produktif

balitribune.co.id | Denpasar - Menurut Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bali akar permasalahan alih fungsi lahan di Bali adalah terjadinya ketimpangan pendapatan antara sektor pariwisata dengan sektor pertanian, sehingga ini menjadi pekerjaan rumah bersama untuk diselesaikan.

Baca Selengkapnya icon click

Sengketa Tanah Pulau Serangan, Ipung Segera Ajukan Permohonan Eksekusi

balitribune.co.id | Denpasar - Sengkata tanah di Pulau Serangan Denpasar Selatan (Densel), seorang warga asli Pulau Serangan Sarah alias Hajjah Maisarah yang menggugat PT Bali Turtle Island Development (PT BTID), Walikota Denpasar, Lurah Serangan dan Desa Adat Serangan kembali menang di tingkat kasasi. 

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads

Bumerang Kebijakan Baru, Pemasukan Daerah dari Sektor Pajak Reklame Turun

balitribune.co.id | Amlapura - Pendapatan atau penerimaan pajak daerah dari sektor pajak reklame belum mencapai target, dimana hingga Tahun 2025 berjalan, realisasi pajak reklame baru mencapai 58,93 persen dari target yang ditetapkan. Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) I Nyoman Siki Ngurah, kepada awak media Senin (15/125) pun tidak menampik terkait hal tersebut.

Baca Selengkapnya icon click

Dari DPRD ke Gerakan Koperasi, Suwirta Siap Bangkitkan Ekonomi Rakyat Bali

balitribune.co.id | Denpasar - Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bali, I Nyoman Suwirta, resmi terpilih sebagai Ketua Dewan Koperasi Indonesia Wilayah (Dekopinwil) Provinsi Bali masa bakti 2025–2030. Penetapan tersebut berlangsung dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) Dekopinwil Bali di Gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Sabtu (13/12).

Baca Selengkapnya icon click
Iklan icon ads
Iklan icon ads
Bagikan Berita
news

Dikeluhkan Pelaku Usaha, Dewan Badung Siap Kaji Ulang Pajak Hiburan

Lorem, ipsum dolor sit amet consectetur adipisicing elit. Aliquid, reprehenderit maiores porro repellat veritatis ipsum.